Sat Reskoba Polres Nunukan Amankan 2 Orang Pengedar Sabu

Nunukan – Sat Reskoba Polres Nunukan kembali bekuk dua orang pengedar Narkotika golongan 1 jenis sabu keduanya di bekuk di tempat yang terpisah DD (44) yang di amankan di jalan lingkar Nunukan Kelurahan Selisun Kecamatan Nunukan Selatan Kabupaten Nunukan,senin (24/5/21)

sedangkan IY (39) di amankan di Bandara Juwata Tarakan pada hari rabu 26/5/21 keduanya merupakan kakak beradik,penangkapan IY (39) merupakan pengembangan kasus sebelumnya yang melibatkan DD ungkap Kapolres Nunukan AKBP,Syaiful Anwar,Sik melalui kasi Humas Polres Nunukan AKP,M.Karyadi,SH,mengatakan

Pada hari senin tanggal 24 Mei 2021 sekira pukul 17.30 wite, Personel Opsnal Sat Res Narkoba mendapatkan informasi dari masyarakat bahwa ada seorang laki laki yang diduga memiliki atau menguasai Narkotika Golongan 1 jenis sabu, yang beralamat di Jalan. Lingkar Nunukan Kelurahan Selisun,Kecamatan Nunukan Selatan Kabupaten Nunukan,Provinsi Kalimantan Utara.

berdasarkan LP/A/126/V/2021/SPKT.SATRESNARKOBA/POLRESNUNUKAN/POLDA KALTARA, tanggal 24 Mei 2021 dan LP/A/127/V/2021/SPKT.SATRESNARKOBA/POLRESNUNUKAN/POLDA KALTARA, tanggal 26 Mei 2021 serta adanya laporan dari masyarakat

personil opsnal Sat Narkoba Polres Nunukan bergerak cepat langsung melakukan penyelidikan di TKP, pada saat itu di temukan seorang laki laki sesuai dengan informasi yang di terima yang pada saat itu sedang duduk di atas sepeda motornya

lalu personil opsnal Sat Narkoba menghampiri kemudian mengamankan laki laki tersebut selanjutnya di lakukan penggeledahan badan dari hasil penggeledahan badan belum di temukan barang bukti yang di maksud kamudian terlapor di bawa untuk di iterogasi

dari hasil keterangan terlapor akhirnya menunjukkan ke tempat penyimpanan barang bukti tersebut dan saat itu di temukan sebanyak 1 (satu) bungkus plastik ukuran sedang warna transparan yang di duga berisi Narkotika golongan 1 jenis sabu yang di bungkus menggunakan kantong plastik warna hitam,

kemudian dari keterangan terlapor berisial DD (44) Tahun,islam,pekerjaan swasta yang beralamat di Jalan. Tien suharto Rt.16 kelurahan. Nunukan timur Kecamatan. Nunukan Kabupaten. Nunukan Provisi. Kalimantan utara. menerangkan bahwa barang bukti sabu tersebut di peroleh dari saudara IY (39)

Lanjut kata karyadi “dari hasil interogasi saudara DD (44) menerangkan bahwa masih ada sejumlah barang bukti lain yang di simpan terlapor di sebuah rumah/kebun milik saudara AS yang beralamat di jalan gang langsat kelurahan Selisun kecamatan Nunukan selatan kabupaten Nunukan provinsi Kaltara,

selanjutnya personil Opsnal Sat Narkoba mencari barang bukti yang di maksud oleh terlapor dan langsung mendatangi TKP, saat itu di temukan barang bukti sebanyak 5 (lima) bungkus plastik ukuran besar warna transparan yang diduga Narkotika golongan 1 jenis sabu yang di sembunyikan di dalam kandang ayam dengan cara barang bukti sabu tersebut di masukkan ke dalam sebuah ember warna putih lalu di bungkus menggunakan plastik warna merah muda selanjutnya BB tersebut di tanam ke dalam tanah,

dari hasil interogasi dan keterangan saudara IY (39) bahwa sabu tersebut milik saudara AS yang akan di bawa ke Sulawesi selatan.

