Polres Sinjai Gelar Upacara, Ziarah dan Tabur Bunga Di Taman Makam Pahlawan dalam Rangkaian HUT Bhayangkara Ke 73 tahun

Polres Sinjai Gelar Upacara, Ziarah Dan Tabur Bunga Di Taman Makam Pahlawan dalam Rangkaian HUT BHAYANGKARA ke 73 tahun

Bangsa yang besar adalah bangsa yang menghargai jasa para pahlawanmya

Berandankrinews.com-Sinjai, Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara Ke-73, Kepolisian Resor (Polres) Sinjai melaksanakan upacara ziarah rombongan ke taman makam pahlawan manggottong dijalan poros Sinjai-Bulukumba, Desa Saukang, kecamatan Sinjai Timur, kabupaten Sinjai. Kamis (04/7/2019).

Bertindak selaku Inspektur upacara Kapolres Sinjai Ajun Komisaris Besar Polisi (Akbp) Sebpril Sesa, SIK dengan perwira upacara Kapolsek Sinjai Timur Akp Syukur Risbiyanto, S.Pd dan komandan upacara Kaur Bin Ops Reskrim Polres Sinjai Ipda Yantar, SH.

Kegiatan tersebut diikuti oleh Ketua Bhayangkari Cabang Sinjai Ny. Yovita Sebpril Sesa, pejabat utama polres sinjai, para kasat, kapolsek, perwira staf, segenap personil polres sinjai serta bhayangkari.

Acara ziarah diawali dengan upacara penghormatan kepada arwah para Pahlawan Kusuma Bangsa, mengheningkan cipta kemudian dilanjutkan dengan peletakan karangan bunga secara simbolis di Tugu Makam Pahlawan oleh Kapolres Sinjai, dilanjutkan dengan pembacaan doa. Kegiatan dilanjutkan dengan tabur bunga oleh segenap peserta ziarah di pusara makam para Pahlawan. Dan terakhir penandatangan buku tamu.

Kapolres Sinjai mengatakan bahwa kegiatan ini dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara. Hal ini bertujuan untuk mengenang dan menghargai jasa-jasa para pahlawan yang telah memberikan kemerdekaan untuk kita generasi saat ini, serta memberikan penghormatan atas jasa-jasanya.

“Kegiatan ini untuk mengenang arwah dan jasa para pahlawan syuhada bangsa yang telah berkorban dalam memperjuangkan kemerdekaan, Dan tidak hanya itu, penghormatan yang setinggi – tingginya juga berikan kepada para pahlawan yang telah mengorbankan jiwa dan raganya demi kemerdekaan bangsa Indonesia dari para penjajah, sehingga kita bisa menikmati kemerdekaan sampai saat ini. ujarnya.

“Dan ini juga sebagai moment untuk mengingat dan mengenang jasa para pahlawan yang telah mendahului serta mampu melanjutkan perjuangan para pendahulu dalam mengisi kemerdekaan ini. tutup kapolres sinjai.

Kegiatan dilanjutkan dengan tabur bunga didermaga pelabuhan lare-rea, kel. lappa, kec. sinjai utara, kab. sinjai.

(Irwan N Raju)

Tim Binmas Polda Sulsel Lakukan Kuker Ke Polsek Tellu Siattinge

Berandankrinews.com-Bone, Tim Penilai dari Direktorat Binmas Polda Sulsel yang dipimpin oleh Kasubdit Polmas Dir Binmas Polda Sulsel AKBP Darwis, SH, MH didampingi Kasat Binmas Polres Bone AKP Zulaini, R Tampilang, SH melakukan kunjungan ke Polsek Tellu Siattinge, Selasa (2/7/19) kemarin.

Kunjungan Tim Binmas Polda Sulsel dalam rangka penilaian Pos Kamling Sejajaran Polda Sulsel, sebagai tuan rumah Kapolsek Tellu Siattinge Iptu Syarifuddin, SH bersama Camat Tellu Siattinge H. Andi Suwanda, S. Sos dan Kades Waji Hj. Syamsiar, S. Sos, M.Si menyambut baik tim Penilai Binmas Polda.

Kapolsek Tellu Siattinge menuturkan, kunjungan kerja Tim Binmas Polda ke Polsek Tellu Siattinge melakukan pemeriksaan atau penilaian pos kamling Desa Waji Kecamatan Tellu Siattinge sebagai perwakilan penilaian Pos Kamling jajaran Polres Bone ditingkat Polda Sulsel.

