Bone – Ponre –
Berandankrinews.com
Ditengah situasi pandemi Wabah Covid 19 melanda Indonesia, sehingga perekonomian menjadi terganggu dan berdampak kepada Warga kurang mampu.
Menyikapi hal itu, Polsek Ponre Polres Bone terus melaksanakan kegiatan rutin melalui Program Polri Peduli dengan memberikan bantuan sembako, Kamis, (29/04/2021).
Di bulan penuh berkah ini Polsek Ponre melalui program polri peduli dengan memberikan bantuan paket Sembako bagi beberapa warga Desa Tellu Boccoe Kecamatan Ponre Kabupaten Bone.
Bripka Syamsuddin Bhabinkamtimas Desa Tellu Boccoe saat dikonfirmasi mengatakan bahwa kegiatan berbagi dibulan penuh berkah ini sebenarnya dari hasil inisiasi ibu ibu Bhayangkari ranting Polsek Ponre dengan dimotori oleh Ny. Aslindah Samanhudi ketua ranting Bhayangkari Polsek Ponre yang mana proses penyaluran diwakili oleh personil Bhabinkamtimas, jelas Syamsuddin.
Dan Paket Sembako disalurkan secara door to door kepada warga masyarakat dengan prioritas utama bagi yang membutuhkan uluran tangan, jelasnya.
Kapolsek Ponre Polres Bone Akp Samanhudi menuturkan bahwa paket sembako tersebut merupakan bentuk Peduli Polri dalam membantu meringankan beban ekonomi masyarakat di wilayah Hukum Polsek Ponre yang terkena dampak pandemi Covid 19.
Dan meski nilainya tidak seberapa namun kami berharap setidaknya bisa sedikit membantu dan meringankan beban bagi masyarakat, jelas Samanhudi.
Ditempat yang sama pula Ny. Aslindah Samanhudi mengatakan bahwa kami khususnya Bhayangkari ranting Polsek hanya ingin berbagi rezeki bagi sesama di bulan penuh berkah ini dan berharap masyarakat yang membutuhkan bisa merasakan manfaatnya, jelas Ny. Aslindah Samanhudi.
Insaallah Program kami ini akan berjalan dan berkesinambungan khususnya kepada warga yang hidup di bawah garis kemiskinan, tuturnya.
Ibu Jumawa yang merupakan salah satu dari penerima bantuan mengucapakan banyak terima kasih dan merasa senang atas bantuan yang diberikan, makasi Pak dan semoga selalu disehatkan dan ditambahkan rezekinya, ungkapnya,
Ril MIH