BONE-Berandankrinews.com
Ramadhan Fest bone yang berlangsung selama 10 Hari,kegiatan ini Sebagai ajang pemulihan ekonomi mendukung ketahanan pangam dan Umkm nasional tiba dipenghujung Acara.
Wakil Bupati Bone Andi Akmal Pasluddin, secara Resmi Menutup Kegiatan Ramadhan Fest Vol.1 Tahun 2025 yang dilaksanakan di Lapangan Merdeka Watampone, 15/3/2025
Wakil Bupati Bone,Andi Akmal dalam sambutanya menyampaikan event Ramadhan Fiest ini merupakan salah satu wadah teman – teman UMKM dalam mengembangkan usahanya.
“Kegiatan ini sangat baik dan kami amat mendukung kegiatan Ramadhan Fest ini, untuk bisa dilaksanakan kembali pada Ramadhan yang akan datang. Saya berharap dalam kegiatan ini, tidak saja kemeriahan dan kegembiraan yang kita peroleh, akan tetapi juga menjadi sarana dakwah tentang Islam kepada masyarakat,” ujarnya.
Dilanjutkannya, pada Ramadhan Fiest juga dilakukan berbagai kegiatan atau lomba yang bernafaskan Islam, sebagai motivasi dan penyemangat umat muslim dalam melakukan kebaikan. Sebagaimana Ramadhan Fest Vol.1 tahun 2025 / 1446 H yang telah dibuka pada tanggal 5 Maret 2025 lalu,dalam Ramadhan Fest ini telah dilaksanakan berbagai macam kegiatan lomba yang diikuti oleh warga Bone.
Sebanyak 45 Tenan yang ikut serta dalam pelaksanaan Ramadhan Fiest Vol.1 yang dilaksanakan dari tanggal 5 – 15 Maret 2025
Kami ucapkan selamat dan sukses kepada para Penyelenggara Ramadhan Fest tahun 2025 / 1446 Hijriah.
“Akhirnya dengan mengucapkan alhamdulillahi rabbilalamin Ramadhan Fest Vol.1 tahun 2025 / 1446 H, saya nyatakan ditutup,” demikian ujarnya.