Sekretaris Daerah Buka Rakor Pemuktahiran Data Indeks Desa Membangun

NUNUKAN – Mewakili Bupati Nunukan Hj. Asmin Laura Hafid, Sekretaris Daerah Serfianus membuka secara resmi Rapat Koordinasi dengan agenda pemutakhiran data Indeks Desa Membangun (IDM), pelaksanaan penetapan dan penegasan batas desa di Kabupaten Nunukan serta mekanisme penyaluran bantuan langsung tunai desa tahun 2023. Kegiatan tersebut digelar di ruang rapat VIP lantai IV, Kantor Bupati Nunukan, Rabu (12/04).

Tampak hadir Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Nunukan, perwakilan Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Provinsi Kalimantan Utara serta para Camat se-Kabupaten Nunukan.

Dalam sambutan Bupati Laura yang disampaikan oleh Sekda Serfianus mengatakan bahwa kegiatan itu sangat penting dan strategis dalam upaya mewujudkan visi ”Desa Membangun Indonesia” dimana desa bertenaga secara sosial, berdaulat secara politik, bermartabat secara budaya dan mandiri secara ekonomi.

“Pelaksanaan rapat koordinasi ini adalah merupakan sebuah momen dalam menata desa menjadi lebih baik kedepannya. Tentu hal tersebut sangat lah ditentukan oleh keberadaan bapak-ibu camat di desa, sehingga apa yang menjadi tujuan kita bersama dapat tercapai dengan sempurna”, ungkap Serfianus.

Pemetaan batas desa merupakan hal yang sangat penting dan krusial, karena hal tersebut merupakan dasar perencanaan desa, jika batas desa telah tertata dengan baik maka dapat digunakan dalam hal tertib administrasi pemerintah dan menjamin kepastian hukum atas batas kewenangan masing-masing pemerintahan.

Sesuai dengan Perpres nomor 23 tahun 2021 tentang percepatan kebijakan satu peta tentunya pemerintah daerah ditargetkan merampungkan batas wilayah desa, maka dari itu Bupati Laura menyampaikan kepada seluruh elemen agar mendukung pelaksanaan penetapan dan penegasan batas desa di Kabupaten Nunukan, serta berharap para camat dapat memfasilitasi pelaksanaan penegasan batas desa di wilayahnya masing-masing.

(PROKOMPIM)

Bersaing Dengan 29 Peserta, Tim Singa Perbatasan Sebatik Tengah Juarai Festival Bedug Sahur Nunukan 2023

NUNUKAN – Tim Singa Perbatasan Sebatik Tengah berhasil menjadi juara dalam gelaran festival Bedug Sahur Nunukan 2023 dalam rangka memeriahkan Ramadhan 1444 H, Kamis (13/04/2023) malam.

Gelaran yang diprakarsai oleh Pemerintah Daerah (Pemda) Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) bersama Komando Distrik Militer (Kodim) 0911/Nunukan dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Nunukan tersebut dimulai dari Pelabuhan Tunon Taka hingga berakhir di Tugu Dwikora Alun-Alun Nunukan.

Sesua hasil dari dewan juri, juara umum posisi pertama berhasil diraih Singa Perbatasan Sebatik Tengah, kedua Patrol Irma Rosdi Desa Binalawan Sebatik Barat, lalu diikuti juara ketiga Squad Kolaborasi Nunukan.

Sedangkan, juara favorit diraih Squad Kolaborasi, Nunukan pada posisi pertama, lalu Stafer Nunukan, ketiga Fatahillah Az-zahir Nunukan dan terakhir Bawaslu Nunukan.

Selaku Gubernur Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara), Drs. H. Zainal Arifin Paliwang, S.H., M.Hum, yang turut hadir memeriahkan kegiatan festival Bedug Sahur 2023 mengatakan selamat kepada para juara dan terima kasih atas partisipasi peserta serta masyarakat.

“Selamat kepada juara, semoga terus mempertahankan kreativitasnya dan terima kasih untuk seluruh peserta dan masyarakat yang sangat antusias dengan kegiatan ini,” ucap Gubernur Zainal.

Bersama dengan itu, perwakilan dari Tim Singa Perbatasan Sebatik Tengah, Fitri menyampaikan persiapan dan rasa bahagia dengan raihan juara dalam kegiatan tersebut.

“Persiapan yang kami lakukan itu hanya seminggu karena kami berasal dari berbagai unsur, ada yang kerja dan sekolah tetapi Alhamdulillah kami bahagia sekali, bersyukur karena usaha yang kami lakukan tidak sia sia hingga dapat meraih juara pada malam hari ini” ungkap Fitri.

Fitri juga juga mengatakan bahwa alat alat musik yang digunakan Tim Singa Perbatasan merupakan bahan bahan bekas serta telah beberapa kali mengikuti kegiatan Bedug Sahur.

