Wabup H Hanafiah Inspektur Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda dan Pembukaan Raimuna di Pulau Sebatik

NUNUKAN – Dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda, Kwaran Ranting Pulau Sebatik melaksanakan Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda Ke-94 dan Pembukaan Raimuna Ranting Pulau Sebatik dan Pulau Nunukan Tahun 2022, bertindak selaku Inspektur Upacara Wakil Bupati Nunukan H. Hanafiah SE M Si yang berlangsung di Halaman Ruang Terbuka Publik RTP Desa Aji Kuning Kec. Sebatik Tengah Kab. Nunukan Jumat (28/10).

Sambutan Menteri Pemuda dan Olahraga RI – Zainudin Amali yang dibacakan Wabup Nunukan H. Hanafiah mengatakan, para pemuda adalah orang-orang yang akan berperan pada masa yang akan datang. Apa yang dilakukan oleh pemuda di masa sekarang menjadi penentu kemajuan bangsa Indonesia di masa yang akan datang. Mandat pemuda saat ini adalah menjadikan nilai-nilai persatuan di atas segala-galanya.

Memandang keberagaman sebagai anugerah yang berharga untuk dirangkai menjadi kekuatan yang luar biasa menggapai kejayaan Indonesia. Pemuda bukan hanya menjadi pelaku penting membangun ketangguhan bangsa dalam mewujudkan visi besar Indonesia Emas 2045 tetapi juga menjadi tulang punggung untuk kejayaan bangsa sepanjang masa.

Pembentukan ketangguhan bangsa melalui pembentukan karakter mulia dan pengembangan kompetensi dalam berbagai ranah keahlian dan dipadukan dengan senantiasa mengasah kreativitas dan inovasi adalah pekerjaan utama yang tidak boleh diabaikan oleh para pemuda Indonesia. Hanya bangsa yang tangguh yang mampu menjaga eksistensi bangsa dan memenangkan persaingan dalam kancah global yang semakink keras.

“Marilah kita jadikan momentum peringatan Hari Sumpah Pemuda yang ke 94 ini sebagai momentum untuk meningkatkan semangat kita bersama membangun bangsa,” harap Menpora.

(PROKOMPIM/Nam)

PMNTT Nunukan Sukses Gelar Kegiatan Penerimaan Anggota Baru 2022

NUNUKAN – Persatuan Mahasiswa Nusa Tenggara Timur (PMNTT) Nunukan merupakan wadah organisasi bersifat kedaerahan yang menaungi mahasiswa asal NTT yang berkuliah di Nunukan.

dijelaskan oleh “Aryanto Hada Waton” selaku Kepala Bidang Pengkaderan PMNTT bahwa sejak Terbentuknya PMNTT dengan Struktur Kepengurusan pertama sebagai perintis telah berhasil menyelenggarakan kegiatan Penerimaan Anggota Baru terhitung dengan saat ini sebanyak dua kali sudah terlaksana.

“Dari awal terbentuknya PMNTT pada 21 April 2021 dengan Kepengurusan Pertama sebagai perintis wadah ini, sebanyak dua kali telah menyelenggarakan kegiatan Penerimaan Anggota Baru PMNTT Nunukan yakni pada Oktober 2021 dan juga dengan saat ini” Ujar Aryanto.

Aryanto melanjutkan tujuan dari Penerimaan anggota baru PMNTT merupakan bagian dari program kerja wajib dengan maksud untuk mencetak regenerasi penerus PMNTT kedepan agar tetap eksis baik secara Struktur kepengurusan maupun keanggotaan, selain itu maksud dari penyelenggaraan kegiatan ini ialah awal dari anggota baru menjejaki kaki pertama kali yang diakui sebagai anggota penuh sebagaimana aturan yang ditetapkan dalam internal PMNTT Nunukan.

Ketua Panitia Kegiatan Penerimaan Anggota Baru PMNTT Nunukan Tahun 2022 “Nanang Budi Yanto” menambahkan bahwa kegiatan tersebut diselenggarakan dari 28 – 30 Oktober 2022 bertempat di Gedung KNPI Nunukan dengan mengusung tema Membentuk Karakter Mahasiswa Yang Berpengetahuan Luas yang diikuti 12 peserta dan berjalan lancar dan sukses dari awal hingga akhir.

“Kegiatan Penerimaan Anggota Baru PMNTT Nunukan ini diselenggarakan dari 28 – 30 Oktober 2022 bertempat di Gedung KNPI Nunukan dengan mengusung tema Membentuk Karakter Mahasiswa Yang Berpengetahuan Luas yang berjalan lancar dan sukses sejak awal hingga akhir” Ungkap Nanang.

