Peringatan HBBI, Pemprov Dukung Hak Bahasa Isyarat

TANJUNG SELOR – Staf Ahli Bidang Ekonomi, Pembangunan, dan Hubungan Antar Lembaga Sekretariat Daerah (Setda) Ir. Wahyuni Nuzband, M.A.P, membuka seminar Hari Bahasa Isyarat International (HBBI) yang diselenggarakan di ruang serbaguna Kantor Gabungan Dinas Lt. 1, Rabu (25/9).

Ia memberikan apresiasi dan terima kasih kepada pihak penyelenggara yakni gerakan untuk kesejahteraan tuna rungu Indonesia (GERKATIN) yang telah melaksanakan kegiatan ini guna mengedukasi masyarakat tentang bahasa isyarat.

“Saya merasa sangat bangga dapat hadir di tengah-tengah saudara dan berharap kegiatan ini dapat memberikan nilai positif dalam rangka pencapaian tujuan pelestarian bahasa isyarat sebagai bagian dari keragaman bahasa dan budaya,” katanya.

Dalam kegiatan yang bertajuk “Tunjukkan Isyaratmu! Dukung Hak Bahasa Isyarat”, ia menyampaikan bahwa pemerintah terus mengupayakan agar sahabat tuli (tunarungu,red) mendapatkan ruang gerak yang aman untuk berkreasi dan beraktivitas.

Ia mengatakan, salah satu wujud keadilan bagi sahabat tuli adalah tidak melakukan diskriminasi. “Walaupun dalam diri mereka ada kekurangan, kita tidak boleh bersikap membeda-bedakan mereka,” ungkapnya.

Melihat kesadaran masyarakat tentang sahabat tuli, ia bersyukur tidak sedikit dari masyarakat yang telah belajar menggunakan bahasa isyarat untuk berkomunikasi dengan sahabat tuli.

Penggunaan ahli bahasa di beberapa media televisi saat ini membantu sahabat tuli mendapatkan informasi.

“Pada kesempatan ini juga, saya dapat belajar dengan saudara sekalian untuk mengerti bahasa isyarat. walaupun tidak sepenuhnya, saya akan berusaha dan mengerti dengan cepat agar bisa lebih mudah berkomunikasi dengan saudara kita yang tuli,” lanjutnya sambil menggerakkan tangannya untuk mengatakan beberapa kata.

Ia juga menambahkan, bahwa pada penerimaan Calon Apratur Sipil Negara (ASN), Pemerintah Kaltara juga membuka kesempatan bagi penyandang disabilitas.

“Pada penerimaan ASN, Pemprov juga menyediakan kuota,” tambahnya.

Kegiatan ini juga dirangkaikan dengan pelantikan DPD Gerkatin Kaltara. Untuk diketahui Indonesia termasuk dalam anggota Federasi Tuli Internasional pada tahun 2017 lalu.

Hadir dalam kegiatan ini Kepala Dinas Sosial Obed Daniel Lt, S.Hut, M.M, Forkopimda Kaltara, Ketua Umum DPP GERKATIN, Ketua DPD GERKATIN Kaltara, Ketua PUSBISINDO/ Pusat Bahasa Isyarat Indonesia, Penasihat Mandiri Tuli, dan pimpinan perusahaan Kabupaten Bulungan.

(dkisp)

Workshop Imunisasi PHV, Tingkatkan Kesadaran Perlindungan Kesehatan

TANJUNG SELOR – Staf Ahli bidang Hukum, Kesatuan Bangsa dan Pemerintahan Sekretariat Daerah (Setda) Kaltara, Robby Yuridi Hatman, S.Sos, MT., membuka secara resmi kegiatan Regional Immunization Champions Workshop Pediatric Association Advocacy For Immunization Priorities di Neo City Hotel, Rabu (25/9).

Pada kesempatan itu, Robby mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) bersama dengan International Pediatric Association (IPA) dengan mengangkat tema “Pediatric Association Addvocacy for Immunization Priorities”.

“Salah satu upaya kita dalam menjaga kesehatan masyarakat adalah melalui program imunisasi. Imunisasi merupakan intervensi yang sangat efektif dan hemat biaya serta secara signifikan dapat meningkatkan kesehatan global,” kata Robby.

