BONE – Semua pasti pernah menyaksikan Indonesia lawyers club (ILC) yang selalu ditayangkan oleh TV ONE dan dipandu langsung oleh Bang Karni ilyas dan mengangkat masalah dan kasus yang terjadi di tengah tengah masyarakat.
Berbagai elemen dihadirkan untuk mencari solusi masalah dan kasus yang diangkat dalam tema untuk disaksikan bersama oleh masyarakat melalui layar kaca.
Untuk merasakan Atmosfir seperti Dalam tayangan Acara ILC ini
Lsm lepas (lembaga pendidikan dan advokasi Desa) akan menggelar Event yang mirip dengan ILC namun suasana yang berbeda
Ngopi lepas desa lawyers club dengan mengangkat Tema ” Kelangkaan Bahan Material ditengah lambung Material ” Akan menghadirkan beberapa narasumber, diantaranya
Pemerintah Kabupaten Bone, DPRD, Ketua Apdesi, Polres Bone Dinas Perindustrian,BPMD dan tenaga Ahli pendampingan Desa serta Aktivis penggiat Lsm dan juga Redaktur media.
Insya Allah event ini akan kami laksanakan pada hari jumat, 18-10-2019 bertempat di kusuka Cafe jln merdeka Watampone tanete riattang kab Bone pukul 20 sampai selesai ungkap Asmarjun sekertaris Lsm lepas dalam Riliisnya.
Ditempat terpisah Anto SyamBani Adam ketua umum Lsm lepas menuturkan event ini, kami laksanakan karena merasa terpanggil sebagai aktivis penggiat Lsm melihat kondisi Bone saat ini, ungkapnya,Rabu 16 October 2019 pukul 23, 40 wita melalui sambungan whatsap pribadinya.
Irwan N Raju
Ka biro Sulsel