SUMANGE TEALLARA – Teguhkan Keyakinan dan Kukuhkan Kebersamaan!

Bone, Sulawesi Selatan — Berandankrinews.com — Sabtu, 6 April 2019 bertepatan dengan Hari Jadi Bone ke 689.

Sejak dahulu, Bone dikenal memiliki norma dan peradaban yang sangat tinggi. Sebagai kerajaan yang pernah berjaya di Jazirah Selatan Sulawesi namun sepak terjangnya meliputi nusantara bahkan mencapai benua lainnya.

Minimal terdapat tiga hal yang mendasar dan diunggulkan dalam menapaki sejarah Bone yakni: pertama, sistem kerajaan di masa itu yang sangat menjunjung tinggi kedaulatan, harkat dan martabat bangsanya; kedua, pendekatan diplomasi dalam kerjasama antar-bangsa menjadi bagian penting dari usaha pembangunan; dan ketiga, warisan budaya kaya dengan pesan, seperti pesan kemanusiaan yang mencerminkan kecerdasan manusia Bone pada masa lalu.

Mari kita belajar dari salah satu sejarah lokal nusantara ini, sekaligus mengambil hikmah dari perjalanan kerajaan Bone pada masa lalu yang selalu mendorong terciptanya masyarakat cerdas dan sejahtera.

Selamat Hari jadi Bone ke 689
Bro Rivai Center

Dr. Abdul Rivai Ras
Founder Bro Rivai Center

Irwan N Raju
BIRO Kab. Bone

Polsek Ajangale Bangun Gazebo Pojok Rokok, Ini Tujuannya

Bone, Sulawesi Selatan — Berandankrinews.com — Sabtu, 6 April 2019 pukul 13.00 Wita ditemui di sebuah warkop dalam Kota Watampone Kabupaten Bone Propinsi Sulawesi Selatan.

Kapolsek Ajangale AKP GANI SH MH Gazebo ini dibuat dalam rangka bentuk dukungan terhadap program pemerintah Kab. Bone supaya setiap kantor menyiapkan sarana bagi perokok agar program menuju Bone sehat bisa terlaksana jelasnya.

Kesehatan sangat penting dan berharga bagi setiap umat manusia, karena di dalam tubuh yang sehat terciptalah jiwa yang sehat pula.

Gazebo yang dibangun Polsek Ajangale ini menjadi salah satu ikon warga Ajangale karena lokasinya persis dengan kawasan kuliner, sehingga menjadi perhatian tersendiri bagi warga masyarakat Ajangale ataupun warga yang singgah sekedar ngopi di kawasan kuliner ini, tutur Aslam tokoh pemuda dari Desa Pinceng Pute.

Irwan N Raju
BIRO Kab. Bone

Kapolsek Tanete Riattang Kompol Andi Asdar jalin sinergitas dengan para Camat dan Kades yang menghadiri kegiatan HJB Bone ke 689

Bone, Sulsel – Berandankrinews.com – Jumat, 5 April 2019 pukul 10.00 Wita Momentum hari jadi Bone tidak disia-siakan oleh Kapolsek Tanete Riattang Kompol Andi Asdar SH, untuk bertemu dengan para Camat dan kades yang menghadiri kegiatan HJB Bone ke 689.

Yang pelaksanaan kegiatan dipusatkan di kawasan lapangan merdeka dan museum Lapawawoi Karaeng Sigeri, Watampone Tanete Riattang Kab. Bone Sulawesi Selatan.

Warkop 23 Jl. MH Thamrin yang kebetulan bersebelahan dengan Rujab bupati Bone menjadi tempat nongkrong bagi para tamu dan undangan Hari jadi Bone tak terkecuali para Camat dan Kades ngopi sambil menunggu prosesi kegiatan Hari jadi Bone.

Kapolsek Tanete Riattang Kompol Andi Asdar SH, “Mari menjaga keamanan bersama bukan hanya dari kepolisian tapi semua pihak harus terlibat serta masyarakat”, ungkapnya.

Andi Bobby, Camat Tanete Riattang Barat “Bukan hanya momentum HJB jadi jalinan sinergitas, namun setiap saat kami selalu bersama pak Andi Asdar SH ada kegiatan, tidak ada kegiatan”, tuturnya.

A M Ridwan Kades Lappa Bosse Kecamatan Kajuara, sangat bangga bisa menjalin sinergitas dengan bapak Kapolsek Tanete Riattang, kami yang jauh dari pelosok desa terjauh dan berbatasan dengan Kabupaten Sinjai jelasnya menutup pembicaraan dengan waak media ini.