“Alat alat musik yang kami gunakan merupakan bahan bahan bekas seperti drum, kaleng, botol serta alat musik tradisional dari bambu dan sebagainya” ujar Fitri.

Selanjutnya, Fitri menyampaikan harapannya yakni agar pemuda lebih aktif dalam kegiatan yang bermanfaat.

“Harapannya pemuda atau aktivis dapat selalu memberikan yang terbaik dan selalu aktif dalam kegiatan yang bermanfaat seperti malam hari ini,” tutup perwakilan Tim Singa Perbatasan Sebatik Tengah.

(Dhin/Nam)

Gelaran Bedug Sahur 2023 di Nunukan, Gubernur Kaltara : “Antusias Masyarakat Sangat Luar Biasa”

NUNUKAN – Finish di Tugu Dwikora Alun-Alun Nunukan, Pemerintah Daerah (Pemda) Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara), Komando Distrik Militer (Kodim) 0911/Nunukan dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Nunukan gelar Festival Bedug Sahur Nunukan, Kamis (13/04/2023) malam.

Kali ini, festival tersebut kembali digelar dalam rangka menyemarakkan Ramadhan 1444 H, setelah sebelumnya sempat ditiadakan selama beberapa tahun dikarenakan pandemi Corona Virus Disease-19 (Covid-19).

Terdapat 29 peserta yang mengikuti kegiatan bedug sahur 2023 terdiri dari berbagai unsur masyarakat di Kecamatan Nunukan dan juga Sebatik.

Adapun jalur yang dilewati peserta yakni start dari Pelabuhan Tunon Taka – Simpang Tiga Pelabuhan – Jalan TVRI, hingga finish di Tugu Dwikora Alun-Alun Nunukan.

Selaku Gubernur Kaltara, Drs. H. Zainal Arifin Paliwang, S.H., M.Hum menyampaikan rasa terima kasih kepada antusias masyarakat dan peserta serta kepada panitia penyelenggara.

“Alhamdulillah kegiatan bedug sahur yang dilaksanakan di Kab. Nunukan berjalan dengan lancar, saya berterima kasih kepada seluruh pihak atas terselenggaranya kegiatan ini yang mana merupakan agenda yang sangat ditunggu oleh masyarakat serta terima kasih untuk masyarakat dan peserta atas partisipasinya, terlihat tadi masyarakat Nunukan sangat antusias memenuhi sepanjang jalur yang dilewati untuk menyaksikan beduk sahur,” ucap Zainal.

Selanjutnya, Gubernur yang identik dengan Singal yakni penutup kepala khas suku Tidung mengungkapkan harapannya bahwa festival bedug sahur ini dapat terselenggara kembali dan partisipasi masyarakat terus dipertahankan.

“Harapannya kegiatan festival bedug sahur ini dapat dipertahankan bersama dengan animo masyarakat, hingga tahun tahun selanjutnya bisa terselenggarakan kembali,” lanjut Zainal.

Terlihat hadir dalam gelaran tersebut, Gubernur Kaltara, Gubernur Kaltara, Drs. H. Zainal Arifin Paliwang, S.H., M.Hum, Wakil Bupati Kab. Nunukan, H. Hanafiah, S.E., M.Si, Camat Nunukan, Hasan Basri, S.IP, unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Nunukan, Ketua Bawaslu Nunukan, Moch. Yusran, S.E dan masyarakat Nunukan yang turut menyaksikan festival Beduk Sahur.

 

Berikut para pemenang Bedug Sahur 2023 Ramadhan 1444 H :

Juara Umum,
1. Singa Perbatasan, Sebatik Tengah
2. Patrol Irma Rosdi Desa Binalawan, Sebatik Barat
3. Squad Kolaborasi, Nunukan

Juara Favorit,
1. Squad Kolaborasi, Nunukan
2. Stafer, Nunukan
3. Fatahillah Az-zahir, Nunukan
4. Bawaslu, Nunukan

(Nam)

Dampingi Safari Ramadhan Gubernur Kaltara di Desa Mamolo, Wabup Hanafiah : “Kegiatan Ini Memberikan Semangat Untuk Warga Kita”

NUNUKAN – Bersama dengan agenda safari Ramadhan Gubernur Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara), Drs. Zainal Arifin Paliwang, S.H., M.Hum, Wakil Bupati Kabupaten Nunukan, H. Hanafiah, S.E., M.Si, sambangi masyarakat Desa Mamolo, Kecamatan Nunukan Selatan, Kamis (13/04/2023).

Terlihat rangkaian kegiatan dimulai dengan peninjauan rencana pembangunan jembatan yang akan dilakukan pemerintah provinsi (Pemprov) dan pemerintah kabupaten (Pemkab) untuk menunjang aktivitas mata pencaharian masyarakat Desa Mamolo, dimana sebagian besar bekerja sebagai petani rumput laut.