Usai penilaian, tim melakukan foto bersama dengan unsur Tripika Tellu Siattinge, Personil Babinkamtibmas Polres Bone dan Polsek Tellu Siattinge. Kemudian tim melanjutkan perjalanan menuju Kota Watampone, Ujar Kapolsek Syarifuddin. (Irwan N Raju)

Kepala Kantor Se-Kawasan Pelabuhan Makassar Deklarasi Komitmen Pembangunan zona Integritas

Berandankrinews.com-Makassar, Sejumlah instansi yang berada di kawasan Pelabuhan Makassar mendeklarasikan Komitmen bersama pembangunan Zona Integritas Kawasan Pelabuhan Makassar yang dilaksanakan di Kantor Otoritas Pelabuhan Utama Makassar, Sulsel, Rabu (3/7/2019).

Zona Integritas (ZI) merupakan predikat yang diberikan kepada Kementerian ataupun Lembaga dan Pemerintah Daerah yang pimpinan dan jajarannya memiliki komitmen untuk mewujudkan Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM) melalui upaya pencegahan korupsi, reformasi birokrasi dan peningkatan kualitas pelayanan publik.

Prioritas pembangunan Zona Integritas berada di Kawasan yang mencakup 6 Pelabuhan Laut dan 6 Bandar Udara. Deklarasi diharapkan dapat mendisiplinkan semua stakeholder dan memberikan dampak baik bagi sektor pariwisata serta distribusi logistik.

Kantor Otoritas Pelabuhan Utama Makassar ditunjuk sebagai koordinator penghubung Strategi Nasional Pemberantasan Korupsi (Stranas PK).

Kepala Kantor Otoritas Pelabuhan Utama Makassar dalam sambutannya menyampaikan bahwa Deklarasi ini diharapkan dapat memberikan dampak baik bagi sektor pariwisata serta distribusi domestik dengan mendisiplinkan semua sektor yang bergiat di pelabuhan Makassar, selain mewujudkan unit kerja yang berperingkat WBK dan WBBM, komitmen pembangunan zona integritas kawasan Pelabuhan Makassar juga berisi komitmen untuk mewujudkan pemerintahan yang baik, bersih, bebas dari korupsi, kolusi dan nepotisme, menerapkan sistem manajemen anti suap, serta membangun keterpaduan sistem pelayanan publik yang terintegrasi dengan mengacu pada proses bisnis.

Harapannya, komitmen pembangunan Zona Integritas ini benar-benar dilaksanakan dengan baik dan bukan hanya sebagai formalitas saja dan akan memberikan dampak bagi kemajuan bangsa.

“ini adalah sebuah kemajuan, tapi jangan hanya berkomitmen, hanya seremoni, kemudian implementasinya tidak ada. Saya melihat semangatnya sangat bangus. Semua lembaga disini menempatai posisi yang paling sedikit dilaporkan di Ombudsman”, ungkap Kepala Ombudsman Republik Indonesia Perwakilan Sulawesi Selatan, Subhan ST, MH.

Seluruh instansi membaca deklarasi komitmen bersama Pembangunan Zona Integritas Kawasan Pelabuhan Makassar yang dilanjutkan dengan penandatangan spanduk deklarasi.

Kegiatan ini dirangkaikan pula dengan pemutaran video profil masing-masing intansi dan penampilan yel-yel yang dipimpin oleh Kepala Bidang Lalu Lintas, Operasi dan Usaha Kepelabuhanan Kantor Otoritas Pelabuhan Utama Makassar, Triono.

Kegiatan diakhiri dengan ramah tamah oleh seluruh instansi di kawasan Pelabuhan Makassar.(Irwan N Raju)

Bangun Kebersamaan, Babinsa BuluPoddo Santai Bersama Masyarakat Usai Melakukan Pra TMMD

Berandankrinews.com-Sinjai, Dalam membina serta memupuk rasa kebersamaan dengan warganya, Babinsa Posramil Bulupoddo, Kodim 1424/Sinjai, terus dukung dan hadiri kegiatan yang dilakukan oleh warga binaannya, hal inilah yang dilakukan oleh Serda Basri, saat bersantai bersama warga binaannya yang sedang beristirahat saat selesai melaksanakan kegiatan Pra TMMD, bertempat di dusun Balle desa Tompobulu kec. Bulupoddo, kab. Sinjai, Selasa (3/7/2019).

