TP PKK Desa Enrekang Raih Juara 3 Lomba Qasida Rabana Tingkat Kabupaten

Soppeng, Berandankrinews.com, Selasa (30/4/19), Lomba Qasida Rabana antar Tim Penggerak Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Se Kabupaten Soppeng.

Kegiatan TP PKK Kabupaten Soppeng yang di Ketuai Hj.Nurjannah Kaswadi, SE mengadakan lomba Qasida antar TP PKK sekabupaten Soppeng dengan tujuan untuk meningkatkan silaturahmi dan memberikan apresiasi positif kepada peserta untuk tetap semangat dan tampil dengan penuh percaya diri sebagaimana di ungkapkan saat pembukaan lomba Qasida yang di rangkaikan dengan acara Isra Miraj dalam menyambut bulan suci ramadhan, Jumat 26 april 2019 lalu.

Kegiatan lomba Qasida yang di laksanakan selama 2 hari mulai 26 – 27 April 2019. Diikuti kurang lebih 30 peserta, termasuk TP PKK Desa Enrekang Kecamatan Ganra, Soppeng

Pada perlombaan Qasida, TP PKK Desa Enrekang meraih Juara 3. sementara perlombaan lainnya yang dilaksanakan TP PKK Kabupaten Soppeng yakni Fashion Show Cilik yang telah berlangsung kemarin Senin 29 April 2019.

Ketua TP PKK Desa Enrekang Ruslina, SS mengatakan, Alhamdulillah Tim Penggerak PKK Desa Enrekeng mendapat Juara 3 semoga kedepan bisa lebih meningkat lagi, ucapnya

Di saat yang sama Sekertaris TP PKK Desa Enrekang Haerawati Astaman, S.Kom megungkapkan syukur Alhamdulillah tim kami bisa meraih juara 3 , tidak sia-sia perjuangan dan latihan, pungkasnya.

Dari informasi yang diterima Berandankrinews.com penyerahan hadiah akan di laksanakan pada tanggal 1 Mei 2019 di pesantren Yasrib watansoppeng.(Herwan)

Andi Syam Mappasissi Sukses Jadi Ketua Panwascam

Bone, Berandankrinews.com- Selasa (30/4/19), Meniti karier bisa dilakoni dari berbagai jenjang, baik dari jenjang politik, lembaga dan organisasi organisasi kepemudaan.

Andi Syam Mappasissi (53)
Ketua Panwaslu Kecamatan Tanete Riattang Timur, meniti karir puluhan tahun di Lsm ,di berbagai daerah di Indonesia telah dijangkaunya.

Andi Syam Mappasissi yang juga ketua DPD Lsm Lembaga Anti korupsi Indonesia (LSM) Kabupaten Bone, pernah ikut Beberapa kali Rakernas LAKI di tahun 2013- 2014 termasuk di Rakernas di Taman mini Indonesia Indah tahun 2015.

Bukan hanya itu, saat terlibat di Lsm, Andi Syam Mappasissi juga banyak terjun langsung memberikan bantuan kepada masyarakat yang membutuhkan bantuan, seperti yang pernah dilakukan terhadap Selfi (8) warga Bajoe saat dioperasi dirumah sakit Tenriawaru, karena dari keluarga kurang mampu, Andi Syam Mappasissi kontak seluruh Lsm untuk memberikan bantuannya.

Di Aliansi Lsm Bone (ALB) beliau adalah wakil ketua umum, karakter kepemimpinan beliau patut diapresiasi tegas, tanpa kompromi dan tetap hormat pada sesama pimpinan Lsm, ujar Andi Haedar salah satu pentolan Lsm Bone saat ditemui di kantor PPK kecamatan Tanete Riattang Timur.

Menjadi ketua panwascam adalah amanah yang harus di pertanggungjawabkan bukan hanya pada bangsa dan negara tetapi tanggung jawab sepenuhnya terhadap Rakyat , jelas Andi Syam mappasissi. (Irwan N Raju)

Tim MY05 Kerja Keras dan Tinggalkan Keluarga Demi Surat Suara Rakyat Untuk Muh Yasir

Bone, Berandankrinews.com–Senin (29/4/19), Pemilu Pileg dan Pilpres 2019 menjadi sejarah bagi Indonesia, khususnya bagi relawan dan tim sukses dari partai Golkar caleg nomor urut 5 Muh. Yasir.

Tahun ini, tahapan pemilu Cukup menguras waktu yang cukup lama, yang dirasakan diseluruh wilayah NKRI, seperti di Kabupaten Bone provinsi Sulawesi Selatan.

Ketua umum LSM Latenri Tappu mengatakan, Pemilu kali ini cukup banyak memakan korban jiwa, bukan hanya dari KPPS ataupun petugas keamanan namun dari kalangan saksi parpol, belum lagi caleg yang tidak siap menerima kekalahan.

Beberapa KPPS dan petugas keamanan yang meninggal dunia selama berlangsungnya pemilu 17 April 2019 lalu hingga sampai tahapan-tahapan rekapitulasi dikarenakan kelelahan dan kondisi kesehatan yang memburuk.

Melihat hal tersebut yang terhadi di wilayah lain, pihak Kepolisian unit kesehatan selalu melakukan pemeriksaan kondisi para petugas PPK, saksi dan pengawas selama berlangsungnya Rekapitulasi penghitungan Suara ditiap PPK.

Salah satu Tim Muh Yasir, Zul Fiqry (37) mengatakan, Demi mencari surat suara Rakyat yang hilang atau tertukar, kita Tim Muh Yasir atau MY05 rela menunggu hingga subuh, bahkan pernah tertidur di Tempat Rekapitulasi penghitungan Suara.