Irwan N Raju
BIRO Kab. Bone

H. Ahmad Pengusaha Kayu Di Barebbo Dukung Muh. Yasir SE ke Senayan

Bone, Sulsel – Berandankrinews.com – Sejak periode tahun 2014 lalu kami sudah dekat dengan pak Muh. Yasir SE walaupun dalam pemilihan caleg waktu itu beliau belum diberi amanah oleh Allah SWT, namun kami tetap bangga bisa menjadi bagian perjuangan beliau kembali menuju DPR RI Dapil 2 Sulawesi Selatan.

“Maros, Pangkep, Barru, Pare Pare, Wajo, Soppeng, Bone, Sinjai, dan Bulukumba mewakili partai golongan karya (Golkar) nomor urut 5”, jelas H. Ahmad 61 tahun pengusaha kayu dari Barebbo Kabupaten Bone Sulawesi Selatan, baru-baru ini saat ditemui di kediamannya.

Kami beserta seluruh keluarga dan karyawan kami siap menangkan Bapak Muh. Yasir SE menuju DPR RI pusat. Beliau orangnya tulus dan ikhlas dalam membantu siapapun yang butuh bantuannya.

Jauh sebelum mencalonkan diri, beliau sudah banyak membantu masyarakat saat masih bekerja di kementerian perdagangan jelas Erick tokoh pemuda cenrana yang juga aktivis sambil menunjuk salah satu hasil goresan tangan beliau yaitu jembatan cenrana.

Mustaking (50 tahun) tokoh masyarakat di Kecamatan Cina juga bersama keluarganya ikut mendukung Bapak Muh. Yasir SE (Yasir Lato’e) mewakili suara rakyat Bone khususnya dan Sulawesi Selatan umumnya.

Irwan N Raju
BIRO Kab. Bone

Korem 141 Toddopuli Bone Laksanakan Peringatan Isra’Mi’raj

Bone, Sulsel – Berandankrinews.com – Kamis, 04 April 2019 Pukul 10.00 Wita telah dilaksanakan peringatan isra mi’raj 1440 H Tahun 2019 M Korem 141/Tp bertempat di Mesjid Al Istiqomah Korem 141 Toddopuli Jln Jendral Sudirman No. 09 Watampone.

Danrem 141 Toddopuli Kolonel Inf Suwarno, S.A.P dalam sambutan nya yang dibacakan oleh Kasi Renproggar letkol Inf M Kasim bahwa isra mi’raj Nabi besar muhammad shallallahu alaihi wasallam merupakan hari besar umat Islam yang senantiasa diperingati dan telah menjadi tradisi yang membudaya dalam kehidupan umat muslim di Indonesia.

Olehnya itu, setiap kita memperingati suatu peristiwa yang bernuansa keagamaan yang terpenting adalah bagaimana kita menghayati secara mendalam makna dari peringatan tersebut dan bukan hanya menyingkap sebatas ritual religius belaka dan selanjutnya diamalkan dalam kehidupan sehari-hari untuk menunjang tugas-tugas untuk yang akan datang .

Dalam peringatan sejarah isra mi’raj kali ini saya mengajak kepada kita semua untuk selalu mengedepankan substansi, nilai dan hakikat. Kita harus berupaya mengambil makna yang terkandung dalam peristiwa isra mi’raj tersebut, bukan hanya memenuhi sebuah kebiasaan, namun peringatan ini hendaknya dijadikan sebagai momentum penting untuk meningkatkan kualitas keimanan dan ketakwaan, terutama di masa-masa seperti saat ini.

Peringatan isra mi’raj hari ini mengambil tema: “Dengan Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad Shallallahu Alaihi Wasallam 1440 H/2019 M Kita Implementasikan Nilai-nilai Dalam Kehidupan Prajurit Dan PNS TNI Angkatan Darat Dalam Rangka Menjaga NKRI”.

Kegiatan ini dihadiri oleh :
Ustad Prof.DR.H Syarifuddin Latief,M.Hi.
Para Dan Kabalakrem 141/Tp.
Para Kasi Dan Pasi Korem 141/Tp. Personil Pama, Bintara, Tamtama dan PNS, Korem 141/Tp.
Ibu-ibu Persit Kartika Chandra Kirana Koorcab Rem 141 PD XIV/Hasanuddin

(Rilis Berita dari Penrem 141 Toddopuli Bone)