TARAKAN – Setiba di Tarakan, usai meninjau kawasan Kalimantan Industrial Park Indonesia (KIPI) Tanah Kuning-Mangkupadi di Kabupaten Bulungan. Presiden RI Joko Widodo melanjutkan kunjungan kerjanya ke Pasar Tenguyun dan Tanjung Pasir.
Jokowi-sapaan akrab Presiden Joko Widodo menyapa ribuan pedagang maupun masyarakat yang sejak pagi telah memadati Pasar Tenguyun untuk menanti kehadiran orang nomor satu di negara Republik Indonesia tersebut.
Tak hanya itu, Presiden Jokowi pun berkesempatan berdialog langsung dengan para pedagang guna menanyakan ketersediaan bahan pangan di pasar menjelang datangnya bulan puasa tahun ini.
“Kita ingin cek harga-harga yang ada di Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara), baik itu harga maupun suplainya. Seperti bawang merah, saya lihat harganya baik diangka 40an (Rp 40.000, red), yang naik sedikit bawang putih, yang lain saya melihat harganya baik dan pasokan saya lihat baik tidak ada masalah,” ujar Presiden Jokowi dihadapan awak media, Selasa (28/2/2023).
Selepas mengunjungi Pasar Tenguyun, Presiden Jokowi menuju Tanjung Pasir atau biasa disebut Kampung Nelayan di Kecamatan Tarakan Timur.
Sama halnya di Pasar Tenguyun, masyarakat Kampung Nelayan tak kalah antusias nya menyambut kehadiran Presiden yang dikenal merakyat itu. Bahkan, mereka sengaja tidak melaut sekedar dapat berjumpa secara langsung dengan Presiden Jokowi.
Sejumlah masyarakat di Kampung Nelayan pun memanfaatkan momen tersebut guna menyampaikan aspirasinya secara langsung ke Presiden Jokowi.
Tak luput, Presiden Jokowi meninjau berupa hasil tangkapan laut hingga budidaya rumput laut yang dikelola langsung oleh masyarakat yang memang menjadi salah satu sektor unggulan di Kaltara.
(dkisp)