Pemprov Ajak Dewan Hakim Tingkatkan Profesionalisme pada Bimtek MTQ

TARAKAN – Asisten bidang Pemerintah dan Kesejahteraan Rakyat Kalimantan Utara (Kaltara), Datu Iqro Ramadhan, menghadiri kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) dan Orientasi Penilaian Perhakiman Provinsi Kalimantan Utara Tahun 2023 di Ballroom Hotel Lotus, Kamis, (14/12).

Dari Iqro dalam sambutannya mengatakan Bimtek ini merupakan inisiatif Pemerintah Daerah untuk melakukan regenerasi dan meningkatkan sumber daya manusia para Dewan Hakim, khususnya dalam penilaian peserta Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) di semua tingkatan.

“Kegiatan tersebut bertujuan untuk menjaga dan meningkatkan profesionalisme para Dewan Hakim dalam menjalankan tugasnya, sehingga keputusan yang diambil bersifat adil,” jelasnya.

Oleh karena itu, Pemerintah Provinsi bersama Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an Provinsi Kaltara berkomitmen untuk terus meningkatkan sumber daya manusia Dewan Hakim sebagai pilar penting di bidang keagamaan, dan hal ini akan dilaksanakan secara berkelanjutan setiap tahun.

Pelaksanaan Bimtek Dewan Hakim ini diharapkan tidak hanya sebagai penilaian, tetapi juga sebagai upaya membantu Pemerintah Provinsi dalam membentuk karakter generasi masa depan yang berlandaskan Alquran.

“Para peserta diharapkan untuk menjaga kekompakan, kerukunan, dan silaturahmi, sehingga dapat terjadi pertukaran pengalaman yang akan membangkitkan kembali martabat Dewan Hakim Kalimantan Utara,” tuntasnya.

Hadir Dalam Kegiatan tersebut, Para Asisten, Staf Ahli dan Para Kepala OPD di Lingkungan Pemerintah Provinsi Kalimantan Utara, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Kalimantan Utara, Ketua Umum Lembaga Pengembangan Tilawah Al-Qur’an (LPTQ) Provinsi Kalimantan Utara, DT. Iqro Ramadhan, S.Sos, M.Si Para Narasumber, Prof. Dr. KH. Muhsin Salim, MA, Prof. Dr. H. Hamdani Anwar, Dr. Ummi Husnul Khotimah, S.Ag, Ketua LPTQ Kabupaten dan Kota se-Kalimantan Utara, Pimpinan Ormas Keagamaan Islam, Para Peserta, Dewan Hakim se-Provinsi Kalimantan Utara.

(dkisp)