Nenek Sutina Warga Kurang Mampu Menerima Bantuan Dari Patroli Peduli Polres Nunukan

Nunukan, Berandankrinews.com–Melalui Program Peduli Kapolres Nunukan, AKBP Teguh Triwantoro, SIK, MH bersama rombongannya mengunjungi warga kurang mampu yang setiap hari jumat dilaksanakan polres Nunukan.

Kapolres Nunukan AKBP Teguh Triwantoro, SIK, MH didampingi Kapolsek KSKP, AKP I. Eka Berlin, Kanit patroli KSKP Ipda Eko Asiadi dan personil KSKP Tunon Taka, menyempatkan waktu untuk menemui Nenek Sutina (60) melalui program Patroli peduli, Jumat (9/1) pada pukul 13.00 siang tadi.

Kapolres Nunukan pada kesempatan itu memberikan bantuan berupa sembako kepada Nenek Sutina. Tampak terlihat wajah Nenek Sutina terharu bahagia ketika menerima bantuan dari polres.

Nenek Sutina tinggal bersama Anaknya yang sedang sakit gangguan jiwa disebuah rumah sederhana di Jl. Muh Hatta Gang Asoka RT. 16 Kelurahan Nunukan Timur Kecamatan Nunukan, sehari-hari Nenek Sutina hanya memenuhi kebutuhan hidupnya dan anaknya dengan menjadi buruh pengikat rumput laut.

Sebelumnya Nenek Sutina sempat berjuang jualan sayuran, namun terputus dikarenakan modal usahanya dibuat untuk berobat anaknya.

Kapolres Nunukan AKBP Teguh Triwantoro, SIK, MH didampingi Kapolsek AKP I. Eka Berlin mengatakan, Kebahagiaan tidak akan habis atau berkurang hanya karena anda berbagi,  ketahuilah kebahagiaan bertambah ketika anda bersedia berbagi

Mari melakukan yang terbaik untuk masyarakat sebagai wujud Polri PROMOTER serta melayani dengan hati dan senyuman.

“Jangan pernah lupa untuk selalu bersyukur, dan berbagi adalah salah satu cara untuk bersyukur atas nikmat NYA,”Ucapnya.