Pemkab Wajo Apresiasi Pelaksanaan Ujian Kompetensi Wartawan oleh PWI Kab.Wajo

Wajo,(SulSel)-Bupati Wajo menerima kunjungan Ketua umum PWI Pusat Atal Sembiring Depari dan Zulkifili Gani otto Kepala  bidang kerjasama PWI pusat, Wakil ketua PWI Provinsi Sulawesi Selatan bersama ketua PWI Kab/Kota Provinsi Sulsel dan ketua PWI Sulbar, Senin 29 Juli 2019 di Pasanggarahan.

Turut hadir pula ditengah acara Ketua PWI Bali, Wakil ketua PWI Provinsi Sulawesi Selatan.

Ketua Umum PWI Pusat Atal Sembiring Depari dalam sambutannya mengatakan kalau Pers selalu konfirmasi berita yang akan dimuat dan memahami kode etik.”ungkapnya

Ketua umum juga mengagumi Kabupaten Wajo atas jamuannya yang sangat luar biasa dibandingkan dengan Kab/Kota lainnya.
Kegiatan ini dilaksanakan guna mempersiapkan wartawan yang memiliki skill yang profesional

“Buat Perda aturan Wartawan, bagi yang belum kompetensi tidak bisa bekerjasama dengan Pemkab,” ungkapnya.

Ada 4 tim penguji dari Dewan Pers yang akan menguji peserta UKW yang akan dilaksanakan di Hotel Puspa Sengkang.

Diharapkan peserta UKW nantinya menjadi wartawan yang berkompetensi sehingga kedepan dapat Membantu mengawasi jalannya pemerintahan.

Dalam sambutan penerimaan Bupati Wajo Dr. H. Amran Mahmud S.Sos., M.Si menyampaikan ingin mengembalikan kejayaan Wajo yaitu sutranya, dan akan menciptakan indukan sendiri, sehingga tidak tergantung lagi dengan negara Cina nantinya.

Bupati Wajo juga memaparkan beberapa dari 25 program kerja diantaranya, akan mengembalikan kejayaan persutraan, integrated farming system pertanian terpadu sebagai tempat belajar para penyuluh dan masyarakat, mengembalikan kejayaan Wajo sebagai penghasil ikan terbesar diwilayah timur Indonesia.

“Wartawan adalah profesi yg sangat strategis membangun sektor sektor pembangunan kita,” ungkap Dr. H. Amran Mahmud diakhir sambutannya.

Diakhir acara Bupati Wajo juga menyampaikan kepada Ketua PWI Wajo bahwa Pemkab mendukung, silahkan ajukan  permohonannya.

(Humas Pemkab Wajo)

Rehab Masjid Nurul Hijra Memasuki Tahap Finishing, Dansatgas TMMD: Rehab Sudah 90 Persen

Pinrang, (Sulsel)-Rehabilitasi fisik Masjid Hurul Hijra yang dilaksanakan oleh Satgas TMMD ke – 105 Kodim 1404/Pinrang dibantu oleh masyarakat setempat di Desa Mattiro Ade, Kecamatan Patampanua, Kabupaten Pinrang hampir tuntas pengerjaannya, Selasa (30/07/2019).

Rehap masjid ini merupakan sasaran tambahan TMMD ke-105 Kodim 1404/Pinrang diluar sasaran utama yaitu pembangunan jalan penghubung Desa Mattiro Ade dengan Kelurahan Tonyamang. Terlihat Satgas TMMD dan Masyarakat gotong-royong memasang keramik dan perbaikan pintu gerbang masjid. Tampak suasana kebersamaan terjalin dalam pekerjaan ini.

Dan SSK Kapten Inf Jamaluddin mengatakan, pekerjaan rehabilitasi masjid Nurul Hijra hampir selesai. saat ini sudah mencapai 90 persen, “Diharapkan dengan sasaran tambahan TMMD 105 Kodim 1404/Pinrang seperti rehab masjid ini, rasa kebersamaan antara TNI dan masyarakat dapat terjalin dengan erat dengan menjunjung tinggi budaya gotong royong serta lebih memperkuat persatuan dan kesatuan melalui pendekatan secara melekat antara TNI kepada rakyat”, Ungkap Dan SSK.

