Kapolsek Ajangale Pimpin langsung Penyekatan di Pos Perbatasan Bone – Wajo Bersama Team gabungan

BONE –
Berandankrinews.com
Kapolsek Ajangale Polres Bone Iptu Abdul Jamid, S.H., pimpin penyekatan pemudik di pos penyekatan perbatasan Bone – Wajo Kelurahan Pompanua Riattang Kecamatan Ajangale Kabupaten Bone. Minggu (16/05/2021)

Operasi penyekatan pemudik tersebut dilakukan bersama-sama gabungan dengan anggota TNI, POLRI, Sat Pol PP, Dinas Perhubungan, BPBD dan kesehatan.

Kendaraan yang melintas di Pos Penyekatan Pemudik baik dari arah Kabupaten Bone maupun dari arah Kabupaten Wajo diberhentikan oleh petugas guna dan dilakukan pemeriksaan.

Kapolsek Ajangale Iptu Abdul Hamid, S.H., saat dikonfirmasi menyampaikan “Penyekatan pemudik ini dilakukan oleh anggota pos penyekatan gabungan dengan anggota TNI, POLRI, Sat Pol PP, Dinas Perhubungan, BPBD dan kesehatan dengan mengedepankan sikap humanis,” Ucap Kapolsek.

Selain itu Kapolsek Ajangale juga menyampaikan operasi ini bertujuan untuk mencegah pemudik yang dapat menyebarkan covid-19 di kampung halaman sesuai larangan dari pemerintah dilarang untuk mudik.

“Dengan dilakukan penyekatan ini diharapkan dapat mencegah penyebaran covid-19 dan terciptanya keselamatan bagi seluruh masyarakat Indonesia.” Pungkas Kapolsek.

Ril MIH