Selanjutnya terlapor beserta barang bukti berupa 5 (lima) bungkus plastik ukuran besar warna transparan yang diduga berisi Narkotika golongan 1 jenis sabu dengan berat bruto ± (5000) Gram / 5 kg ,1 ( satu ) buah ember warna putih ,1 (satu) buah bungkusan plastik warna merah muda,1 (satu) buah cangkul,1 (satu) buah HP samsung lipat warna hitam. Gulungan lakban waran coklat 1 (satu) bungkus plastik ukuran sedang warna transparan yang diduga berisi Narkotika Golongan 1 jenis Sabu dengan berat bruto ± (55,30) gram. 1 ( satu ) buah kantong plastik warna hitam 1 (satu) unit Hp merek OPPO warna hitam 1 (satu) unit sepeda motor MX warna orange di amankan ke Mako Polres Nunukan untuk menjalani proses pemeriksaan lebih lanjut. “ungkap Karyadi.

Humas Res Polres Nnk / Sahabudin


Kodam VI/Mlw, Masih digenangi Banjir, TNI-Polri Berikan Bantuan Sembako Pada Warga

Sembakung – Luapan sungai Sembakung masih mengenangi rumah dan bangunan di Kecamatan Sembakung, Koramil 0911-04/Sbg bersama dengan Polsek Sembakung berikan bantuan berupa paket sembako pada warga yang rumahnya terendam dengan luapan air sungai Sembakung, Selasa (25/05/2021).

Sudah hampir sepekan air mengenangi wilayah Kecamatan Sembakung dan berdampak tergenangnya rumah dan bangunan di 8 desa dari 10 desa di wilayah Kecamatan Sembakung, ungkap danramil Sembakung Kapten Inf Widarta usai menyerahkan bantuan sembako pada warga Desa Atap, Kecamatan Sembakung, Kabupaten Nunukan.

“Bersama dengan stekholder terkait kami terus memantau ketinggian air sungai Sembakung, yang mana di hulu sungai diwilayah Kecamatan Lumbis ketinggian air masih 8,5 meter, itu akan berimbas di wilayah sembakung, selama curah hujan di hulu masih intens maka kami akan mendapat imbasnya” ujar Danramil.

“Kami berharap dan kita semua berharap agar air cepat surut, sehingga masyarakat dapat beraktifitas seperti biasa, dari awal tahun wilayah kecamatan sembakung sudah beberapakali banjir, awala tahun dan sekarang, semoga kedepan hal ini bisa di carikan solusi sehingga wilayh sembakung tidak menjadi langganan banjir” pungkasnya.

Sumber : Penramil 0911-04/Sbg

Usai Apel pagi personil ,Balakrem, serta PNS Sipil Korem 141/Tp dapat penjelasan tentang Hydro Oxy langsung Dari Dandenkesyah

Watampone – Berandankrinews.com – Personel Korem 141/Toddopuli, Balakrem beserta PNS Korem. Melaksanakan Apel pagi dengan Perwira Pengawas Dandenkesyah 14.04.01 Bone. Letkol Ckm Makhfudhi Hadi Priyanto, S.Si. Yang dilanjutkan dengan Penjelasan tata cara penggunaan serta manfaat Hydro Oxy yang di paparkan oleh Karumkit M.Yasin Denkesyah 14.04.04 Bone. Kapten Ckm dr. Asep Sulaeman, Sp.OT. 20/05/2021.

Apel pagi dilaksanakan setiap pagi sebelum Pelaksanaan tugas dimasing-masing bagian, ini berguna mengecek dan memberikan arahan dan penekanan kepada seluruh personel serta penyerahan secara simbolis Hydro Oxy. Untuk dibagikan kepada seluruh personel jajaran Korem 141/Toddopuli.

Adapun penjelasan mengenai Hydro Oxy yang disampaikan oleh Karumkit M. Yasin Denkesyah 14.04.04 Bone. Kapten Ckm dr. Asep Sulaeman, Sp.OT yang intinya, dimasa pandemi seperti ini banyak orang yang berupaya agar tubuh sehat dan fit.

