Tim Wasrik Itdam XIV Hasanuddin sambangi Korem 141 /Tp Ini tujuannya


Berandankrinews.com
Bone,Sulawesi Selatan
Bertempat diaula Korem 141/Tp Jl. Jendral Sudirman Watampone telah dlaksanakan Pemeriksaan Oleh Tim Wasrik Itdam XIV/Hsn Tahun 2020 yang dibuka oleh Danrem 141/Tp Kolonel Inf Suwarno. S.A.P. Senin (26/01/20).

Danrem mengatakan Pelaksanaan pengawasan dan pemeriksaan oleh Tim Wasrik bukanlah kegiatan yang baru akan tetapi sudah menjadin program Tahunan yang memang harus dilaksanakan secara rutin dan berkesinambungan.
Program Wasrik ini sangat panting, bahkan menjadi kebutuhan yang sangat hakiki dalam siklus manajemen Organisasi yang tujuannya adalah untuk mengendalikan kegiatan dan sekaligus mendorong pelaksana program agar pelaksanaan tugasnya benar-benar sesuai program yang telah ditetapkan.

Pengawasan dan pemeriksaan mutlak harus dilakukan, guna mencegah kemungkinan terjadinya penyimpangan yang dapat menghambat pencapaian tugas pokok yang ingin dicapai.

Berkaitan dengan hal tersebut, saya mengharapkan kepada Tim Wasrik, jika Nantinya dalam pelaksanaan Wasrik ditemukan berbagai kelemahan dan kekurangan, agar satuan yang bersangkutan dapat diberikan arahan serta cara penyelasaian terbaik sehingga satuan tersebut dapat memahami kekurangannya dan segera menindak lanjuti sebagaimana yang diharapkan.

Hadir pada kegiatan tersebut.
Kolonel Inf Heny Setyono, S. Psi. M.Si.(Ketua Tim Wasrik)
Kolonel Kav Yudi Prasetio, S.I.P.
(Wakil Ketua Tim)
Letkol Inf Jajuli Achmad.
(Pabrik Bid. Logistik)
Letkol Inf DRS. Ari Wahyu Nugroho, M.M.
( Anggota Tim)
Letkol Inf Adri Dharma Setiawan.
( Anggota Tim)
Letkol Inf Darwis.(Anggota Tim).
Mayor Inf Jabar Nur, S E.
(Anggota Tim).
Letkol Arh Muliyadi.(Anggota Tim). Letkol Inf Bobbie Triyantho Sip.
( Kasrem 141/Tp)
Para Kasi, Pasirem 141/Tp.
Para Personel Staf.

Penerangan Korem 141/ Toddopuli