Belum Dapat Bantuan Dari Pihak Terkait, Warga Jalan Gang Limau Berterima Kasih Pemberian Air Bersih ASPADA

NUNUKAN – Bertempat di Jalan Gang Limau, RT.03, RW.01, Kelurahan Nunukan Selatan, Kecamatan Nunukan Selatan, warga ucapkan terima kasih atas kegiatan bakti sosial bantuan air bersih yang digelar Asosiasi Pengelola Depot Air Minum (ASPADA) Nunukan, Sabtu (06/05/2023).

Gelaran bakti sosial bantuan air bersih ASPADA diberikan dengan cara mengisi wadah-wadah yang disiapkan oleh warga di depan masing-masing rumah.

Sedangkan, pengisian dilakukan menggunakan 1 unit truk tanki dan 2 unit pickup bermuatan 1 profil tank milik salah satu pengurus ASPADA.

Selaku Sekretaris ASPADA, Darwin mengatakan kegiatan bakti sosial merupakan bentuk kepedulian untuk warga yang kesulitan air serta menunjukkan bahwa pengusaha depo air memiliki sebuah wadah yakni asosiasi.

 

“Kegiatan bakti sosial ini merupakan bentuk kepedulian ASPADA untuk masyarakat yang saat ini sangat membutuhkan air bersih dan sekaligus sebagai bentuk pengenalan ke masyarakat bahwa pengusaha depo air minum di Nunukan mempunyai wadah organisasi yakni ASPADA Nunukan bukan seperti penjual air dadakan yang tiba tiba muncul hanya saat begini,” ucap Darwin.

Bersama dengan itu, masyarakat Nunukan terkhususnya warga Jalan Gang Limau sangat berterima kasih kepada ASPADA atas kegiatan bakti sosial serta mempertanyakan bantuan air dari pemerintah dan instansi terkait.

Salah satu warga Jl. Gang Limau, RT.01, RW.03, Fadli mengungkapkan bahwa sempat ada bantuan air tapi tidak sampai kedalam tetapi dengan bantuan air dari ASPADA kami sangat terbantu dan berharap bisa terus berkelanjutan kedepannya.

“Sempat ada bantuan air tapi tidak sampai disini hanya didepan 2-3 rumah jadinya kami yang didalam ini tidak dapat, dan saya juga sangat berterima kasih kepada ASPADA terutama semua pengusaha-pengusaha air galon di Nunukan yang sudah memberikan air gratis, kami sangat terbantu dengan ini,” ungkap Fadli.

Sama halnya dengan Syamsiah, warga Jl. Gang Limau tersebut mengucapkan terima kasih dan bersyukur atas bantuan air dari ASPADA serta mengatakan bahwa sebelumnya sama sekali belum mendapatkan bantuan air bersih.

“Saya sangat berterima kasih dan bersyukur dengan bantuan air ini ya, sebelumnya kami yang didalam sini belum dapat bantuan air biar itu dari pemerintah,” ujar Syamsiah.

Selanjutnya, selaku Ketua RT.03, Jl. Gang Limau, Kel. Nunukan Selatan, Lauheng mengatakan memang pemerintah sempat sekali memberikan bantuan tetapi tidak masuk kedalam, serta mengungkapkan rasa terima kasih untuk seluruh pengurus dan anggota ASPADA atas bantuan air bersih.

“Memang sempat pemda sekali memberikan bantuan tetapi itu tidak masuk kedalam hanya diluar jadinya warga disini tidak dapat, jadinya kami hanya mengandalkan beli dan sungai yang airnya cukup banyak tetapi karena agak jauh jadinya sulit dan harus pulang balik, tetapi dengan bantuan air dari ASPADA ini kami sangat berterima kasih dan bersyukur karena memang baru pertama yang masuk hingga kesini,” terang Pak RT.

Sebelumnya, masyarakat Nunukan dilanda krisis air pada beberapa minggu terakhir yang diakibatkan oleh keringnya embung-embung sebagai tempat penyimpanan air baku utama.

(Nam)

Nunukan Krisis Air, ASPADA Bagikan Bantuan Air Bersih Untuk Masyarakat Jalan Gang Limau

NUNUKAN – Asosiasi Pengelola Depot Air Minum (ASPADA) Nunukan gelar kegiatan bakti sosial yakni bantuan pembagian air bersih gratis kepada masyarakat “Berbagi Untuk Sesama”, bertempat di jalan gang limau, RT.03, RW.01, Kel. Nunukan Selatan, Kec. Nunukan Selatan, Sabtu (06/05/2023).

Seperti diketahui, beberapa minggu terakhir, Nunukan dilanda krisis air yang disebabkan oleh berkurangnya pasokan air di embung dan kemarau.

