Ditanya Soal Persiapan di Kaltara, Ini Penjelasan Ketua Umum DPP Prabowo Mania 08

NUNUKAN – Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Relawan Prabowo Mania 08, Immanuel Ebenezer Gerungan menjelaskan persiapan di provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) dalam memenangkan Prabowo Subianto di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

Sebelumnya, pria yang kerap disapa bang Noel tersebut telah melantik dan mengukuhkan Dewan Pimpinan Daerah (DPD) relawan Prabowo Mania 08 Kaltara di Kota Tarakan pada tanggal 12 September 2023.

Selaku Ketua Umum DPP Prabowo Mania 08, Immanuel Ebenezer Gerungan mengungkapkan bahwa DPD, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) serta partai Gerindra di Kaltara akan bersinergi untuk menjadikan Prabowo Presiden.

“Kemarin kita telah melantik DPD Prabowo Mania 08 Kaltara yang dimana akan bersinergi dengan DPC-DPC serta partai Gerindra dan partai koalisi di seluruh Kaltara agar memenangkan Pak Prabowo,” ujar Immanuel Ebenezer saat ditemui di kegiatan ramah tamah bersama warga Toraja Nunukan, Kaltara, Rabu (13/09/2023).

Lalu, juga sebagai calon legislatif (Caleg) Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Republik Indonesia (RI) 2024-2029 Dapil Kaltara partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra), Immanuel Ebenezer mengatakan juga tidak ingin mengecewakan masyarakat serta berharap dapat bersama-sama membangun Kaltara yang lebih baik.

“Intinya menangkan Prabowo tetapi saya juga tidak ingin mengecewakan masyarakat Kaltara terkhususnya dengan masyarakat Toraja di Nunukan dan berharap bisa bersama msyarakat untuk membangun Kaltara yang lebih baik untuk kedepannya,” lanjut Ketua Umum DPP Prabowo Mania 08.

Bersama dengan itu, saat ditanyai terkait perubahan koalisi Indonesia Maju dengan pindahnya Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ke kubu Anies Baswedan, Immanuel Ebenezer mengucapkan bahwa hal tersebut merupakan sesuatu yang biasa dalam dinamika politik.

“Fenomena itu memang terjadi di politik jadi kita tidak terlalu kaget karena politik itu kemungkinan, jadi mungkin masuk dan keluar, juga dengan keluarnya PKB juga tidak mengurangi keyakinan dan kekuatan koalisi Indonesia Maju masih ada partai lain seperti Partai Amanat Nasional (PAN), Golongan Karya (Golkar) dan juga partai non parlemen seperti Gelora, masing-masing dengan basis suara yang luar biasa di daerah-daerah,” terang Immanuel Ebenezer.

Terlihat hadir dalam kegiatan ramah tamah Ketua Umum DPP Prabowo Mania 08, Immanuel Ebenezer Gerungan, Ketua DPD Partai Gerindra Kaltara, Ibnu Saud, Caleg DPRD Kab.Nunukan 2024-2029 daerah pemilihan (Dapil) I dari partai Gerindra nomor urut 4, Junita Bura, A.Md serta warga Toraja Nunukan.

(Nam/Nam)

Jalin Silaturahim, Immanuel Ebenezer Gerungan Ramah Tamah Bersama Masyarakat Toraja Nunukan

NUNUKAN – Bertempat di jalan Sutanto RT.07 Kelurahan Nunukan Tengah, Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Prabowo Mania 08 serta calon legislatif Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Republik Indonesia (RI) 2024-2029 Daerah Pemilihan Kalimantan Utara (Kaltara) partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra), Immanuel Ebenezer Gerungan gelar ramah tamah bersama warga suku Tana Toraja Nunukan, Kaltara, Rabu (13/09/2023).

Hal tersebut sekaligus kegiatan silaturahmi caleg DPRD 2024-2029 daerah pemilihan (Dapil) I Kab.Nunukan dari partai Gerindra nomor urut 4 yakni Junita Bura, A.Md dengan masyarakat Toraja.

Selaku Ketua DPP Prabowo Mania 08, Immanuel Ebenezer Gerungan mengungkapkan bahwa antusias masyarakat Toraja Nunukan tulus dan sangat luar biasa.