Banyak perlindungan dari luar yang telah diterapkan, seperti sering cuci tangan,sterilisasi barang penggunaan hand sanitizer selain penerapan 3M tersebut hydro Oxy hadir menjadi salah satu upaya pencegahan dari dalam. Sehingga tubuh dapat perlindungan secara ekstra dari luar maupun dari dalam. “Ungkapnya.

Selain untuk mencegah dan melindungi dari dalam tubuh Hydro Oxy dilengkapi dengan ekstrak eucalyptus, dengan komponen utama yaitu 1,8 cineole yang mempunyai sifat antivirus dah antimikroba, yang dengan aman melawan virus dan masalah pernafasan.Serta dilengakapi dengan mint yang berguna untuk mengharumkan mulut. “Ucapnya.

Diharapkan dengan adanya pembagian Hydro Oxy kepada seluruh prajurit dapat menekan penyebaran covid-19 Khususnya personel jajaran Korem 141/Toddopuli. Penggunaan Hydro Oxy ini dilakukan 2 kali dalam sehari, yaitu pagi dan sore hari. Adapun penyemprotannya di lakukan 6 kali semprotan dalam satu tarikan nafas. “Tambahnya.

Turut hadir, Kasrem 141/Toddopuli, Kolonef Inf Heri Purwanto, S.E, Para Kasi dan Pasi Korem 141/Tp, Para DanKabalak Korem 141/Tp. Serta para Perwira, Bintara, Tamtama, dan PNS. “Penerangan Korem 141/Toddopuli.

Ril MIH

Unit PATRA BATAS Polres Nunukan Berhasil Amankan Pelaku Judi Sabung Ayam Online

Nunukan – Pada hari Rabu tanggal 19 Mei 2021 sekira jam 00.30 Wita Unit PATRA BATAS (Patroli Daerah Rawan Berantas Kriminalitas) Satuan Sabhara Polres Nunukan mendapatkan informasi dari Masyarakat tentang berlangsungnya Tindak Pidana Perjudian di Sebuah Rumah yang beralamat di Jalan Persemaian Kelurahan Nunukan Barat Kabupaten Nunukan.

Dari  informasi tersebut Unit PATRA BATAS  dibantu Unit Paminal Sipropam langsung melakukan pengecekan ke TKP dan didapati sejumlah orang yang sedang melakukan Perjudian Jenis Sabung Ayam secara online yang ditayangkan melalui media Televisi

Kapolres Nunukan AKBP.Syaiful Anwar,Sik melalui Kasi Humas Polres Nunukan AKP.M,Karyadi,SH Membenarkan adanya pengungkapan kasus judi sabung ayam Online melalui media televisi di salah satu rumah warga berinisial CM yang beralamat di jalan persemaian Kelurahan Nunukan Barat Kabupaten Nunukan.

Berdasarkan LP Nomor : LP/ A/ 122/ V/ 2021/ SPKT.SATRESKRIM/ POLRES NUNUKAN/ POLDA KALTARA. unit PATRA BATAS (Patroli Daerah Rawan Berantas Kriminalitas) di bantu Unit Paminal Sipropam langsung menuju TKP yang di maksud dan di dapati sejumlah 20 ( Dua Puluh ) Orang yang diduga sedang melakukan judi sabung ayam secara Online menggunakan media televisi.

Di TKP Unit PATRA BATAS berhasil mengamankan 20 ( Dua Puluh ) Orang terduga Pelaku beserta barang bukti yang di amankan

1) Uang Tunai sebesar Rp. 1.800.000 ( Satu juta delapan ratus ribu rupiah ).
2) 1 Unit Televisi Merk Sharp warna Hitam.
3) 1 Unit Receiver Merk Getme.
4) 7 Unit Ranmor R2
5) 18 Unit Handphone
6) 1 Unit Bola Lampu.

Sebagaimana diuraikan di atas, kemudian para pelaku diamankan ke Mapolres Nunukan guna penanganan lebih lanjut oleh Penyidik Satreskrim Polres Nunukan

Kegitan judi sabung ayam ini sudah berlangsung kurang lebih 2 ( Dua ) bulan,Taruhan minimal Rp.50.000 ( Lima Puluh Ribu Rupiah ) dan maksimal Rp. 1 Juta ( Satu Juta Rupiah ) “Tutup Karyadi.

