WAJO – Penandatanganan kerjasama pengembangan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik antara Pemerintah Kabupaten Wajo oleh Bupati Wajo Dr. H. Amran Mahmud, S. Sos., M.Si. dengan pihak Universitas Telkom yang diwakili oleh Rektor Prof.Dr Adiwijaya berlangsung di Gedung rektorat Universitas Telkom Bandung, Rabu, 11 September 2019.
Dalam sambutannya, rektor mencontohkan beberapa kabupaten yang sukses saat dilakukan pendampingan smart city oleh Universitas Telkom diantaranya adalah Kabupaten Bandung. Prof Adiwijaya berharap kerjasama pendampingan SPBE dapat meningkatkan proses bisnis dan inovasi daerah pada pemerintah Kabupaten Wajo.
Bupati Wajo Dr. H. Amran Mahmud, S.Sos., M.Si. menyambut baik kerjasama pendampingan SPBE antara Universitas Telkom Bandung dengan Pemerintah Kabupaten Wajo.
Menurutnya Kabupaten Wajo memiliki banyak potensi yang dapat dikembangkan dengan perbaikan manajemen sistem informasi untuk mendukung proses bisnis pemerintahan yang ada. Diantaranya Danau Tempe sebagai potensi pariwisata dan sumberdaya air.
“Idealnya layanan elektronik mampu mempercepat pelayanan masyarakat, kita akan dorong pemanfaatan Teknologi Informasi untuk meningkatkan pelayanan masyarakat ” ungkap Bupati Wajo.
“Kita juga bangga karna binaan beberapa alumni berasal dari Wajo sudah mandiri mengembangkan usahanya, dan Insya Allah akan kita berdayakan generasi generasi milineal asal wajo yang memiliki kompetensi dan jiwa kewirausahaan yang tidak kita ragukan untuk mengawal program Smart City kita ke depan,” Dr. H. Amran Mahmud, S.Sos., M.Si. menambahkan.
Turut hadir dalam acara penandatanganan MoU Dr.Ir.Rina Pudji Astuti,M.T Wakil Rektor UT, Kadis Kominfo Wajo Hasri As,S.STP., M.AP, Kepala Bappeda Wajo Andi P. Rukka,S.IP dan beberapa pejabat terkait.
Usai penandatanganan MOU, Soni Fajar salah satu Tim evaluasi SPBE nasional mengajak Bupati Wajo berkeliling kampus dan memperkenalkan perkembangan sistem informasi yang ada di universitas tersebut.
( Humas Pemkab Wajo / Infokom Kabupaten Wajo )