JAKARTA – Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Andika Perkasa menerima laporan korps kenaikan pangkat 74 orang Perwira Tinggi (Pati) TNI AD bertempat di Lantai Dasar Gedung E Markas Besar Angkatan Darat (Mabesad), Jakarta, Rabu (10/6/2020).
Demikian rilis yang disampaikan Kepala Dinas Penerangan TNI Angkatan Darat (Kadispenad) Brigjen TNI Nefra Firdaus, yang juga ikut melaksanakan laporan korps kenaikan pangkat. Sehari sebelumnya, Selasa (9/6), 74 orang Pati TNI AD tersebut bersama 3 Pati TNI AL dan 7 Pati TNI AU telah melaksanakan laporan korps kenaikan pangkat kepada Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, di Plaza Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur ,” ungkapnya.
Perwira lulusan Lemhannas tahun 2018 tersebut, menyebut bahwa para Pati TNI AD yang naik pangkat, beberapa diantaranya menduduki jabatan hasil validasi organisasi di lingkungan TNI AD, seperti jabatan Komandan Korem, Inspektur Kodam, Kapok Sahli Pangdam dan beberapa jabatan lainnya berubah menjadi BRIGADIR JENDERAL. “Hal ini mengacu pada Peraturan Kasad nomor 26 tahun 2019 tanggal 26 Desember 2019 yang merupakan turunan dari Perpres 66 tahun 2019 tentang Susunan Organisasi TNI,” ujarnya.
Acara tersebut dilaksanakan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan Covid-19, dimana kegiatan diawali dengan menyaksikan tayangan slide show untuk memperkenalkan para Pati TNI AD beserta keluarganya sekaligus mengenang kembali perjuangan dan perjalanan panjang yang dilalui, sampai dengan menyandang pangkat dan jabatan saat ini,” ungkap juru bicara TNI AD.
Selanjutnya, dilaksanakan acara inti laporan resmi kenaikan pangkat kepada Kasad oleh perwakilan Pati yang naik pangkat, Brigjen TNI Gumuruh W, Danrem 064/MY Serang Kodam III/Slw, dan diakhiri dengan sesi foto dengan Kasad didampingi Ketua Umum Persit Kartika Candra Kirana Ny. Hetty Andika Perkasa, dan foto dengan Wakasad didampingi Wakil Ketua Umum Persit Kartika Candra Kirana Ny. Susanti Fachruddin.
Hadir dalam kesempatan tersebut, Wakasad Letjen TNI Moch. Fachruddin, Pangkostrad Letjen TNI Besar Harto Karyawan, Komandan Kodiklatad Letjen TNI A.M Putranto, S. Sos., Irjenad, Koorsahli Kasad dan para Asisten Kasad, serta para Pengurus Pusat Persit KCK.
Daftar 74 Pati TNI AD yang naik pangkat :
- Brigjen TNI Tri Winarno, M.Si., M.Tr. (Han) (Irops Itum Itjenad),
- Brigjen TNI Edison, S.E., M.M. (Kadisbintalad)
- Brigjen TNI Setio Budi Raharjo, S.I.P. (Irlat Itum Irjenad),
- Brigjen TNI Arie Subekti, S.A.P. (Irdam V/Brw),
- Brigjen TNI Henra Hari Sutaryo (Irdam II/Swj),
- Brigjen TNI Agus Y.R. Agustinus, S.H. (Dirum Pussenif Kodiklatad),
- Brigjen TNI Sudarmadi, S.Sos. (Irsus Itjenad),
- Brigjen TNI R. P. Ivancius Pr. Siagian, M.A. (Dirdik Seskoad),
- Brigjen TNI Legowo W. R. Jatmiko, S.I.P., M.M. (Irter Itum Itjenad).
- Brigjen TNI Tjaturputra Gunadi G., S.Sos., M.M., M.Tr.(Han) (Kasdivif 2 Kostrad),
- Brigjen TNI Suratno, S.I.P. (Danrem 092/Mrl (Kaltara) Kodam VI/Mlw,
- Brigjen TNI Abdul Rachman, S.Sos. (Dirbinjemen Sesko TNI),
- Brigjen TNI Lismer Lumban Siantar, S.I.P. (Aspotwil Kas Kogabwilhan III),
- Brigjen TNI Daryatmo, S.I.P. (Dirdik Sesko TNI),
- Brigjen TNI Joko Sudiono, M.A. (Dirum Puspenerbad),
- Brigjen TNI Arif Bukhori (Ir Kopassus),
- Brigjen TNI Mochammad Luthfie Beta, S.Sos., M.Si (Asren Kostrad),
- Brigjen TNI Firmansyah (Danrem 101/Ant (Banjarmasin) Kodam VI/Mlw),
- Brigjen TNI Donni Hutabarat (Dirlem Secapaad),
- Brigjen TNI Agus Firman Yusmono, S.I.P., M.Si. (Dirdik Secapaad),
- Brigjen TNI Abdurrahman,S.A.N.,M.Tr.(Han)(Dirprogbangdik Debid.Dik.Pim.Tk. Nasional Lemhannas),
- Brigjen TNI Dr. Arudji Anwar, S.H., M.M. (Irdam IX/Udy)
- Brigjen TNI Izak Pangemanan (Danrem 172/Pvy (Abepura) Kodam XVII/Cen),
- Brigjen TNI Husein Sagaf, S.H. (Danrem 163/Ws (Denpasar) Kodam IX/Udy),
- Brigjen TNI Jannie A.Siahaan, S.E., M.B.A. (Danrem 143/Ho (Kendari) Kodam XIV/Hsn),
- Brigjen TNI Agus Prangarso, S.Sos. (Dirum Akmil),
- Brigjen TNI Khairul Anwar Mandailing, S.H., M.Tr.(Han) (Kadisjasad).