( Humas Res Nnk / adm )

Satgas Pamtas RI- Malaysia Yonarhanud 16/SBC laksanakan tes Swab Antigen bagi pelintas batas.

Nunukan – Sebagai upaya mencegah penyebaran dan menekan angka penyebaran covid 19 di daerah perbatasan, dan munculnya varian baru covid 19 serta gelombang tsunami covid yang terjadi di India, yang dikhawatirkan masuk ke Indonesia, Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonarhanud 16/SBC dibantu tim Kesehatan setempat memperketat  pemeriksaan dengan melaksanakan tes swab antigen terhadap pelintas batas, baik keluar maupun masuk ke indonesia di pos-pos lintas batas Satgas Pamtas Yonarhanud 16/SBC di kabupaten Nunukan, Kalimantan Utara. Senin (10/5/2021).

Hal tersebut disampaikan Dansatgas Pamtas Yonarhanud 16/SBC/3 Kostrad, Letkol Arh Drian Priyambodo, S.E., dalam rilis tertulisnya di Makotis Satgas, jalan Fatahilah, kecamatan Nunukan, kabupaten Nunukan, Kalimantan Utara.

Dikatakan Dansatgas, kegiatan pemeriksaan terhadap pelintas batas ini, memang sudah menjadi tugas rutin dan menjadi tanggung jawab kami sebagai Satgas Pamtas RI-Malaysia, dimana kami sebagai garda terdepan di perbatasan antara ke dua negara. Selain itu juga, sebagai upaya kita bersama dalam menyukseskan program pemerintah untuk mencegah penyebaran Covid-19.

Dengan dapatnya dukungan alat Swab antigen dari Komando Atas dalam hal ini Mabes TNI, dengan jumlah alat swab seluruhnya berjumlah 4000 pcs, dengan rincian, pos (SSK1) 2000 pcs, pos (SSK2) 700 pcs, pos (SSK 3 dan 4) @300 pcs, pos (SSK 5) 700 pcs. Swab antigen tersebut dilaksanakan dengan melibatkan tim dari kesehatan puskesmas setempat dan hasil koordinasi dengan Satgas Covid yang ada diwilayah terdekat Pos-pos lintas batas.

Dansatgas menambahkan “Apabila mendapatkan pelintas batas akan dilaksanakan pengecekan, dan diberikan pemeriksaan swab, apabila terhadap WNA yang belum dan tidak membawa hasil Swab dari Malaysia, akan berikan dukungan agar memastikan kondisi orang tersebut. Dari hasil swab tersebut, apabila didapatkan hasil postif, bagi WNI akan dilaksanakan karantina langsung dibawah Satgas covid 19 kabupaten Nunukan, dan apabila WNA akan dilakukan pengembalian atau tidak diperkenankan masuk wilayah indonesia,” tambah Dansatgas.

“jika kami mendapatkan pelintas batas dengan hasil Swab antigen negatif pun, akan kami laksanakan dan berikan himbauan untuk melaksanakan karantina selama 5 hari, upaya kami dalam memastikan kesehatan di wilayah perbatasan,” ujarnya

kegiatan swab antigen ini dimaksudkan untuk memberi rasa aman dan nyaman kepada warga masyarakat perbatasan dalam berkegiatan sehari-hari, karena dihadapkan saat ini pandemi covid 19 belum berakhir.

Dansatgas juga menekankan, agar masyarakat tetap memperhatikan prosedur protokol kesehatan yang telah ditentukan dalam penanganan Covid-19, walaupun hasil dari swab dinyatakan negatif tetap laksanakan mulai dari mencuci tangan, menggunakan masker, dan menjaga jarak serta menghindari kerumunan, terutama pada saat ni hindari mudik terlebih dahulu.

“Prosedur protokol kesehatan tetap harus kita pedomani bersama dalam setiap aktivitas. Semoga dengan meningkatkan kedisiplinan kita dalam menerapkan protokol kesehatan ini, tetap menjadikan kita sebagai masyarakat yang tetap produktif ditengah pandemi ini, ” harapan Dansatgas.

( *** )