Memasuki masa New Normal Covid-19, Masjid Manunggal Kodim 1407/Bone, kembali dibuka untuk shalat berjamaah

Bone, memasuki masa New Normal Baru : Hari ini masjid Manunggal Kodim 1407/ Bone kembali dibuka untuk shalat berjamaah, namun tetap mematuhi prosedur standar Covid 19, guna mengantisipasi dan mencegah penyebaran Covid 19.

Setelah beberapa bulan yang lalu atau sejak mewabahnya virus Corona di Indonesia, pemerintah mengeluarkan himbauan, agar seluruh masyarakat Indonesia menerapkan protokol kesehatan, sehingga banyak fasilitas umum ditutup termasuk tempat ibadahpun ikut ditutup sementara, seperti masjid, gereja dan tempat ibadah lainnya, dalam rangka memutus mata rantai penyebaran virus Corona.

“Alhamdulillah hari ini masjid Manunggal Kodim 1407/bone kembali dibuka untuk beribadah, Namun pelaksanaan shalat berjamaah tetap menerapkan protokol Covid 19 sesuai dengan himbauan pemerintah seperti jaga jarak, dalam masjid shaf dan banjarnya semua sudah diatur, termasuk pintu masuk dan keluar sudah dibedakan untuk menghindari bersentuhan fisik, mencuci tangan, wajib membawa sajadah, sama seperti di masjid lainnya, namun yang berbeda kita menggunakan bilik sterilisasi sistem Ozone.
Sebagai mana yang disampaikan oleh Dandim 1407/Bone Letkol Inf Mustamin,S.E bahwa, hari ini masjid Manunggal Kodim 1407/Bone mulai dibuka kembali untuk beribadah, namun tetap mematuhi protokol kesehatan, pengurus masjid sudah mengatur kesiapannya, seperti jaga jarak shaf dan banjarnya, kemudian jamaah diwajibkan membawa sajadah masing masing, termasuk kita sudah menempatkan bilik sterilisasi sistem Ozone yang ramah terhadap manusia.

Kami berharap kepada seluruh jamaah dapat mematuhi Protokol kesehatan dengan melewati bilik sterilisasi tersebut bila mau masuk di masjid dan akan diarahkan oleh anggota Provost kita,”Kata Dandim.

Selain itu, petugas masjid juga akan mengarahkan para jamaah masjid Manunggal untuk melewati pintu masuk yang sudah ditentukan oleh pengurus masjid termasuk pintu keluar, pengurus masjid sudah menentukan pintu masuk dan keluar dengan tujuan untuk kelancaran pelaksanaan ibadah dan juga tetap mengindahkan protokol kesehatan, guna mengantisipasi dan mencegah serta mengurangi risiko penularan virus Covid 19,”Ujar Dandim.