“Keluarga untuk sementara kami tinggalkan demi mencari suara Rakyat yang hilang karena alasan capek, salah tulis ataupun alasan lainnya dari penyelenggaraan pemilu,” jelas Fiqry saat ditemui di Posko gedung pemuda.

Sementara Yusriani (39) yang diberikan mandat Tim MY05 untuk memantau di PPK Kecamatan Tanete Riattang Timur mengatakan, Seandainya hanya sekali atau dua kali itu masih wajar-wajar saja, namun ini sejak awal kami selalu minta penyelenggaraa buka kotak disaksikan oleh panwas atau pemantau.

Tim MY05 terus berjuang memantau dan mengawasi serta mencari suara rakyat yang diwakilkan Muh Yasir.

Kami berjihad untuk mencari suara suara Rakyat yang diwakilkan ke bapak Muh Yasir, calon No urut 5 partai Golkar Dapil 2 Sulawesi Selatan, tutur Rony 53 tahun tim MY05 Kecamatan Sibulue saat dihubungi Berandankrinews.com melalui Via telepon. (Irwan N Raju)

Kapolres Sinjai Bersama Dandim 1424 Sinjai Pantau Proses Rekapitulasi Hasil Pemilu di PPK Sinjai Utara

Sinjai, Berandankrinews.com-Kapolres Sinjai AKBP Sebpril Sesa, SIK bersama Dandim 1424 Sinjai Letkol Inf Oo Sahrojat, S. Ag, M.Tr (Han) melakukan pemantauan ke Aula Kantor Camat Sinjai Utara, Minggu (28/4/2019).

Kegiatan pemantauan itu untuk memastikan proses rekapitulasi hasil Pemilu 2019 berjalan lancar yang dilakukan panitia pemilihan kecamatan (PPK) Sinjai Utara.

Dalam pemantauan itu, Kapolres Sinjai didampingi Padal Pengamanan PPK Kapolsek Sinjai Utara AKP Abd Haris

Kapolres Sinjai AKBP Sepril Sesa mengatakan, Kita pastikan Pemilu di Kabupaten Sinjai berjalan aman di setiap tahapannya, dan PPK sudah kita kelilingi.

Orang nomor satu di Wilayah hukum Polres Sinjai ini juga mengimbau kepada seluruh anggota untuk menjaga proses rekapitulasi dengan ketat dan selalu menjaga kesehatan dan kebugaran.

Sementara PPK Sinjai Utara sendiri adalah satu-satunya PPK yang masih melakukan rekapitulasi hasil Pemilu 2019, setelah sebelumnya 8 kecamatan lainnya telah merampungkan rekapitulasi dan kotak suara hasil rekapitulasi telah berada di KPUD Sinjai. (Irwan N Raju)

Andi Jerni Atlet Asal Soppeng Meraih Medali perunggu untuk Indonesia di AKF

Soppeng, Berandankrinews.com-
Karateka Indonesia asal Kabupaten Soppeng, Sulsel Andi Maysara Jerni Maswara, kembali menyumbang medali untuk Indonesia di Kejuaraan Karate antar Negara Asia (Asia Karate Federation ) yang di langsungkan di kota Kinabalu, Malaysia sejak 26-28 April 2019.

Andi Zainal dan Andi Jerni (Ayah dan Anak)

Andi Jerni sapaan atlet karate Indonesia kelahiran Soppeng Sulawesi Selatan, kali ini hanya mampu meraih perunggu untuk Indonesia, yang sebelumnya meraih perak di Kejuaraan Karate Se Asia Tenggara awal april lalu.

Andi Zainal ayah Andi Jerni saat di konfirmasi via cellulernya yang sedang menyaksikan pertandingan karate AKF ini di Kinabalu Malaysia sangat bangga atas apa yang telah dilakukan putrinya.

Kobayasi (Atlet Japan) dan Madori (Atlet Malaysia)

“Alhamdulillah, Jerni bisa sumbang medali untuk Indonesia walaupun hanya perunggu, saya ucapkan terima kasih dari rakyat Indonesia, khususnya warga Soppeng, Sulawesi Selatan atas doanya untuk Jerni. Begitupun saya ucapkan terima kasih kepada Forki Sul-Sel, Forki DKI dan PB Forki khususnya, atas kerja kerasnya dalam pembinaan sehingga Jerni bisa seperti sekarang ini, ujar Andi Zainal, Minggu (28/4/19).

Di saat yang sama, Andi Jerni mengatakan sangat bersyukur bisa meraih medali, Dia tidak patah semangat dan terus berlatih untuk meraih yang terbaik.

“saya bersyukur bisa meraih medali, namun saya tetap akan berlatih lagi untuk meraih yang lebih baik,” pungkas atlet cantik Indonesia ini.

Diketahui, Jerni bertanding pada kategori Kumite putri kelas 50 kg dan kandas untuk masuk dibabak Final oleh Madori karateka asal Malaysia, namun Madori pun kandas oleh Kobayasi karateka asal Japan di babak final.

Jerni dalam perebutan juara 3 menumbangkan karate Macao dengan 2-0 untuk Indonesia.

Jerni sempat bertanding dengan Kobayasi karateka asal Japan di kejuaraan internasional WKF di Shanghai China pada 2018 lalu, begitupun Madori karateka asal Malaysia saat di Thailand pada awal april lalu, Jerni dikalahkan Madori di babak Final. (Herwan)