Setelahnya, dilanjutkan penyampaian sambutan oleh Wabup Hanafiah dan Gubernur Kaltara serta kegiatan pembagian bantuan kepada masyarakat, kemudian agenda buka bersama di Masjid Al-Hidayah, Kelurahan Tanjung Harapan, Desa Mamolo.

Selaku Wakil Bupati Kab. Nunukan, H. Hanafiah, S.E., M.Si menguncapkan terima kasih serta penghargaan kepada Gubernur Kaltara atas kunjungan dan safari Ramadhan di Desa Mamolo.

“Atas nama pemkab, kami mengucapkan terima kasih serta penghargaan setinggi tingginya atas kunjungan kerja dan safari ramadhan Gubernur Kaltara di Kab. Nunukan, ini adalah satu kegiatan yang memberikan motivasi untuk masyarakat agar giat bekerja dengan bantuan bantuan yang merupakan bentuk kepedulian sosial,” ucap Hanafiah.

Wabup Hanafiah juga mengungkapkan bahwa kegiatan ini salah satu bentuk untuk memberikan motivasi kepada masyarakat untuk menjaga kondusifitas antar sesama dan sebagai rasa percaya kepada pemerintahan.

“Juga ini untuk menjaga kondusifitas antar sesama khususnya di perbatasan, dimana kita tau di Nunukan dengan masyarakat yang beragam, serta kegiatan ini menjadi bentuk kepercayaan masyarakat terhadap pemerintahan yang sangat kita butuhkan dalam rangka pembangunan daerah,” lanjut Hanafiah.

Selanjutnya, Hanafiah menyampaikan harapan untuk masyarakat di Desa Mamolo agar bersama-sama membangun Kab. Nunukan dan Kaltara.

“Harapannya mari sama-sama kita membangun Kab. Nunukan dan Kaltara agar bisa maju.lagi kedepan dan juga agar menjaga kondusifitas dan lingkungan supaya ada yang kita tinggalkan untuk anak anak kita kedepan nanti,” tutup Wakil Bupati Kab. Nunukan.

(Nam)

Rangkaian Safari Ramadhan, Gubernur Kaltara Sambangi Masyarakat di Desa Mamolo Nunukan

NUNUKAN – Gubernur Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara), Drs. H. Zainal Arifin Paliwang, S.H., M.Hum melanjutkan kegiatan safari Ramadhan di Desa Mamolo, Kecamatan Nunukan Selatan, Kamis (13/04/2023).

Terlihat kegiatan safari Ramadhan dihadiri oleh Gubernur Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara), Drs. H. Zainal Arifin Paliwang, S.H., M.Hum, Wakil Bupati Kab. Nunukan, H. Hanafiah, S.E., M.Si, unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Nunukan, Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Nunukan Selatan, Camat Nunukan Selatan, Kepala Desa Mamolo, Kepala Kantor Kementrian Agama (Kemenag) Kabupaten Nunukan, H. Saberah, S.Ag., M.M, serta masyarakat Desa Mamolo.

Gelaran safari Ramadhan Gubernur Kaltara di Desa Mamolo dirangkai dengan kegiatan meninjau jembatan yang akan dibangun untuk menunjang aktivitas warga terkhususnya para petani rumput laut, pembagian bantuan sembako dan hibah, serta kegiatan buka bersama di Masjid Al-Hidayah, Kel. Tanjung Harapan.

Bersama dengan itu, Gubernur Zainal mengungkapkan rangkaian kegiatan safari Ramadhan di Desa Mamolo serta rencana pembangunan jembatan untuk para petani rumput laut.

“Dalam rangka safari Ramadhan yang saya adakan setiap tahun sekaligus meninjau jembatan yang Isnya Allah akan kami mulai buat pada bulan mei untuk menunjang aktivitas para petani rumput laut di Mamolo yang panjangnya kurang lebih 300 m, kemudian memberikan bantuan ke beberapa tempat ibadah dan kelompok petani rumput laut termasuk korban kebakaran kemarin,” ungkap Zainal.

Selanjutnya, Gubernur Zainal juga menyampaikan harapannya untuk masyarakat Desa Mamolo, Kab. Nunukan.

“Harapannya masyarakat lebih giat untuk meningkatkan aktivitas pendapatan karena juga akan menunjang Kaltara, kita tau potensi-potensi Desa Mamolo cukup banyak serta untuk meningkatkan kesejahteraan mereka,” lanjut Gubernur.

Bersama dengan itu, terlihat sebelum rangkaian kegiatan buka bersama yakni diisi dengan tausyiah singkat yang disampaikan oleh Kepala Kantor Kemenag Kab. Nunukan, H. Saberah, S.Ag., M.M.

(Nam)