Bharaduta FC Kunci Peringkat 3, Saliwu FC vs Ikapi FC Bertemu di Final

NUNUKAN – Bharaduta FC akhirnya mengunci peringkat ke-3 setelah dinyatakan menang  dengan PU United di Stadion Sungai Bilal, Selasa (5/7).

Sementara Saliwu FC dipastikan bertemu dengan Ikapi FC pada final turnamen Amanah Cup 2022 pada Rabu, (6/7) besok di stadion Sungai Bilal.
“Sesuai regulasinya maka PU dianggap  kalah,” kata Kepala Seksi Pertandingan Amanah Cup 2022, Marcel. Dari pantauan media, hingga pukul 15.30 wita, tim PU United belum hadir di lapangan pertandingan.
Dikatakan Marcel, panitia sejak awal sudah menyiapkan jadwal pertandingan hingga final. Seperti halnya perebutan peringkat ke 3 ini Bharaduta FC dan PU United sudah mengetahuinya.
Pada pertandingan partai final besok, di hari yang sama sekaligus diserahkan hadiah oleh Bupati Nunukan Hj. Asmin Laura Hafid kepada seluruh pemenang. Termasuk kepada pemain terbaik dan pencetok gol terbanyak.
“Di Amanah Cup ini tidak hanya pemain terbaik dan tim terbaik saja. Panitia juga menyediakan hadiah untuk pemain terfavorit pilihan penonton dan juga penonton terheboh,” beber Marcel.
“Terima kasih buat tim yang sudah bertanding. Khususnya mereka yang belum berhasil lolos hingga ke final. Karena itu hanya kesuksesan yang tertunda saja. Turnamen selanjutnya semoga bisa lebih baik lagi,” tutupnya. (adv)

Tim Panahan Tradisional Kaltara Raih Medali Emas di Fornas VI Palembang

PALEMBANG – Tim panahan tradisional dari Persatuan Olahraga Tradisional Indonesia (Portina) Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) berhasil meraih medali emas pada perhelatan Festival Olahraga Rekreasi Nasional (FORNAS) VI 2022 di Sumatera Selatan (Sumsel).

Medali emas didapat panahan tradisional beregu campuran dengan atlet atau pegiat olahraga Andirahmansyah Markus, Andi Tisnawati dan Afifah Afra Azmadi.

Gubernur Kaltara, Drs H Zainal A Paliwang SH, M.Hum menyampaikan apresiasinya atas keberhasilan para atlet yang berlaga di Fornas VI Palembang.

“Alhamdulillah, saya mendapatkan kabar bahwa tim panahan kita yang berlaga di Palembang berhasil meraih medali emas. Atas nama pemerintah saya mengucapkan selamat. Semoga olahraga rekreasi lainnya bisa segera menyusul,”terang Gubernur, Ahad (3/7) siang.

Tim panahan tradisonal Kaltara berhasil mengalahkan tim panahan dari Provinsi Jawa Timur (Jatim) dan Banten. “Alhamdulillah, difinal Kaltara berhasil mengalahkan Jatim dan Banten, dengan skor final (78) untuk Kaltara, (76) untuk Jatim dan (61) untuk Banten” kata pelatih tim panahan tradisional Kaltara, Mus Mulyadi melalui pesan singkat via WhatsApp, Sabtu (3/7/2022).

Adapun peserta panahan tradisional portina pada Fornas VI diikuti kiranya 16 tim. Diantaranya Sumsel, Bengkulu, Kaltim, Jatim A, B, C, D dan E, Kalsel A dan B, Kaltara, Sumut, Kalsel A, B dan C, Bali, Lampung dan Banten.

Sementara itu, Safril Husin, ketua Kontingen Kaltara Fornas VI Sumsel bersyukur dengan adanya tambahan medali emas dari inorga Portina. Menurutnya, ini akan menambah semangat atlet Kaltara lainnya untuk mengharumkan nama Kaltara di pentas Nasional.