“Jumlah peserta yang mengikuti kegiatan tersebut dari awal hingga akhir sebanyak 12 peserta yang dikukuhkan secara resmi sebagai anggota baru PMNTT Nunukan” tambah Nanang.

Nanang menjelaskan bahwa maksud dari pengusungan tema tersebut agar peserta yang mengikuti kegiatan dapat memperoleh dan menambah wawasan serta pengalaman yang baru untuk membuka cakrawala berpikir mahasiswa secara Kreatif, Kritis, Objektif dan inovatif dalam bercara pandang.

“Pengusungan tema tersebut dimaksudkan agar melalui kegiatan ini peserta dapat memperoleh dan menambah wawasan serta pengalaman yang baru untuk membuka cakrawala berpikir mahasiswa secara Kreatif, Kritis, Objektif dan Invatif” tutup Nanang.

Reporter : Indra Lawetoda

Editor : Nam

Sesdilu Kunjungan Lapangan di Pulau Sebatik, Muhammad Sadri : Ini suatu kemajuan yang luar biasa bagi Indonesia

NUNUKAN – Asisten Administrasi Umum Drs. Syafarudin yang didampingi Kabag Prokompim dan Kabag Umum beserta Camat Sebatik Utara dan Camat Sebatik Timur menyambut hangat kedatangan rombongan Tim Aju Sekolah Staff Dinas Luar Negeri (Sesdilu) di pelabuhan Sebatik, Rabu (26/10/2022).

Setiba di Sebatik, rombongan Sekolah Staff Dinas Luar Negeri (Sesdilu) ini diajak meninjau beberapa lokasi yang ada di Pulau Sebatik, diantaranya adalah area wisata Pantai Indah, areal pertanian di Sei Bajau, Patok Perbatasan, Tugu Garuda Perkasa, dan juga mengunjungi PLBN Sebatik.

Dalam wawancara, Upt Sesdilu Muhammad Sadri mengucapkan terima kasih kepada Pemrov Kaltara dan Pemkab Nunukan serta pejabat terkait dan jajaran dari PUPR yang sekarang sedang mengerjakan proyek PLBN Sebatik yang berada di Sei Nyamuk.

” Kami dari Upt Sesdilu sangat mengapresiasi sekali bahwa ini suatu kemajuan yang luar biasa bagi Indonesia”, ujar Muhammad Sadri.

Terkhusus tentang PLBN, diharapkan hadirnya PLBN ini akan bisa memperkuat jati diri bangsa bahwa bangsa Indonesia berdaulat termasuk yang tinggal di garis terdepan dari perbatasan Indonesia yang ada di sini.

“Diharapkan di lokus ini untuk menggali banyak sekali hal-hal yang terkait khususnya dari sektor pertanian, sektor pariwisata dan sektor ekonomi kreatif bahwa disini memang antusiasnya sangat besar di Kalimantan Utara, salah satunya di Sebatik. Memang Sebatik ini menjadi pintu terdepan masuknya Indonesia berhadapan dengan Malaysia, potensinya juga luar biasa sehingga kami harap kedepannya dalam hal ini para peserta diklat dapat menggali dan melihat-lihat pembangunan yang ada di kaltara”, tambah M. Sadri.

Dengan dilakukannya kunjungan ini, menurut M. Sadri diharapkan juga kemudian bisa menelurkan rekomendasi kebijakan yang bermanfaat dan dapat disampaikan kepada Kementerian Luar Negeri khususnya kepada Pemrov Kalimantan Utara agar nanti dilihat pembangunan ini dapat dikerjasamakan lagi dan juga dibantu untuk meningkatkan kerja samanya secara internasional dengan negara- negara sahabat ada disini. Selanjutnya di Asean BIMP EAGA dan juga di dalam skema kerjasama internasional maupun regional dan multilateral lainnya.

Selain itu, menurut Sadri Sesdilu juga berkomitmen untuk bersinergi dan turut mendukung visi dari Gubernur Kalimantan Utara yaitu mewujudkan Kaltara yang berubah maju dan sejahtera.

(PROKOMPIM/Indah)

Gerakan Nasional Aksi Bergizi, Tingkatkan Gizi Remaja

TANJUNG SELOR – Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara) Drs. H. Zainal A. Paliwang, S.H., M.Hum., menghadiri Gerakan Nasional Aksi Bergizi melalui Gerakan Serentak Pemberian Tablet Tambah Darah pada Remaja Putri di Provinsi Kaltara.

