Bicara Peningkatan Mutu Pelayanan di Perbatasan, RSUD Gelar Talkshow Bersama Bupati, Direktur Rumah Sakit dan Kadis Kesehatan Nunukan 

NUNUKAN – Disiarkan langsung Lembaga Penyiaran Swasta (LPS) Radio Berandankri, Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Nunukan menggelar Talkshow dengan tema Meningkatkan Mutu Pelayanan Kesehatan di Wilayah Perbatasan, bertempat di ruang Media Center RSUD Nunukan, Selasa (22/08/2023).

Adapun narasumber Talkshow yaitu Bupati Nunukan, Hj. Asmin Laura Hafid, S.E., M.M., P.hD, Direktur RSUD Nunukan, dr. H. Dulman L, M.Kes., Sp.OG, Kepala Dinas Kesehatan, Hj. Miskia, S.Si., Apt, M.M serta selaku host, dr. Sofyan.

Terdapat beberapa hal menjadi pembahasan antara lain Sumber Daya Manusia (SDM), prasarana, problematika terkait kesehatan di Kabupaten Nunukan, termasuk program nasional yakni penanganan stunting, kekurangan protein, obesitas, dan penyakit lainnya.

Selaku Bupati Nunukan, Asmin Laura Hafid mengungkapkan bahwa SDM bidang kesehatan masih terus dikembangkan, sarana prasana masih terus diusahakan dan bagaimana edukasi pola hidup masyarakat yang baik serta program Gerakan Masyarakat Sehat (Germas).

“Terkait kesehatan itu sudah menjadi perhatian utama kita, tapi karena memang wilayah kita, dan SDM yang terus kita coba untuk tingkatkan serta pemenuhan sarana dan prasarana yang terus dilakukan, begitupun Puskesmas Pembantu (Pustu) di tiap kecamatan, juga sebenarnya pola hidup masyarakat menjadi kuncinya dengan program Germas yang terus kita gaungkan untuk mendoktrin masyarakat,” ujar Bupati Laura.

Bersama dengan itu, Direktur RSUD Nunukan, dr. Dulman menyampaikan terkait pemenuhan sarana dan tenaga kesehatan di RSUD Nunukan, salah satunya ialah pengadaan CT Scan yang dikeluhkan oleh masyarakat.

“Kita senantiasa mengupayakan pelayanan kesehatan, prasarana dan SDM RSUD Nunukan, terkait Alat CT Scan memang menjadi permasalahan dimana sudah rusak dan tidak bisa dipakai lagi, sehingga pasien harus dirujuk ke luar Nunukan, alternatif yang digunakan yakni pemeriksaan fisis tetapi masyarakat tidak puas dengan hasilnya,” ucap dr. Dulman.

“Alhamdulillah tahun ini kita mendapatkan pelayanan CT Scan yang diberikan Kementrian Kesehatan (Kemenkes) untuk tahun anggaran 2022 tetapi pelaksanaannya di 2023, dengan pengadaan CT Scan kita bisa menambah pelayanan baru seperti bedah saraf, dimana juga kita harus menambah SDM jika ada pelayanan baru, dan dokter kita juga sudah disekolahkan,” sambung Direktur RSUD Nunukan.

Lebih lanjut, dr. Dulman mengatakan selain alat tersebut, Kemenkes juga memberikan Catheterization Laboratory (Cath Lab) dan peralatan mamografi untuk RSUD Nunukan dan akan langsung diresmikan oleh Menteri Kesehatan.

“Selain CT Scan, ada alat Cath Lab dan mamografi yang Insya Allah akan diberikan dan diresmikan langsung dari Kemenkes, biasanya alat ini diperuntukkan kepada RSUD provinsi tetapi karena Nunukan ini adalah beranda NKRI maka diberikan ke kita dan satu-satunya di Kalimantan Utara (Kaltara),” terang dokter spesialis kandungan tersebut.

Sementara, tidak beroperasinya Pustu yang berada di Kelurahan Nunukan Barat, SP5 Kampung Sebakis juga menjadi topik pembicaraan dikarenakan keluhan warga setempat.

