Danrem 141/Tp Menghadiri Penandatanganan Berita Acara TMMD dan serah terima Program TMMD Ke 109 TA. 2020 Kodim 1420/Sidrap

Danrem 141/Tp Brigjen TNI Djashar Djamil, S.E., M.M Menghadiri Kegiatan Penandatanganan Berita Acara TMMD dan serah terima Program TMMD Ke 109 TA. 2020, di Kantor Bupati Sidrap, di Batu Lappa, Watang Pulu, Kabupaten Sidenreng Rappang, Sulawesi Selatan. Selasa (22/09).

Pembukaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 109 Tahun 2020 Kabupaten Sidrap yang di laksanakan di Kantor Bupati Sidrap dengan tema “TMMD Pengabdian untuk Negeri”.

Komandan Kodim 1420/Sidrap Letkol Inf J.P Situmorang selaku Dansatgas mengatakan, kegiatan TMMD resmi di mulai pada tanggal 22 September sampai dengan 21 Oktober 2020 ditandai dengan penandatanganan dan penyerahan proyek pekerjaan dari Bupati Kabupaten Sidrap kepada Dansatgas TMMD ke – 109.

Dandim menyampaikan, upacara pembukaan untuk sementara waktu ditiadakan terlebih dahulu, guna mencegah dan mengikuti Protokol covid 19 dalam rangka pencegahan virus Corona.

“kegiatan TMMD Ini sangat bermanfaat dan Akan Membantu pemerintah daerah dan masyarakat sekitar untuk Membangun dalam Mendorong Kelancaran perekonomian Masyarakat Kabupaten Sidrap Khusus nya di bidang Pertanian yang merupakan Sektor Utama Perekonimian Kabupaten Sidrap dan membantu Menggerakkan kegiatan perekonomian daerah secara keseluruhan di tengah melemahnya kinerja di masa pandemi Covid-19 serta memperkut dan memperkokoh budaya gotong royong antar masyarakat di tengah tengah masyarakat sebagai modal sosial dalam membangun”

“Kami tidak laksanakan upacara pembukaannya untuk kegiatan TMMD 109 akan dilangsungkan selama 30 hari, tanpa upacara resmi hanya ditandai dengan penandatangan dan penyerahan proyek pekerjaan,” jelasnya.

Turut hadir pada kegiatan tersebut :
Bupati Kab. Sidrap Ir H Dollah Mando
Wakil Bupati Sidrap H Mahmud Yusuf
Sekda Sidrap Sudirman Bungi
Wakil Bupati Sidrap H Mahmud
Kasipers kasrem 141/Tp Kolonel Arm Yani Ari Sasongko
Dandim 1420/Sidrap Letkol Inf J.P Situmorang
Kasdim 1420/Sidrap Mayor Inf Sudirman S.S
Kasat Sabraha Polres Sidrap Iptu Muh Irsal S.H
Ketua DPRD Kab. Sidrap H. Ruslan
Ketua Pengadilan Negeri Kab.Sidrap Ernawaty, S.H., M.H
Anggota Forkopimda Kabupaten Sidrap.