Meskipun vaksin telah tersedia untuk lebih dari 20 penyakit yang mengancam jiwa selama lebih dari 20 tahun, masalah signifikan dari cakupan vaksinasi yang tidak memadai masih berlangsung, terutama di negara – negara berpendapatan rendah dan menengah.

Vaksinasi HPV (Human Papillomavirus) mencegah sembilan jenis – jenis berisiko tinggi yang menyebabkan 90 persen kanker HPV. Penelitian terkini menunjukkan bahwa vaksin HPV memberikan perlindungan yang berkelanjutan dan telah menyebabkan penurunan substansial dalam angka kanker serviks.

Di provinsi Kaltara, vaksinasi vaksin HPV telah dilaksanakan di 5 kabupaten / kota dengan presentase mencapai 80 persen. “Vaksin HPV sangat efektif dalam mencegah infeksi ketika diberikan sebelum terpapar,” ujar Robby.

Tujuan dari workshop ini, kata Robby yakni membangun kapasitas dari sekelompok pemangku kepentingan yang lebih besar di tingkat sub-nasional yang dapat mendukung pengenalan dan peningkatan skala vaksin HPV, serta mengatasi kesalahpahaman dan kekhawatiran umum terkait vaksin baru (HPV, Rotavirus dan PCV) secara khusus.

“Saya berharap dengan diselenggarakan workshop ini dapat semakin meningkatkan pengetahuan peserta tentang vaksin baru dan strategi untuk mengurangi keraguan terhadap vaksin, serta mengatasi misinformasi tentang vaksin di daerah masing – masing,” tuntasnya.

Turut hadir diantaranya Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bulungan, drg. H. Imam Sujono, M.AP., Ketua Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Bulungan, Dr. H. Widodo Darmo Sentono, Sp. JP., dan Bidang Hubungan Masyarakat dan Kesejahteraan Anggota IDAI Kaltara, dr. Rhyno Febrianto, Sp.A

(dkisp)

BAWASLU Nunukan Gelar Kegiatan Sosialisasi Pengawasan Kampanye Menuju Pemilihan Jujur Dan Adil

NUNUKAN – Badan Pengawas Pemilihan Umum (BAWASLU) Kabupaten Nunukan menggelar kegiatan Sosialisasi Pengawasan Kampanye Menuju Pemilihan Jujur Dan Adil selasa, 24 September 2024.

Kegiatan tersebut melibatkan anggota partai politik/gabung partai politik dan tim pemenangan calon gubernur dan wakil gubernur Kalimantan Utara serta calon bupati dan wakil bupati kabupaten Nunukan.

Dijelaskan oleh “Muhammad Yusran” Ketua BAWASLU Nunukan bahwa Kegiatan Sosialisasi ini melibatkan para pelaksana kampanye meliputi Partai politik, relawan dan pihak lain sebagai subjek kampanye Pilkada tahun 2024.

“Kita undang para pelaksana kampanye termasuk parpol, relawan dan pihak lain sebagai subjek kampanye”,ujar Yusran

Yusran melanjutkan, sosialisasi ini dimaksudkan untuk menjelaskan terkait aturan teknis kampanye berupa pertemuan terbatas, pertemuan tatap muka, debat, pemasangan Alat Peraga Kampanye (APK), penyebaran bahan kampanye dan kegiatan lain yang tidak melanggar ketentuan perundang-undangan.

Dalam kesempatan yang sama Yusran menghimbau kepada ASN termasuk kepala Desa bahwa pada prinsipnya perbuatan yang menguntungkan bagi seorang ASN termasuk kepala Desa bisa dipidana sesuai pasal 188 Junto Pasal 17.

(indra/tim redaksi)

BAWASLU Nunukan Laksanakan Kegitan Bimtek Pengawas Kampanye Pilkada Kepada PANWASCAM Se – Kab. Nunukan 

NUNUKAN – Badan Pengawas Pemilihan Umum (BAWASLU) Nunukan menggelar kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) Pengawasan Kampanye Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati tahun 2024 kepada Pengawas Pemilihan Kecamatan (PPK) Se – Kabupaten Nunukan. 