Terkait hal itu, Bupati Laura menerangkan bahwa selama ini tanggung jawab pustu diberikan pada Puskesmas Nunukan dengan metode jemput bola serta perusahaan yang beroperasi di SP5.

“Tanggung jawab Pustu itu ada pada Puskesmas Nunukan dan selama ini mereka melakukan metode jemput bola selama 1 (satu) bulan sekali, sebenarnya perusahaan di SP5 yang kita harapkan untuk dapat menghandle pada waktu tertentu tetapi belum maksimal, juga karena mungkin tidak berani menyentuh karena ada beberapa syarat dan sebagainya, secepat mungkin kita tangani itu,” katanya.

Lalu, Kepala Dinas Kesehatan Kab.Nunukan, Miskia menjelaskan permasalahan pustu SP5 yang tidak terdaftar di sarana Dinkes dan bulan depan akan masuk ke wilayah transmigrasi tersebut.

“Permasalahan ini juga menjadi evaluasi buat kami, karena sebelumnya pustu itu tidak terdaftar di sarana kami dan kami berharap masih adanya petugas transmigrasi yang diakomodir perusahaan, namun karena kurangnya penyampaian jadi kami kurang informasi,” tutur Miskia.

“Bulan depan kita masuk dan akan menempatkan 2 (dua) petugas yakni perawat dan bidan, untuk sekarang kami masih coba untuk melengkapi prasarana di pustu tersebut untuk pelayanan yang baik dan kenyamanan petugas, kami juga minta kepada masyarakat untuk menjaga karena kenapa mereka tidak betah, itu karena kenyamanannya tinggal apalagi SP5 itu cukup jauh,” ungkapnya.

Adapun, selain narasumber, terlihat hadir pada Talkshow, jajaran RSUD Nunukan, Dinkes Nunukan, beberapa awak media cetak ataupun online di lingkungan provinsi Kaltara serta Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Nunukan.

(*)

Komnas TRC Perlindungan Anak dan Perempuan Berikan Penghargaan ke 5 Personil Polres konawe

KONAWE – Kasus kekerasan seksual terhadap anak bawah umur memang banyak menjadi perbincangan yang sangat menakutkan bagi masyarakat, selain itu juga dampaknya bisa merusak psokologi sang anak dan dapat menjadi beban mental bagi orang tua dan masyarakat. Hal ini dikatakan Komnas TRC-PPA (Tim Reaksi Cepat Perlindungan Perempuan dan Anak) Jeny Claudia Lumowa. Rabu (23/08/2023)

“Dalam menangani kasus seperti ini sangat dibutuhkan kesabaran dan kejelian sang “penyidik” (Polri) dalam melakukan penanganan perkara. Selain itu juga di butuhkan ketangkasan bagaimana cara kasus tersebut bisa tuntas dengan tidak memakan waktu yang lama, “ungkap Jeny Claudia yang akrab dipanggil Bunda Naomi.

Lanjutnya, berkat kerjasama dan kolaborasi yang apik antara Bhabinkamtibmas dengan Sat Reskrim khususnya Unit Perlindungan Anak dan Perempuan beberapa kasus di sat reskrim polres konawe tuntas tanpa kendala yang berarti.

“Kita sangat mengapresiasi Quick Respon dalam menerima laporan masyarakat dan menuntaskan perkara-perkara terkait perlindungan Anak dan perempuan polres konawe, maka pantaslah kiranya Resort ini menerima penghargaan dari kami, “sampai Jeny.

Piagam penghargaan dari KOMNAS TRC-PPA diserahkan langsung Jeny Claudia Lumowa di dampingi Kapolres konawe AKBP. Ahmad setiadi S.I.K, Rabu (23/8/2023) bertempat di Mapolres konawe.

“Kami dari TRCPPA tidak akan main main dalam perkara yang melibatkan perempuan dan anak, dan kami akan selalu melakukan pemantauan atas perkembangam kasus tersebut, termasuk dalam ruang lingkup seluruh Indonesia. Kami juga akan memberikan Reward (penghargaan) kepada Polres yg cepat tanggap dalam melakukan penyidikan atas kasus yang menyangkut perlindungan Perempuan dan Anak.