“Luar biasa ya antusias masyarakat Toraja Nunukan, dalam menerima saya, ada atmosfir ketulusan yang terihat dari pertemuan hari ini dan ini membuat saya semakin yakin bahwa masyarakat Toraja layak berjuang bersama kita di 2024 nanti,” ujar Immanuel.

Lalu, pria yang kerap disapa bang Noel tersebut mengatakan persiapan dan bagaimana memenangkan hati warga Toraja Nunukan dalam pemilihan umum (Pemilu) 2024.

“Untuk persiapan standar ya, yang penting bagaimana memenangkan hati warga Toraja di Nunukan, kita dapat 50 persen saja itu sudah anugerah buat saya tetapi saya tidak ingin berspekulasi tentang itu, ya kita yakin aja karean orang-orang tulus itu akan bersama orang yang baik,” lanjut Ketua Umum DPP Prabowo Mania 08.

Bersama dengan itu, selaku caleg DPRD Nunukan Dapil I partai Gerindra, Junita Bura mengucapkan terima kasih atas ketersediaan Immanuel Ebenezer Gerungan menemui masyarakat Toraja Nunukan serta berharap dapat memproyeksikan diskusi kegiatan ramah tamah untuk mempererat silaturahmi.

“Saya sangat berterima kasih kepada Pak Immanuel yang berkenan hadir dalam kegiatan ramah tamah bersama masyarakat suku Toraja Nunukan, tadi juga sudah terdapat diskusi dengan masyarakat yang memang bisa menjadi satu langkah untuk mempererat ikatan persaudaraan kedepannya,” ucap Junita.

Adapun pada hari sebelumnya, Ketua Umum DPP Prabowo Mania 08 melantik dan mengukuhkan pengurus relawan Prabowo Mania 08 Kaltara di Kota Tarakan.

(Nam/Nam)

Ketua TP PKK Kabupaten Nunukan Hadiri Rakornas Kader PKK Se-Indonesia di Jakarta

NUNUKAN – Ketua TP PKK Kabupaten Nunukan Hj. Sri Kustarwati Hanafiah, bersama ketua TP PKK Se-Indonesia menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Kader PKK dan 10 Program Pokok PKK tahun 2023 di Ballroom Bidakara Jakarta, Senin (11/09/2023).

Rakornas dibuka Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia, Tito Karnavian dan turut dihadiri Ketua Umum TP PKK, Tri Tito Karnavian. Rakornas PKK tahun 2023 mengusung tema “Terus Berkontribusi Untuk Indonesia Maju.” Gelaran Rakornas ini fokus pada upaya akselerasi program PKK untuk mencapai rencana induk gerakan PKK 2021-2024.

Sri Kustarwati, usai mengikuti Rakornas mengungkapkan beberapa poin penting yang telah dipaparkan dari Ketua Umum Kementerian/Lembaga dalam mensinergikan program PKK. Rakornas ini disebutkannya bertujuan agar tersosialisasikannya kebijakan kelembagaan dan program kerja PKK hasil Rapat Kerja Nasional (Rakernas) secara operasional kepada daerah.

“kegiatan ini juga untuk mengintegrasikan perencanaan dan pelaksanaan 10 program Pokok PKK, serta terwujudnya hubungan yang harmonis antara TP PKK Pusat, Provinsi, dan Kabupaten/Kota,” ungkapnya.

Sri Kustarwati menyampaikan bahwa TP PKK Nunukan memiliki komitmen dalam menjalankan program dengan mengoptimalkan peran kader hingga ke tingkat kelurahan, kampung dan dasawisma. Tentu dengan dukungan pemerintah daerah dan seluruh organisasi perangkat daerah sebagai mitra kerja PKK.

“Tentu apa yang menjadi harapan PKK pusat, menjadi komitmen dan perhatian kita di daerah dalam menjalankan 10 program pokok PKK,” tandasnya.

Turut hadir dalam Rakornas, Ketua TP PKK Provinsi, Ketua TP PKK Kabupaten/Kota Se-Indonesia, Badan Perencanaan Pembangunan Daerah dan Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa Provinsi Se-Indonesia.