Untuk diketahui, selain Portina, terlebih dahulu medali emas diraih oleh induk organisasi olahraga (inorga) Serikat Olahraga Tabletop Indonesia (Sorti) melalui perlombaan domino. (*)

Bupati Nunukan Ikut Musnahkan Barang Bukti Perkara Pidana

NUNUKAN– Kejaksaan Negeri (Kejari) Nunukan kembali menggelar pemusnahan Barang Bukti (BB) perkara pidana yang telah memperoleh kekuatan hukum tetap atau inkracht, Pemusnahan barang bukti tersebut dilaksanakan di halaman kantor kejaksaan negeri Nunukan, Kamis (30/06/2022).

Pemusnahan barang bukti turut disaksikan Bupati Nunukan Hj. Asmin Laura, Kapolres Nunukan, dan Kepala Lapas Nunukan, Ketua Pengadilan Agama, Komandan Lanal, Kepala Imigrasi Nunukan, Kepala BNN, Kepala Bea Cukai, Kepala KSOP dan pegawai Kejaksanaan Negeri Kabupaten Nunukan.

“Pemusnahan barang bukti yang telah memperoleh kekuatan hukum tetap tersebut merupakan kegiatan rutin Kejaksaan Kabupaten Nunukan yang merupakan tindak lanjut dari tugas Jaksa untuk melaksanakan putusan pengadilan,” kata Kepala Kejaksaan Negeri Nunukan Yudi Prihastoro.

Dalam kesempatan ini Yudi berharap agar diadakan rumah rehabilitasi untuk tiap kabupaten yang ada provinsi Kaltara.

“Kami dari kejaksaan menginisiasi secepatnya membangun balai rehabilitasi sehingga tidak semua pengguna narkotika dimasukkan dalam penjara maka di masukkan rumah rehabilitasi supaya penyakitnya tidak sambung meyambung dan turun menurun”, ujar Yudi.

Lebih lanjut dalam keterangannya Yudi mengatakan seluruh barang bukti perkara yang dimusnahkan merupakan barang bukti dari 237 berkas perkara yang telah inkracht.

Adapun barang bukti dimusnahkan berupa narkotika jenis sabu dengan cara dituangkan ke wadah yang berisi air. Sedangkan puluhan handphone, senjata tajam dan barang bukti lainnya dimusnahkan dengan dibakar.

Barang bukti yang dimusnahkan merupakan hasil sitaan mulai Juli 2021 sampai Juni 2022 yang telah memperoleh kekuatan hukum tetap. (*)

Percepat Capaian Vaksinasi, Binda Kaltara Gandeng DPD KNPI Nunukan

NUNUKAN – Kendati pemerintah pusat telah menetapkan sejumlah kebijakan baru terkait melonggarkan protokol kesehatan (prokes) dimasa pandemi Covid-19 , diantara kelonggaran prokes tersebut adalah membolehkan masyarakat untuk tidak memakai masker diruang terbuka.

Hal ini merupakan langkah awal menuju transisi dari masa pandemi ke endemi, namun harus diingat kita tidak boleh lengah dan abay terhadap ancaman covid-19 yang tentu masih ada.

Saat ini upaya massif yang dilakukan pemerintah sesuai harapan Presiden Joko Widodo (Jokowi) adalah dengan mempercepat vaksinasi sesuai target nasional, harapan Presiden Jokowi herd immunity (kekebalan kelompok) di Indonesia bisa segera tercapai.

Demi mempercepat capaian vaksinasi, Binda Kalimantan Utara melakukan akselerasi percepatan vaksinasi massal serempak diwilayah Provinsi Kalimantan Utara.

Tidak terkecuali Kabupaten Nunukan yang menurut data tanggal 28 Juni 2022, capaian vaksinasi dosis pertama 80,37 persen, dosis dua 65.66 persen dan dosis ketiga sebesar 21.63 persen.