Siang itu 5 personil Polres konawe termaksut juga kapolres konawe secara langsung menerima penghargaan dari Tim Reaksi Cepat Perlindungan Perempuan dan Anak diantaranya : Kapolres, AKBP. ahmad setiadi S.I.K,

Kapolres konawe AKBP. Ahmad setiadi S.I.K mengatakan bahwa apresiasi yang diberikan Komnas TRC-PPA terhadap Polres konawe merupakan penghargaan yang sangat bernilai baginya, khususnya bagi personil Satuan Reskrim polres konawe.

“Ternyata apa yang kami kerjakan disini dapat terlihat sampai ke pusat. Tentunya penghargaan ini dapat memotifasi personil kita untuk bisa lebih kompetitif dalam bekerja sebagai pelayan, pengayom dan pelindung masyarakat. Semoga penghargaan ini dapat menjadi stimulan untuk menumbuh kembangkan jiwa kompetitif diantara personil khususnya Polres kami didalam produktifitas bekerja, “ungkap AKBP. ahmad setiadi

Kedatangan “Bunda Naomi” juga didampingi oleh sekretaris Umum TRCPPA, Agus Slamet beserta tim lainnya. Diketahui penghargaan dari TRCPPA juga akan disampaikan Polres lainnya di sulawesi tenggara.

(Moh asmar)

Kapolres Konawe AKBP Ahmad Setiadi SIK memimpin upacara serah terima jabatan (Sertijab) Wakapolres, Kabagops, Kapolsek dan Kabagren Polres

KONAWE – Kapolres Konawe AKBP Ahmad Setiadi SIK memimpin upacara serah terima jabatan (Sertijab) Wakapolres, Kabagops, Kapolsek dan Kabagren Polres Konawe di lapangan Apel Mapolres Konawe, Rabu (23/8/2023).

Seremoni ini melibatkan sejumlah perwira dan personel Polres Konawe yang akan mengemban tugas baru. Upacara serah terima jabatan ini melibatkan beberapa jabatan kunci di Polres Konawe. Kompol Alwi S.Ag, yang sebelumnya menjabat sebagai Wakapolres Konawe, akan melanjutkan karirnya sebagai Kasubditgasum Ditsamapta Polda Sultra. Sedangkan jabatan Wakapolres Konawe akan diemban oleh Kompol Jamaluddin Saho, yang sebelumnya menjabat sebagai Wakapolres Wakatobi.

Selain itu, perubahan juga terjadi pada jabatan Kabagren Polres Konawe. AKP Susanto, yang sebelumnya mengisi jabatan ini, akan mengemban tugas baru sebagai Kabagren Polres Bombana. Jabatan Kabagren Polres Konawe akan diisi oleh AKP Nurokhman, yang sebelumnya menjabat sebagai Kasubbagdalprogar.

Tidak hanya itu, jabatan Kabagops Polres Konawe juga mengalami perubahan. Kompol Dudu Iswari Rasjid, yang sebelumnya mengisi posisi ini, akan dimutasi sebagai Subdit VIP Ditpamobvit Polda Sultra. Posisi Kabagops Polres Konawe akan diisi oleh AKP Ilham, yang sebelumnya menjabat sebagai Kabagops Polres Buton.

Pergantian jabatan juga terjadi di tingkat Kapolsek. IPTU Heru Purwoko, yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolsek Pondidaha, dipindahkan sebagai Kapolsek Kemaraya Polres Kendari. IPTU Della Indah Lestari, yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolsek Lalonggasumeeto, akan mengisi jabatan Kapolsek Pondidaha.

Selain itu, IPDA Sulaeman, yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolsek Meluhu, akan mengambil tugas baru sebagai Pama Polres Konawe. Sedangkan IPDA Ilham Lahi, yang sebelumnya menjabat sebagai Kasipropam Polres Kolaka Utara, akan menjabat sebagai Kapolsek Meluhu.

Dalam sambutannya, Kapolres Konawe, AKBP Ahmad Setiadi SIK, menyampaikan bahwa pergantian jabatan ini adalah langkah strategis untuk meningkatkan kinerja dan efektivitas tugas di dalam organisasi. Ia juga berharap agar seluruh personel yang mendapatkan tugas baru dapat melaksanakan tugas dengan Integritas dan profesionalisme.