(Prokompim)

Zainal Paliwang Tinjau Progress Pembangunan Gedung Baru Sekretariat Pemprov Kaltara

TANJUNG SELOR – Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara), Drs. H. Zainal A Paliwang, S.H., M.Hum meninjau kegiatan progress pembangunan gedung baru Sekretariat Provinsi (Setprov) yang berlokasi di Jalan Kolonel Soetadji, Tanjung Selor, Kabupaten Bulungan.

Gubernur Zainal Arifin Paliwang meminta agar pihak kontraktor menyelesaikan pembangunan gedung baru Setprov Kaltara sesuai dengan target yang telah ditentukan.

“Kita berharap kendala lainnya dapat diatasi oleh pihak kontraktor sehingga tidak akan terjadi keterlambatan dalam proses penyelesaian,” tegas Zainal Paliwang di lokasi proyek, Senin (11/9/2023).

Diketahui bahwa pengerjaan Gedung Sekretariat Pemprov Kaltara saat ini merupakan pengerjaan tahap ke-9, dan dipastikan akan selesai pada tahun depan.

“Kita memiliki target untuk menyelesaikan proyek ini tahun depan. Untuk lantai 3 dan 4, prioritasnya adalah bulan Oktober nanti, terutama untuk ruangan Gubernur, Wakil Gubernur, dan Sekretaris Provinsi Kaltara. Pekerjaan sudah mencapai 70 persen, yang tinggal dilakukan adalah tahap finishing,” terangnya, sambil didampingi oleh Kepala Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan Rakyat, dan Permukiman (DPUPR–Perkim) Kaltara, Helmi.

(dkisp)

Pemprov Kaltara dan DPRD Sepakati Perubahan KUA-PPAS APBD 2023

TANJUNG SELOR – Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara), Drs. H. Zainal A Palliwang, S.H., M.Hum, bersama Wakil Gubernur (Wagub) Kaltara, Dr. Yansen TP., M.Si, menghadiri Rapat Paripurna ke-19 Masa Persidangan III Tahun 2023 di Kantor Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kaltara, Senin (11/9/2023).

Adapun agenda paripurna, yakni penandatanganan nota kesepakatan bersama antara Gubernur dan DPRD Provinsi Kaltara atas Kebijakan Umum Anggaran dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (KUA-PPAS) Tahun Anggaran (TA) 2023. Rapat dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Kaltara, Albertus Stefanus Marianus, ST.

Gubernur Kaltara, Zainal A. Palliwang, menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada Pimpinan dan Anggota DPRD Provinsi Kaltara yang telah bersama-sama membahas Rancangan Perubahan tersebut hingga nota kesepakatan ditandatangani.

“Sesuai kesepakatan bersama, baik eksekutif maupun legislatif, akan memberikan dukungan dan kontribusi sesuai dengan kewenangannya, dari tahap perencanaan, pelaksanaan, pengendalian, hingga tahap evaluasi,” ucap Gubernur Zainal Paliwang.

Lebih lanjut, ia mengatakan bahwa dengan disepakatinya Perubahan KUA-PPAS APBD TA 2023, diharapkan dapat membawa perubahan dalam pembangunan, terutama di Kaltara.

“Pemerintah Provinsi Kaltara, bersama seluruh Perangkat Daerah, akan terus berusaha untuk meningkatkan kinerja, pengabdian, dan dedikasi yang tinggi, dengan tujuan mencapai hasil yang maksimal dalam pembangunan,” ujar Gubernur Kaltara.

Sebagai informasi, berdasarkan data dari Pemprov Kaltara, pancangan perubahan KUA-PPAS APBD TA 2023 menetapkan pendapatan daerah sebesar Rp 3.089.918.044.809, belanja daerah sebesar Rp 3.484.031.981.520, dan pembiayaan daerah sebesar Rp 394.113.936.711.

Rapat ini dihadiri oleh Pimpinan dan Anggota DPRD Kaltara, Forkopimda, Asisten dan Staf Ahli Pemprov Kaltara, Kepala OPD Kaltara, Kepala Perangkat Daerah, serta dihadiri oleh Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Tokoh Pemuda, dan para awak Media.

(dkisp)