- Brigjen TNI Farid Makruf, M.A. (Danrem 132/Tdl (Palu) Kodam XIII/Mdk),
- Brigjen TNI Iwan Setiawan, S.E., M.M. (Danrem 173/PVB (Biak) Kodam XVII/Cen),
- Brigjen TNI Arief Gajah Mada, S.E., M.M. (Danrem 032/WBR (Padang) Kodam I/BB),
- Brigjen TNI Bangun Nawoko (Danrem 174/ATW (Merauke) Kodam XVII/Cen),
- Brigjen TNI Nefra Firdaus, S.E., M.M. (Kadispenad),
- Brigjen TNI Harnoto, S.Sos. (Danrem 033/WP (Tanjung Pinang) Kodam I/BB),
- Brigjen TNI Mohammad Syech Ismed, S.E., M.Han. (Danrem 031/WB (Pekan Baru) Kodam I/BB),
- Brigjen TNI Iman Budiman (Dirsen Pussenif Kodiklatad), 36. Brigjen TNI Widhioseno, S.E., M.Hum. (Irdam XII/Ptr),
- Brigjen TNI Bambang Supardi, S.I.P., M.Si. (Dirum Pussenkav Kodiklatad),
- Brigjen TNI Setiyo Santoso, S.I.P., M.Si. (Dircab Puspenerbad), 39. Brigjen TNI Yanuar Adil (Danrem 041/Gamas (Bengkulu) Kodam II/Swj),
- Brigjen TNI Taufik Budi Santoso (Danpusdikkav Pussenkav Kodiklatad),
- Brigjen TNI Ignatius Eko Djoko P., S.A.P., S.E., M.M. (Karo Humas Setjen Kemhan),
- Brigjen TNI Yudi Yulistyanto, M.A. (Dirdik Akmil),
- Brigjen TNI Tatang Budiman, S.I.P. (Dirsen Pussenkav Kodiklatad),
- Brigjen TNI Prince Meyer Putong, S.H. (Danrem 131/STG (Manado) Kodam XIII/Mdk),
- Brigjen TNI M. Zulkifli, S.I.P., M.M. (Danrem 042/Gapu (Jambi) Kodam II/Swj),
- Brigjen TNI Dedi Sastrawan, S.I.P., M.M. (Dirum Pussenarmed Kodiklatad),
- Brigjen TNI Jauhari Agus, S.I.P., S.Sos. (Danrem 044/Gapo (Palembang) Kodam II/Swj),
- Brigjen TNI Jimmy Aritonang, S.E. (Kabinda Maluku BIN),
- Brigjen TNI Julius Jolly Suawa, S.Sos. (Dirsen Pussenarmed Kodiklatad)
- Brigjen TNI Alvis Anwar, S.A.P., M.Tr.(Han) (Irren Itben Itjenad),
- Brigjen TNI Aang Gunawan, S.Sos. (Dirren Kodiklatad),
- Brigjen TNI Dedi Solihin (Dirsen Pussenarhanud Kodiklatad),
- Brigjen TNI Ibnu Bintang S, S.I.P., M.M. (Danrem 072/PMK (Yogyakarta) Kodam IV/Dip),
- Brigjen TNI Hari Mulyanto (Dirum Pussenarhanud Kodiklatad),
- Brigjen TNI Hari Arif Wibowo, S.I.P., M.Han (Kadisadaad),
- Brigjen TNI Gumuruh W., S.E., M.B.A. (Danrem 064/MY (Serang) Kodam III/Slw),
- Brigjen TNI Junior Tumilaar, S.I.P., M.M. (Irdam XIII/Mdk),
- Brigjen TNI Firman Dahlan, S.I.P. (Danrem 142/Tatag (Pare-Pare) Kodam XIV/Hsn),
- Brigjen TNI Aby Ismawan, S.E., M.Si. (Irdam IV/Dip),
60.. Brigjen TNI Yoannes Dwi Prasetyo (Dircab Pusziad), - Brigjen TNI Mateus Jangkung W (Danrem 045/Gaya (Bangka Belitung) Kodam II/Swj),
- Brigjen TNI Denny Herman (Irlog Itben Itjenad),
- Brigjen TNI Bagus Antonov, M.A. (Danrem 133/NW (Gorontalo) Kodam XIII/Mdk),
- Brigjen TNI Ahmad Faizal, S.Sos., M.Soc.Sc. (Irdam IM),
- Brigjen TNI Ito Hediarto, S.Sos., M.Sc. (Dirum Kodiklatad),
- Brigjen TNI Dr. Rahmat S., S.I.P., M.M., M.Tr.(Han) (Kadisjarahad),
- Brigjen TNI Jamalulael (Dirum Pusziad),
- Brigjen TNI Arnold Aristoteles P Ritiauw (Danrem 151/Binaiya (Ambon) Kodam XVI/Ptm),
- Brigjen TNI Ahmad Rizal R, S.Sos., S.H. (Danrem 162/WB (Mataram) Kodam IX/Udy),
- Brigjen TNI I Gusti Ngurah Wisnu Wardana, S.Sos., S.H. (Dirum Pushubad),
- Brigjen TNI Roedy, M.A. (Dircab Pushubad),
- Brigjen TNI Kokom, S.E. (Dirum Puspalad),
- Brigjen TNI Sudirman (Dirum Puspomad), dan
- Brigjen TNI Wiwik Jati Wahono (Dir SDM Ditjen Kuathan Kemhan).
Sumber : Dispenad