Kibarkan bendera Merah-putih Dirumah Masing Masing,Cara personel Brimob Yon C Pelopor, Sambut Hari lahir Pancasila 1 Juni 2020





Bone, berandankrinews.com.
Dalam rangka menyambut hari Lahir Pancasila 1 Juni 2020, seluruh Personel Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Sulsel mengibarkan bendera Merah Putih di rumah mereka masing-masing. Kegiatan ini merupakan wujud kecintaan Personel Yon C Pelopor terhadap Negara Kesatuan Republik Indonesia.Minggu 31-05-2020

Pengibaran bendera Merah Putih ini dilakukan langsung oleh Personel Batalyon C Pelopor dengan mengenakan baju dinas sebagai wujud penghormatan mereka terhadap lambang Negara ini.

Sebelumnya Komandan Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Sulsel Kompol Nur Ichsan, S.Sos. telah memerintahkan kepada seluruh anggota untuk mengibarkan bendera Merah Putih di halaman rumah masing-masing. Selain itu untuk menyemarakkan hari Lahir Pancasila, Danyon C Pelopor juga memerintahkan kepada Pasi Yanma Yon C Pelopor Satbrimob Polda Sulsel Iptu Agustang, S.H. untuk memasang umbul-umbul bermotif merah putih di sekeliling kantor dan depan pagar Mako Yon C Pelopor.

Dalam rangka meresapi peringatan hari lahir Pancasila 1 Juni 2020, Dansat Brimob Polda Sulsel memerintahkan kepada seluruh jajarannya untuk mengibarkan bendera Merah Putih di Mako dan di rumah-rumah Personel, kemudian memasang baliho yang sudah ditentukan serta pemasangan umbul-umbul di keliling Mako / Ksatrian “. Ujar Danyon C Pelopor.

“Selain untuk menghayati peringatan hari lahir Pancasila, kegiatan ini juga sebagai bukti bahwa Korps Brimob Polri setia terhadap Negara Kesatuan Republik Indonesia dan rela berjuang untuk persatuan dan kesatuan Negara yang kita cintai ini”. Tambah Ichsan.

Di tempat terpisah Komandan Satuan Brimob Polda Sulsel Kombes Pol. Muhammad Anis, P.S., S.I.K., M.Si menjelaskan mengenai kegiatan dalam rangka peringatan hari lahir Pancasila. ” selain mengibarkan bendera Merah Putih di Kantor dan di rumah personel, pemasangan umbul-umbul di sekeliling Kantor/ Ksatrian, dan pemasangan baliho yang sudah ditentukan, kami juga akan melaksanakan kegiatan bhakti sosial dalam menyambut hari Lahir Pancasila ini.

Kegiatan yang akan kami laksanakan itu antara lain membagikan sembako kepada warga yang kurang mampu dan melaksanakan kerja bakti/ pembersihan di tempat tempat ibadah dan fasilitas-fasilitas umum lainnya. Kegiatan ini sebagai wujud nyata dari Bhakti Brimob Untuk Indonesia”. Pungkas Dansat Brimob Polda Sulsel

Muh Ishak Hammer