Untuk itu Badan Intelijen Negara Daerah (BINDA) Kaltara mengajak DPD KNPI Kabupaten untuk melaksanakan kegiatan vaksinasi dari rumah kerumah dan membuka sentra vaksinasi dosis 1, 2 dan 3 (Booster) di Taman Baca “Adil” Kabupaten Nunukan pada Rabu (29/6)

Ketua DPD KNPI Kabupaten Nunukan, Anna Bela Morizcha menyampaikan apresiasinya kepada BINDA Kaltara.

“Kita tidak menutup diri dan sangat mengapresiasi Binda Kaltara yang turut berkolaborasi bersama DPD KNPI Nunukan dalam giat vaksinasi ini”

Selain itu yang akrab disapa Bella menjelaskan bahwa perlu ada kiat khusus serta terus menerus agar seluruh masyarakat Kabupaten Nunukan dapat memperoleh vaksin seluruh dosis mengingat peningkatan pasien covid dibeberapa daerah di Indonesia.

“Tentu kami berharap bahwa protokol kesehatan dan gerak vaksinasi ini harus terus dilakukan hingga seluruh masyarakat Nunukan dapat memperoleh seluruh dosis vaksin mengingat beberapa daerah di Indonesia mengalami peningkatan jumlah pasien Covid.” Jelas Bella.

Selain mengajak DPD KNPI Kabupaten Nunukan, Binda Kaltara juga mengajak kerjasama dengan Dinkes, Kecamatan Nunukan dan Nunukan Selatan.(*)

Bupati Laura Kunjungi Calon Jamah Haji Sebelum Berangkat Ketanah Suci

NUNUKAN– Usai sholat isya, Bupati Nunukan Hj. Asmin Laura Hafid, menyempatkan diri mendatangi calon Jemaah haji Kabupaten Nunukan yang sedang menjalani karantina satu malam di Mess Diklat Badan Kepegawaian Daerah Nunukan, Senin (27/06).

Bupati Laura yang didampingi oleh Asisten Pemerintahan dan Kesra Muhammad Amin dalam kesempatan itu sempat berbagi pengalaman saat dirinya menjalankan ibadah haji. Kepada 52 calon Jemaah haji yang akan berangkat, Laura menyampaikan pesan supaya menjalani seluruh rangkaian ibadah haji dengan penuh rasa ikhlas dan sabar meskipun mungkin dirasa berat.

Para calon Jemaah haji dianjurkan memperbanyak dzikir dan istigfar memohon ampun kepada Allah SWT, sehingga sanggup menerima setiap ujian dan cobaan yang dihadapi selama berada di Mekah dan Madinah.

“Tidak usah berpikir perjalanannya jauh, cuacanya panas, badan capek, dan lain sebagainya. Jalani saja dengan sabar dan ikhlas, perbanyak juga dzikir dan istighfar, kalau bisa 1000 x istighfar sehari, selalu ingat kebesaran dan keagungan Allah SWT,” lanjut Bupati Laura.

Karena cuaca di tanah suci sangat berbeda dengan di kondisi tanah air, Laura yang sudah dua kali menunaikan ibadah haji ini juga berpesan supaya para calon Jemaah haji betul – betul menjaga stamina dan kesehatan supaya bisa melaksanakan semua rangkaian ibadah haji dengan baik. Mereka juga diminta selalu mengikuti arahan dari para pembimbing haji, tidak memisahkan diri dari rombongan, dan tidak malu bertanya jika menemui kesulitan.

“Terkadang kita ini terlalu kagum dengan hal – hal yang baru di luar sana sehingga kadang – kadang nekat jalan sendiri dan berpisah dari rombongan, akhirnya tersesat tidak tahu jalan pulangnya ke hotel,” tutupnya.

Sebagai informasi, calon Jemaah haji Kabupaten Nunukan yang berjumlah 52 orang, terdiri dari 18 jemaah laki – laki dan 34 perempuan ini akan bergabung dengan kloter 7. Selama di Mekah, mereka akan menginap di pemondokan sektor 4 wilayah Jarwa AL Kiswah Hotel nomor. 401.

 

Sumber : Prokopim