Patroli Bersama, Babinsa Koramil 1407-03/Cenrana Dan Brimob C Pelopor Gelar Apel Gabungan

BONE- berandankrinews.com, Cenrana_Personil Koramil 1407-03/Cenrana Kodim 1407/Bone bersama Anggota Brimob Detasemen C menggelar apel gabungan bertempat di lapangan apel Mako Brimob C Pelopor.

Kegiatan Patroli yang die gelar ini guna memberikan himbauan kepada masyarakat, untuk mentaati protokol kesehatan dalam memutus rantai penularan covid-19 di pasar dan tempat perbelanjaan. Senin(14/09/2020)

Dandim 1407/Bone Letkol Kav Budiman,SH mengatakan, patroli gabungan TNI-Polri ini di lakukan setiap hari secara rutin guna memberikan sosialisasi dan himbauan kepada masyarakat, agar mengikuti anjuran pemerintah dalam upaya mencegah penyebaran wabah virus corona.

“Kita akan memberikan himbauan agar mempedomani protokol kesehatan kepada masyarakat yang masih berkumpul-kumpul dan tidak memakai masker di lokasi cafe, warung kopi, warnet, Dan tempat perbelanjaan dan menghimbau agar selalu memakai masker pada saat keluar rumah” tegasnya.

Setelah pelaksanaan apel, kemudian dilanjutkan dengan patroli gabungan mendatangi lokasi tempat fasiltas umum,warung dan tempat-tempat yang biasa di gunakan untuk berkumpul masyarakat Bone.