Imam masjid Nurul Hijra Ustadz Suardi mengungkapkan ucapan terima kasih dari masyarakat Desa Mattiro Ade kepada seluruh personel Satgsa TMMD yang telah merehab masjid Nurul Hijra, “Saya mewakili umat Islam disini mengucapkan rasa terima kasih kepada seluruh peserta TMMD yang telah membantu merehab tempat ibadah warga setempat”, Ujar Imam masjid.(Irwan N Raju)

Sosialisasi Dinas Kominfo Aplikasi Pemerintah Berbasis Elektronik E-Government Untuk Peningkatan Tata Kelola Pemerintahan

Wajo,(SulSel)-Dinas Komunikasi dan Informasi (Diskominfo) Kabupaten Wajo mengadakan sosialisasi aplikasi pemerintahan berbasis elektronik E-Government bagi OPD lingkup Pemerintah Kabupaten Wajo, di Hotel Ayu Sengkang, Senin (29/7/2019).

Kegiatan ini diikuti oleh seluruh perangkat daerah lingkup Pemerintah Kabupaten Wajo, para kepala bagian lingkup Sekretariat Daerah Kabupaten Wajo, dan CEO PT. 4nesia Andi Agus Salim, dan dibuka secara resmi oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Wajo, H. Amiruddin A, S.Sos MM, yang juga merupakan my idea dan my creator aplikasi yang dikenalkan dalam sosialisasi ini.

Dalam sambutannya, H. Amiruddin A, S.Sos MM, menyampaikan memasuki era industrialisasi 4.0 tidak ada lagi sendi kehidupan manusia yang tidak tersentuh teknologi komunikasi, yang berarti aktivitas manusia sudah dikendalikan oleh sistem teknologi.

“Memasuki era industrialisasi 4.0 sudah tidak ada lagi sendi kehidupan manusia yang tidak tersentuh teknologi komunikasi, olehnya itu pemanfaatan teknologi komunikasi dan informasi juga perlu diterapkan dalam proses pemerintahan, salah satunya melalui aplikasi E-Office yang diberi nama Sitanah Wajo yang nantinya dikenalkan pada sosialisasi ini,” ujarnya.

Aplikasi Persuratan Elektronik (E-Office) yang diberi nama Sitanah Wajo sendiri merupakan pengelolaan naskah dinas berbasis elektronik yang dibangun dengan memanfaatkan teknologi komunikasi dan informasi untuk kecepatan dan kemudahan dalam proses pengambilan keputusan.

Diketahui aplikasi E-Office yang diberi nama Sitanah Wajo ini sangat mendukung salah satu dari 25 program nyata Bupati dan Wakil Bupati Wajo yaitu implementasi e-Goverment dalam hal ini percepatan reformasi birokrasi dan e-Goverment.

Melalui kegiatan ini diharapkan dapat mengoptimalasasi pemanfaatan aplikasi E-Office pada masing-masing perangkat daerah dalam penyelenggaraan tugas dan fungsi pemerintahan.

Selain itu, juga untuk mendorong implementasi tata dinas elektronik, dan meningkatkan efektivitas dan efisiensi aktivitas perkantoran lingkup Pemerintah Kabupaten Wajo sehingga terwujud pengelolaan naskah dinas yang baik, serta peningkatan tata kelola pemerintahan dan kualitas pelayanan publik.

Sementara itu ditempat yang sama ketika kami konfirmasi Kepala Dinas Infokom Kabupaten Wajo Hasri AS, S.STP menyampaikan,

“Kami mengharapkan setelah pelatihan tersebut para admin perangkat daerah dapat lebih paham dan segera kita implementasikan, tentu saja disertai regulasi pedoman pelaksanaannya,” harap

( Humas Pemkab Wajo )

Ekspose Cadangan Prospect dan Lead Blok Sengkang di Gelar di Jakarta

Wajo,(SulSel)-Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi BPPT menggelar acara Ekspose Cadangan Prospect dan Lead Blok Sengkang oleh Presiden Energy Equity Epic (Sengkang) Pty. Ltd, di Ruang Rapat CIpta 3 Pusyantek Gedung 2 BPPT lantai 8 Jakarta, Senin 29 Juli 2019.

Dimana agenda pada rapat ini diantaranya sambutan dari Direktur PPIPE- BPPT juga nantinya Presentasi oleh Presiden Energy Equity Epic (Sengkang) Pty.Ltd. atau biasa disebut EEES dan terakhir acara Diskusi.

Rapat ini juga merupakan tindak lanjut dari rapat sebelumnya dimana Pemerintah Daerah dan Pemerintah Pusat melalui BPPT terkait pembangunan pabrik pupuk di Sengkang Kabupaten Wajo.

Dalam ekspose President EEES Andi Riyanto menyampaikan presentasi Sumber Daya dan Cadangan Gas Wilayah Kerja Blok Sengkang,
EEES telah memperoleh perpanjangan pengelolaan blok dengan status blok produksi selama 20 tahun, per 22 Oktober 2022 sampai dengan 22 Oktober 2042, denganmekanisme Gross Split (GS). dan EEES memiliki Komitmen Kerja Pasti 5 tahun Pertama (Firm Work Commitment during the first 5 contract years).

