Dorong Kemajuan Pendidikan: Prodi PAI IAIN Bone Jalin Kerja Sama dengan Sangkhom Islam Wittaya School Thailand


Reporter: Fajriah Inayati (Peserta Mahasiswa Magang Humas)
Thailand-Berandankrinews.com
Sangkhom Islam Wittaya School Thailand menandatangani Memorandum of Agreement (MoA) dengan Prodi Pendidikan Agama Islam (PAI) IAIN Bone sebagai penguatan kerja sama di Ruang Pertemuan Sangkhom Islam Wittaya School, Sadao District, Thailand. Senin (13/3/2023).

Kegiatan dimulai dengan pengenalan profil Sangkhom Islam Wittaya School yang merupakan salah satu islamic boarding school terbaik di Thailand.

Dalam sambutannya, Direktur Sangkhom Islam Wittaya School, Dr. Taleb Kayem menyampaikan ucapan selamat datang dan ungkapan terima kasih kepada rombongan IAIN Bone atas kehadirannya.

Dia menjelaskan, sekolah ini sudah bekerjasama dengan beberapa universitas di Indonesia. Seperti Universitas Ahmad Dahlan, UIN Jambi dan Palembang yang alumninya kemudian diserap menjadi pengajar di sekolah yang telah berdiri lebih dari 50 tahun itu.

“Kami senang akan kedatangan dan kerja sama oleh beberapa Program Studi yang ada di IAIN Bone dan berharap kerja sama serupa seperti kampus di Indonesia dapat terjalin dengan baik,” ucapnya dalam aksen inggris melayu.

MoA ditandatangani langsung oleh Ketua Prodi PAI IAIN Bone, Dr. A. Fajar Awaluddin, M.Pd.I bersama dengan Direktur Sangkhom Islam Wittaya School.

Turut mendampingi penandatangan MoA tersebut, Sekretaris Prodi PAI IAIN Bone, Sulaeman, S.Pd. I., M.A.

Kerja sama ini diinisiasikan kedepannya dapat bersinergi dalam bidang pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat dalam lingkup internasional.

Lebih lanjut, ketua Prodi PAI IAIN Bone juga mengungkapkan bahwa agenda ini adalah sebagai jembatan bagi mahasiswa Prodi PAI agar bisa melaksanakan KKLP di Sangkhom Islam Wittaya School nantinya.

“Kami berharap dan menargetkan akan ada mahasiswa kami yang melaksanakan KKLP di pondok pesantren terbaik ini,” ucapnya.

Kegiatan ini juga dihadiri oleh masing-masing perwakilan Prodi MPI dan PIAUD yang ikut menjalin kerja sama serta beberapa jajaran dari pihak kedua.