Jelang HUT ke-74 RI, Pemprov Bentuk Kepanitiaan

Berandankrinews.com – TANJUNG SELOR – Dimotori Biro PemerintahanUmum, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Utara (Kaltara) telah membentuk kepanitian untuk memeriahkan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) yang ke-74 pada 17 Agustus 2019 mendatang.

Kepanitian terbentuk sesuai hasil rapat koordinasi persiapan HUT ke-74 RI yang digelar di Ruang Pertemuan Lantai 2 Kantor Gubernur Kaltara, Kamis (20/6).

Kepala Bagian Administrasi Pemerintahan pada Biro Pemerintahan Umum Sekretariat Provinsi Kaltara Ariefudin memaparkan, agenda yang dibahas pada rapat ini ada tiga hal. Yaitu penyusunan panitia pelaksana, rencana kegiatan, dan tugas masing-masing seksi.  Rapat ini, lanjutnya, berlandaskan pada Rancangan Keputusan Gubernur Kalimantan Utara Nomor 188.44/K./2019, tentang Panitia Penyelenggaraan Peringatan Hari Ulang Tahun ke-74 Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia Tahun 2019.

“Berdasarkan Surat Keputusan Gubernur ini, dalam rangka mendukung kelancaran penyelenggaran Hari Ulang Tahun ke-74 Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia Tahun 2019 di Provinsi Kalimantan Utara, dipandang perlu membentuk Panitia Penyelenggara HUT RI ke-74 Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia. Selain itu, diharapkan nama dan jabatannya disebut dalam kepanitiaan ini dipandang layak dan mampu untuk melaksanakan tugas-tugas kepanitiaan,” ujar Ariefudin saat membuka rapat tersebut .

“Saya berharap adanya masukan dari Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lain, terkait rancangan Gubernur yang telah dibuat oleh Biro Pemerintahan,” tandasnya.

Diungkapkan, Upacara HUT ke-74 RI tahun ini, oleh Pemprov digelar di dua tempat. Yaitu Lapangan Agathis dan Taman Makam Pahlawan. Upacara di Lapangan Agathis, Gubernur Kalimantan Utara Dr H Irianto Lambrie direncakan akan menjadi Inspektur Upacara (Irup). Sementara itu, upacara di Taman Makam Pahlawan Telabang Bangsa, Kepala Polisi Daerah (Kapolda) Brigjenpol Drs. Indrajit S.H.

“Setelah rapat ini diharapkan OPD yang bertugas dalam kepanitiaan ini, untuk saling berkoodinasi sesuai dengan tugas yang dibebankan,” tutupnya. (humas)