Serah terima jabatan di lingkungan Polres Konawe ini juga merupakan bagian dari upaya untuk terus meningkatkan kinerja dan pelayanan kepolisian kepada masyarakat.

“Dengan adanya pergantian tugas dan tanggung jawab, diharapkan akan tercipta sinergi yang lebih baik dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Konawe,” ujar Kapolres.

Upacara ini juga menjadi momentum untuk mengenang peran dan dedikasi perwira dan personel yang telah mengabdi dalam tugas-tugas kepolisian sebelumnya. Kapolres Konawe mengucapkan terima kasih atas kontribusi yang telah diberikan oleh semua anggota kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.

Dengan semangat yang penuh, upacara serah terima jabatan ini melambangkan komitmen Polres Konawe dalam menjalankan tugas dengan integritas, profesionalisme, dan rasa tanggung jawab yang tinggi.

(moh asmar)

Merajut Kekompakan dan Kemeriahan: Polres Konawe Gelar Kegiatan Mancing Merdeka

KONAWE – Dalam rangka merayakan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-78, Polres Konawe menggelar acara mancing bersama. Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat tali persaudaraan dan membangun silaturahmi di antara para personil Polres Konawe agar semakin kompak dalam menjalankan tugas. Acara tersebut dihadiri oleh Kapolres Konawe, AKBP Ahmad Setiadi, S.I.K., serta para pejabat utama Polres Konawe dan Kapolsek jajaran, Rabu (23/08/2023).

Dengan lokasi yang diselenggarakan di empang Polres Konawe, para peserta tidak hanya dapat menikmati momen keakraban, tetapi juga memiliki kesempatan untuk mendukung ketahanan pangan. Kegiatan memancing yang dijadwalkan setiap akhir bulan ini, menunjukkan komitmen dari Polres Konawe untuk memastikan kesejahteraan para personil melalui kegiatan yang bermanfaat dan menghibur. Ikan-ikan seperti lele, fatin, bawal, dan mujair menjadi target dalam kegiatan memancing ini.

Diharapkan, melalui acara seperti ini, semangat solidaritas dan kolaborasi di antara anggota Polres Konawe akan semakin ditingkatkan, sehingga mereka dapat terus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dan menjaga keamanan di wilayah tersebut.

(moh asmar)

Semarak HUT ke-78 Kemerdekaan RI Pemkab Nunukan Gelar Malam Ramah Tamah

NUNUKAN – Kegiatan Malam Ramah Tamah Peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia Ke 78 Tahun 2023 dilaksanakan di Gedung Olahraga Dwikora Nunukan, Sabtu(19/08/2023) Malam.

Dalam acara Ramah Tamah ini melihat Antusias masyarakat masyarakat yang ingin menyaksikan penampilan artis ibu kota Meggy Diaz, yang didatangkan langsung untuk meramaikan acara tersebut.

Kegiatan tersebut dibuka dengan tarian-tarian daerah, dilanjut pembacaan doa, pembacaan puisi, sambutan Bupati Nunukan dan hiburan.

Selanjutnya, Bupati Nunukan dalam sambutannya menyampaikan Dirgahayu Kemerdekaan Indonesia ke-78. Bupati mengajak masyarakat terus bersatu dan saling bergotong royong meraih cita-cita kemerdekaan, Yaitu mewujudkan kesejahteraan masyarakat khususnya Kabupaten Nunukan.

“Terima kasih kepada seluruh masyarakat Nunukan yang sudah turut hadir memeriahkan acara pada malam hari ini dan terimah kasih juga buat adik-adik Paskibraka yang sudah sukses, luar biasa, dan apresiasi kepada pembina, pelatih yang sudah berhasil dalam melaksanakan tugas,” ujar Bupati Nunukan

Turut hadir Bupati Nunukan,Hj. Asmin Laura Hafid, S.E., M.M., Ph.D. Hj , Wakil Bupati Nunukan, H. Hanafiah S.E, M.Si, Ketua DPRD Nunukan, Hj. Rahma Leppa, jajaran forkopimda, para asisten, kepala OPD, tokoh Agama, Tokoh Masyarakat yang tampak hadir dalam acara tersebut.

(Wan)