“Saat ini cadangan tersertifikasi di EEES baru dari dua lapangan yaitu Kampung Baru dan Lapangan Walanga, Sami-Sampi dan Bonge atau biasa disebut dgn Wasambo, total sisa cadangan gas tersertifikasi dari lapangan Kampung Baru dan cadangan di lapangan Wasambo di akhir tahun 2022 sebesar 646 BCF,” ungkapnya.

Dan disampaikan bahwa terkait dengan rencana pemanfaatan gas EEES ini untuk petrochemical, maka komposisi gas nya sangat cocok karena mengandung 94,5% methane, kandungan H2S sangat rendah dibawah 400 ppm dan Nilai Kalor (GHV) tinggi yaitu rata2 1020 BTU/cuFT.

“EEES memiliki cadangan dengan status prospect sebesar 1,3 TCF siap untuk dikembangkan dalam 5 tahun kedepan untuk memenuhi kebutuhan gas di Wajo khususnya dan Sulawesi Selatan umumnya,” kata Andi Riyanto diakhir presentasinya.

Pertemuan hari ini adalah adalah juga tindak lanjut dari pertemuan pertemuan sebelumnya, yaitu untuk mengetahui potensi gas alam di EEES yang sudah dikelola hampir 50 tahun.
Mudah mudahan bisa mewujudkan keinginan masyarakat untuk menghadirkan pabrik pupuk di SulSel.

Wakil Bupati Wajo H. Amran, SE di sela sela acara ini menyampaikan harapannya,

“Harapan kami sebagai Pemerintah Kabupaten Wajo, sangat mengharapkan pembangunan pupuk, amoniak dan urea ini bisa terwujud agar apa yang terjadi sekarang, dimana sering terjadi kelangkaan pupuk di Sulawesi Selatan dan juga Kabupaten Wajo, sedangkan Sulawesi Selatan adalah salah satu penyangga pangan di indonesia setelah Jawa Timur,” harap H. Amran, SE.

Selanjutnya dikatakan bahwa apabila proyek pembangunan pupuk ini bisa terwujud di Kabupaten Wajo, tentunya akan berdampak sangat positif bagi Daerah Wajo.

“Outputnya adalah terbukanya lapangan pekerjaan, Pendapatan Asli Daerah kita ( PAD ) bisa meningkat karena Pemda Wajo bisa mendapatkan bagi hasil dalam hal ini, adalah Partisipasi Interes (PI) sebesar 10 persen,”kata Wakil Bupati Wajo.

Hadir dalam acara ini dari SKK Migas , Gubernur Provinsi Sulsel, Pejabat BPPT, Wakil Bupati Wajo, Ketua DPRD Kabupaten Wajo H. Yunus Panaungi, SH, Kepala Balitbangda Pemerintah Prov.Sulawesi Selatan, dan Presiden Energi Equity Epic (Sengkang) Pty.Ltd., dan dari pihak PT.Pupuk Indonesia Holding, serta Kepala Balitbangda Kabupaten Wajo.

( Humas Pemkab Wajo )

Bupati Bone Berbela Sungkawa Atas Wafatnya Dr H Ichsan Yasin Limpo Salah Satu Putra Terbaik Sulawesi Selatan

Kematian adalah ketetapan Allah Subhana Wataala terhadap Semua Mahluk Ciptaanmya , resky, jodoh dan mati itu ketetapan untuk manusia

Innalillahi wa innailaihi rojiun Pemerintah dan masyarakat Kabupaten Bone menghaturkan dukacita atas berpulangnya ke rahmatullah Bapak Haji Ikhsan Yasin Limpo Selasa, 30 juli 2019 jam 07.30 waktu Jepang.

Semoga almarhum husnul khaatimah, diampuni segala dosanya dan mendapatkan tempat terindah di sisi ALLAH SWT, dan kepada kel. yang ditinggal diberi ketabahan dan kesabaran dalam menerima cobaan ini. Aamiiin Yra.
Al fatihah.

Salah satu putra terbaik Sulawesi Selatan telah dipanggil menghadap sang kholiq setelah bertarung melawan sakit yang dialaminya.

Mantan bupati Gowa 2 periode, saudara kandung mantan gubernur Sulawesi Selatan Dr H Syahrul Yasin limpo Mantan calon gubernur Sulawesi Selatan periode 2018 -2023. (Irwan N Raju