Kegiatan yang berlangsung di Lapangan Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 1, Tanjung Selor, Rabu (26/10) itu digelar sesuai dengan instruksi Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI, yang akan melakukan kegiatan aksi bergizi secara serentak di seluruh Indonesia pada tanggal 26 Oktober 2022.

Diketahui Indonesia merupakan salah satu negara yang permasalahan kesehatannya tidak hanya mengenai defesiensi energi dan protein seperti underweight dan stunting, tapi juga gizi lebih dan defesiensi mikronutrien. Salah satu, masalah defesiensi gizi mikro yang masih menjadi tantangan saat ini adalah Anemia.

Hasil Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas) tahun 2018 menunjukan, bahwa anemia pada anak usia 5-14 tahun tercatat sebesar 26,8 persen dan usia 15-24 tahun sebesar 32 persen. Hal ini berarti sekitar 3 dari 10 anak di Indonesia mengalami anemia.

Gubernur Zainal A Paliwang dalam sambutannya mengatakan, anemia merupakan salah satu masalah kesehatan masyarakat di Indonesia yang dapat dialami oleh semua kelompok umur, mulai dari balita, remaja, ibu hamil sampai usia lanjut.

Dalam hal ini, pemerintah telah melakukan berbagai upaya untuk menanggulangi anemia melalui pendidikan gizi berupa promosi gizi seimbang, fortifikasi pangan, dan suplementasi tablet tambah darah (TTD).

Kegiatan aksi bergizi melalui gerakan serentak minum tablet tambah darah pada remaja putri sebagai bentuk upaya meningkatkan gizi remaja serta mencegah anemia pada remaja putri, sehingga mendukung pencegahan stunting secara nasional.

Masalah kesehatan dan gizi pada remaja putri menjadi fokus perhatian karena anak usia sekolah dan remaja merupakan suatu kelompok yang jumlahnya cukup besar dalam populasi penduduk Indonesia.

“Saya punya pesan kepada anak-anakku, remaja putri sekalian, kalian merupakan salah satu generasi penerus, karena itu harus cerdas dan sehat,” ujarnya.

Gubernur juga mengatakan kepada remaja putri untuk membiasakan diri sendiri mengkonsumsi makanan yang bergizi dan rutin minum tablet tambah darah.

“Saya selaku gubernur Kalimantan Utara, mengajak seluruh remaja putri dengan usia 12-18 tahun diseluruh wilayah Kaltara untuk dapat mengkonsumsi tablet tambah darah secara serentak pada hari ini, tanggal 26 Oktober 2022 yang diberikan secara gratis melalui sekolah dan puskesmas,” ujarnya.

Diakhir sambutannya, gubernur berpesan untuk bersama-sama menjaga dan memberikan perhatian kepada generasi penerus kita terutama kepada remaja putri kita untuk mewujudkan Kalimantan Utara yang berubah, maju dan sejahtera.

Kegiatan Gerakan Nasional Aksi Bergizi ini dirangkai dengan pemeriksaan HB bagi remaja putri usia 12-18 tahun, pemeriksaan kolestrol, Asam Urat, Gula Darah dan juga pemeriksaan kesehatan jiwa secara gratis. (dkisp)

Truk Alami Kecelakaan, Diduga Rem Blong

NUNUKAN – Kecelakaan lalu lintas tunggal terjadi di tanjakan Jalan Pattimura, tepatnya depan Pasar Pagi Nunukan, Rabu (26/10/2022).

Peristiwa itu terjadi sekitar pukul 08.45 WITA pagi tadi. Kecelakaan bermula saat truk bernopol KU 8747 N yang dikendarai dengan inisial “S” melaju dari arah Jalan TVRI/Jl. Pattimura menuju Alun Alun Nunukan.

Menurut penjelasan salah satu anggota Satuan Lalu Lintas (SATLANTAS) Polisi Resor (POLRES) Nunukan, Taji menjelaskan bahwa kecelakaan terjadi dikarenakan tidak berfungsinya rem pada truk.

“Kecelakaan ini disebabkan karena kelalaian pengemudi dan juga rem blong ketika saat menanjak di jalan didepan pasar pagi” ucapnya.

Kemudian truk mundur dan oleng hingga menabrak bahu jalan dan 2 kendaraan yakni motor yang sedang terparkir.

“Truk mundur lalu menabrak 2 motor yg terparkir, dan juga posisi akhir belakang truk menghadap ke pembatas jalan sehingga menutupi jalan” ungkapnya.

“Kita masih menahan truk hingga menunggu kesepakatan dari pihak yang menabrak motor yang mengalami rusak sedang untuk mengganti rugi” sambungnya.

Petugas telah melakukan penanganan pertama kecelakaan dan tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan tersebut.

(Udin/Indah)