Selaku Ketua ASPADA Nunukan, Hardi mengatakan bahwa kegiatan bakti sosial bantuan pendistribusian air dari ASPADA merupakan inisiatif dari pengurus serta tidak menduga bahwa kapasitas air yang dibawa ternyata masih kurang untuk warga.

“Alhamdulillah, hari ini kita gelar bakti sosial pendistribusian air bersih untuk warga jalan gang limau, kegiatan ini merupakan inisiatif dari pengurus dan anggota ASPADA, serta kita tadi tidak menduga bahwa pasokan air yang dibawa itu tidak cukup melihat banyaknya warga yang butuh air disana,” ujar Hardi.

Selanjutnya, Hardi mengungkapkan kegiatan bakti sosial akan berkelanjutan dan berharap untuk semua pihak bekerjasama untuk memperhatikan terkait krisis air di Nunukan.

“Kedepannya akan menjadi evaluasi dan akan berkelanjutan, dan juga berharap bukan hanya untuk pemerintah tetapi untuk seluruh pihak bekerjasama dalam memperhatikan kondisi krisis air di Nunukan, semua harus bergerak, semua harus terjun kelapangan bahwa masyrakat benar benar butuh air,” sambung Hardi.

Sama halnya dengan sekretaris ASPADA, Darwin menyampaikan bahwa kegiatan bakti sosial merupakan salah satu bentuk rasa peduli dari ASPADA untuk warga Nunukan.

“Kegiatan bakti sosial pembagian air bersih ini merupakan salah satu bentuk bahwa kami bukan hanya usaha air untuk perekonomian sendiri tetapi juga bentuk kepedulian kami selaku asosiasi untuk warga terkhususnya di jalan gang limau, dan Insya Allah bakti sosial ini akan berlanjut kedepannya,” ucap Darwin.

Bersama dengan itu ketua RT.03, RW.01 Jl. Limau, Kel. Nunukan Selatan, Lauheng mengucapkan bahwa sebelumnya belum ada bantuan air yang masuk ke dalam serta bersyukur dan berterima kasih kepada ASPADA atas bantuan air bersih.

“Kemarin ada bantuan air dari pemerintah tetapi hanya didepan saja tidak masuk kedalam jadinya tidak terakomodir untuk semua warga, saya juga bersyukur dan berterima kasih sekali untuk ASPADA yang sudah membagikan bantuan air bersih hingga masuk kedalam jalan gang limau seperti ini, sebelumnya kami hanya mengandalkan beli dan sungai tetapi kalau sungai susah karena harus pulang balik” terang Lauheng.

Terlihat bantuan air bersih dari ASPADA diberikan kepada masyarakat dengan menggunakan 1 unit truk tanki air, serta 2 unit mobil pickup dengan muatan masing-masing 1 profil tank.

(Nam)

Pemprov Kaltara Gelar Lomba Kades Berprestasi

TANJUNG SELOR – Lomba Kepala Desa Berprestasi di Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) Tahun 2023 resmi digelar. Ini merupakan salah satu implementasi dari Undang-Undang (UU) Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa.

Seperti diketahui, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kaltara, Edy Suharto meresmikan Lomba Kepala Desa (Kades) Berprestasi tingkat Provinsi Kaltara itu pada, 3 Mei 2023.

Lomba ini akan mempertandingkan pencapaian serta prestasi Kades. Mereka (para kades,red) akan melaksanakan sesi pemaparan dan wawancara dihadapan para dewan juri.

“Hal ini sesuai Permendagri No. 2/2007 tentang, Pedoman Penyusunan dan Pendayagunaan Data Profil Desa dan Kelurahan,” kata Edy Suharto, Rabu (3/5/2023) belum lama ini.

Bahkan, lanjut Edy, Gubernur Kaltara Drs. H. Zainal A. Paliwang, S.H., M.Hum bakal memberikan penghargaan bagi mereka yang terpilih sebagai Kades Berprestasi Terbaik.

“Bapak Gubernur juga akan memberikan penghargaan bagi para Kades yang terpilih sebagai Kepala Desa Berprestasi Terbaik,” tuturnya.

Edy mengharapkan para Kades dapat memberikan inovasi serta penemuan-penemuan dalam pekerjaan sehari-hari. Misal dalam penyederhanaan urusan pemerintahan.

“Tak hanya berprestasi, kepala desa juga dituntut harus mampu menggali potensi desa menghasilkan sumber-sumber pendapatan sebagai modal melaksanakan pembangunan desa,” harapnya.