Tampak terlihat Serda Basri beristirahat usai melaksanakan giat Pra TMMD bersama warganya sambil bercerita dengan para warganya tentang situasi kondisi keamanan yang sedang terjadi akhir – akhir ini, agar para warga selalu waspada dan meningkatkan keamanan Desa melalui Poskamling serta jangan mudah terhasut dan terpancing oleh oknum – oknum yang ingin merusak serta menghasut rasa Kebineka Tunggal Ikaan di Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

“Selain untuk memupuk rasa kebersamaan serta menjalin hubungan harmonis dengan warga binaan saya, kegiatan ini juga sebagai sarana saya untuk menyampaikan ide serta gagasan saya, untuk mengajak warga saya sama – sama saling membantu, mendukung serta bekerja sama dalam mensukseskan TMMD 105 ini,”ucap Serda Basri.

program TMMD di desa Tompobulu bulupoddo Kabupaten Sinjai, Sulawesi Selatan, Dia juga menyampaikan bahwa dirinya sebagai Babinsa akan selalu siap membantu menjaga keamanan desa dalam hal apapun, terutama yang berhubungan langsung dengan masyarakat, sesuai dengan peran dan fungsinya sebagai Babinsa. (Irwan N Raju)

Kodim 1424 Sinjai Sosialisasikan TMMD di Desa Tompobulu

Berandankrinews.com- Dandim 1424 Sinjai Letkol Inf Oo Sahrojat,S.Ag,.M.Tr (Han) memimpin Sosialisasi program TMMD ke 105 di aula kantor desa Tompobulu Kecamatan Bulupoddo, Kabupaten Sinjai Sulawesi Selatan, Senin (1/7/2019).

Kades Tompobulu, Mahmuddin menyampaikan, bahwa kegiatan TMMD adalah kegiatan yang sangat dirindukan warga.

“Adanya TMMD saat ini yang bisa untuk membangun akses jalan yang menghubungkan dari Dusun Balle ke arah kec. Bontocani kab. Bone, dengan jarak tempuh kurang lebih 3.800 meter” jelasnya.

Mahmuddin menyampaikan terima kasih khususnya kepada warga Dusun Balle dan dusun Bulo yang sudah bekerjasama dengan baik untuk memenuhi keinginan bersama, yaitu mewujudkan perintisan jalan dan pelebaran jalan di wilayah Dusun Balle desa Tompobulu .

“Perlu saya sampaikan pula bahwa pada tanggal 10 Juli nanti akan dilaksanakan pembukaan TMMD, dan perlu kami sampaikan pula setelah selesai kegiatan pembukaan TMMD akan dilaksanakan penanaman pohon secara simbolis dan pengobatan gratis ” Pungkas Kades Mahmuddin

Dandim 1424 Sinjai Letkol Inf Oo Sahrojat,S.Ag, M.Tr (Han) menjelaskan bahwa, TMMD adalah salah satu bentuk Operasi Militer Selain Perang (OMSP) berupa karya bhakti yang merupakan program lintas sektoral antara TNI, Departemen Lembaga Pemerintahan, non Departemen dan Pemerintah Daerah serta komponen bangsa lainnya yang dilaksanakan secara terpadu dan berkesinambungan.

“Program TMMD merupakan upaya membantu meningkatkan ekselerasi pembangunan serta menyukseskan program pelaksanaan sebuah teritorial. Program TMMD ke 105 Kodim 1424/Sinjai merupakan program yang bersumber dari APB Provinsi Sulawesi Selatan dan APBD Kabupaten Sinjai untuk dua kegiatan sekaligus, yaitu kegiatan fisik dan kegiatan non fisik,” ujarnya.

Disebutkan Dandim Sinjai, Untuk kegiatan fisik meliputi pelebaran sepanjang 800 meter dan perintisan jalan sepanjang 1.800 meter. Sedangkan pembangunan non fisik, di antaranya ialah penyuluhan Wasbang, Penyuluhan Bela Negara, Penyuluhan Narkoba, penyuluhan pertanian, perikanan, peternakan, bagi masyarakat Kecamatan Bulupoddo.

“Kami selaku pelaksana kegiatan lapangan, tentunya tidak akan berjalan dan berhasil dengan baik tanpa adanya bantuan saudara-saudara sekalian,” jelasnya.

Dia menambahkan, pelaksanaan program TMMD ke 105 Kodim 1424 Sinjai akan dilaksanakan pada tangga 10 Juli hingga 8 Agustus 2019. Guna mempercepat program fisik maka pelaksanaan sudah dimulai pra TMMD yang sementara dilaksanakan hingga saat ini.

“Tujuan pra TMMD untuk mempercepat dimulainya program fisik agar bisa selesai tepat waktu,” tambahnya.

Kegiatan sosialisasi TMMD ke 105 tahun 2019 Kodim 1424 Sinjai dihadiri Komandan Kodim 1424 Sinjai Letkol Inf Oo Sahrojat,S.Ag, M.Tr (Han), Kades Tompobulu, Muhiddin, Danramil 1424-1 Sinjai Utara Kapten Inf Muh Bakri H, Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda dan PKK Desa Tompobulu. (Irwan N Raju)