Sebagai informasi, bagi Kepala Desa terpilih atau berprestasi di tingkat provinsi akan diundang oleh Kementerian Dalam Negeri (Kemedagri) di Jakarta.

“Ya mudah-mudahan salah satunya itu Kades yang ada disini (Kaltara,red),” tutup Edy.

(dkisp)

Maksimalkan Potensi Atlet, IPSS Kaltara Gelar Turnamen Sepak Bola

NUNUKAN – Open Turnamen Sepak Bola Ikatan Pemuda Sulawesi Selatan (IPSS) Kalimantan Utara (Kaltara) 2023 resmi dibuka oleh Gubernur Kaltara, Drs. H. Zainal A. Paliwang, S.H, M.Hum di Lapangan Stadion Sei Bilal, Kabupaten Nunukan, Ahad (30/4/2023).

Kegiatan ini sebagai ajang silaturahmi sekaligus mengembangkan potensi-potensi anak muda khususnya di perbatasan.

Masyarakat di perbatasan Nunukan terlihat antusias memenuhi tribun penonton Stadion Sei Bilal untuk menyaksikan pertandingan Seru yang diikuti sebanyak 23 tim berkualitas.

Dalam sambutannya, Gubernur menyampaikan apresiasinya terhadap terlaksana open turnamen ini, khususnya kepada pengurus IPSS Kaltara dan seluruh penitia pelaksana.

“Saya mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak terlibat atas inisiasinya melaksanakan kegiatan turnamen yang positif ini,” ujar Zainal Paliwang.

Pada kesempatan itu, Gubernur Zainal juga berharap turnamen ini dapat dijadikan sarana konsilidasi adu bakat dan adu prestasi para atlet olahraga sepak bola di Provinsi Kaltara.

Zainal menyakini bahwa turnamen ini sangat penting dan strategi karena dapat dijadikan salah satu indikator untuk melakukan pembinaan atlet pada cabang sepak bola di wilayah Kaltara.

“Saya yakin dengan adanya turnamen ini tidak menuntut kemungkinan dapat melahirkan para atlet sepak bola berprestasi dan berbakat yang bisa mengharumkan Provinsi Kaltara,” ucapnya.

Ia juga menyampaikan bahwa salah satu tujuan pembangunan adalah meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM), dengan meningkatkan fisik dan mental agar kedepannya memiliki generasi muda yang berkualitas dan fisik yang tangguh.

Diakhir sambutannya, Gubernur Zainal berpesan kepada seluruh pemain agar tetap menjunjung tinggi sportifitas, penuh kejujuran dan semangat persaudaraan.

“Bermainlah dengan sportif dan jujur, tunjukan permainan yang cantik dan strategi yang baik untuk menghasilkan kemenangan,” tutupnya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut diantaranya. Yakni, Dandrem 092 Maharajalila , Ketua KONI Kaltara, Sekda Kabupaten Nunukan, tokoh pemuda, tokoh masyarakat, dan Forkopimda Nunukan.

(dkisp)

Pembukaan Turnamen Sepakbola IPSS Memperebutkan Piala Gubernur Kaltara 2023, Sekda : “Kegiatan Ini Juga Berdampak Ke Perekonomian”

NUNUKAN – Bertempat di Stadiun Sungai Bilal, pembukaan turnamen sepakbola Piala Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara) 2023 yang diprakarsai Ikatan Pemuda Sulawesi Selatan (IPSS) Kaltara digelar, Minggu (30/04/2023).

Terlihat gelaran turnamen dibuka langsung oleh Gubernur Kaltara, Drs. H. Zainal Arifin Paliwang, S.H., M.Hum serta melakukan tendangan bola pertama.

Pertandingan pertama turnamen sepakbola Piala Gubernur Kaltara 2023 mempertemukan Manuntung F.C dan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kaltara dengan skor akhir 1-0 untuk kemenangan Manuntung.

Bersama dengan itu, mewakili pemerintah daerah (Pemda) Kabupaten Nunukan, Sekretaris Daerah (Sekda), Serfianus, S.IP., M.Si mengungkapkan selain meningkatkan prestasi di bidang olahraga sepakbola, kegiatan turnamen berdampak pada perekonomian.

“Dengan terselenggaranya turnamen sepakbola ini selain untuk meningkatkan potensi bibit muda di bidang olahraga sepakbola, juga berdampak pada perekonomian usaha mikro kecil dengan jualan jualan makanan dan minuman,” ucap Serfianus.

Selain ajang pertandingan, turnamen memperebutkan Piala Gubernur Kaltara juga sebagai uji coba atlet Pekan Olahraga Nasional (PON) kontingen Kaltara untuk bidang olahraga sepakbola.

(Nam)