Kegiatan yang dilaksanakan di Bal Room Hotel Laura pada Selasa, 24 September 2024 ini dijelaskan oleh “Muhammad Yusran” ketua BAWASLU Nunukan bahwa Kegiatan Bimtek ini merupakan bentuk dari kesiapan BAWASLU terhadap pengawasan kampanye Pilkada yang mulai berlangsung pada 25 September hingga 23 November 2024.

“Bimtek pengawasan kampanye ini bentuk dari kesiapan kita didalam pengawasan kampanye pemilihan Kepala Daerah yang mulai besok tanggal 25 September hingga 23 November mendatang atau tepatnya 60 hari”. Jelas Yusran

Maksud dari Bimtek ini sebagai pembekalan Panwascam dalam proses penguatan SDM, hal-hal teknis dan aturan dan larangan kampanye serta penanganan pelanggaran kampanye bila ada dugaan pelanggaran yang ditangani secara profesional, tegas dan terukur.

“Kita dalam proses penguatan SDM, tenis, aturan-aturan kampanye, larangan kampanye dan penanganan pelanggaran kalau memang ada dugaan pelanggaran saat pelaksanaan kampanye nanti”.Ungkap Yusran

“Kita membekali teman-teman untuk lebih mengutamakan pencegahan diatas penindakan, bila ada pelaporan dari masyarakat terkait ada dugaan pelanggaran kita akan lakukan penindakan secara profesional, tegas dan terukur”. sambungnya

Lebih lanjut “Yusran” mengungkapkan bahwa Bimtek ini diikuti oleh 21 Panwascam yang berada di Kabupaten Nunukan dengan 4 orang delegasi dari masing-masing Panwascam.

Yusran berharap setlalah mengikuti Bimtek peserta dapat mengawasi proses kampanye sekaligus memberikan penguatan kepada pengawas kelurahan/desa agar dipastikan sudah benar-siap mengawasi kampanye Pilkada tahun 2024

“Harapannya setelah teman-teman Panwascam ini di Bimtek mereka pulang mengawasi proses kampanye sekaligus juga memberikan penguatan kepada pengawas kelurahan/desa agar dipastikan pengwas kelurahan/desa kita sudah benar-benar setiap untuk mengawasi kampanye Pilkada 2024 ini berjalan secara jujur dan adil” pungkasnya.

(Indra/Tim Redaksi)

Bupati Laura Resmikan Gedung Kantor Baru Bank Kaltimtara Capem Kelas II Sei Nyamuk Cabang Nunukan 

NUNUKAN – Bupati Nunukan Hj. Asmin Laura Hafid meresmikan gedung kantor baru Bank Kaltimtara Cabang Pembantu Kelas II Sei Nyamuk Cabang Nunukan yang bertempat di Jl. Ahmad Yani, Desa Sei Nyamuk, Kecamatan Sebatik Timur, Senin (23/09).

Kantor baru yang semakin megah ini menjadi salah satu indikator, bahwa potensi dari sektor perbankan di wilayah Sebatik sangat positif dan masih terus mengalami pertumbuhan.

Bupati Laura pada kesempatan itu berharap hadirnya gedung kantor baru ini semakin meningkatkan pelayanan perbankan kepada masyarakat, menjadi lebih cepat, lebih mudah dan lebih nyaman.

Laura memperkirakan, keuntungan dari Bank Kaltimtara cabang pembantu Sei Nyamuk ini mungkin jadi yang paling besar jika dibandingkan dengan kantor-kantor  cabang pembantu yang lain, dengan melihat ekonomi masyarakat Sebatik yang semakin hari semakin meningkat. Toko-toko dan warung terus bermunculan di pinggir-pinggir jalan, terutama di sepanjang jalan. Warga yang membangun rumah tinggal, toko atau tempat usaha lain juga terus bertambah.

Itu semua menjadi bukti, bahwa masyarakat di Sebatik ini memiliki daya beli, memiliki uang lebih untuk disimpan di bank atau memiliki usaha yang ingin dikembangkan dengan cara meminjam modal dari bank.

“Saya berharap kehadiran kantor baru ini membuat Bank Kaltimtara menjadi yang terbaik di Sebatik. Kita tahu, bank Kaltimtara bukanlah satu-satunya bank yang melayani masyarakat Sebatik, masih ada bank-bank yang lain yang siap menjadi kompetitor,  sehingga jika fasilitas dan pelayanannya kurang menarik dan tidak ada yang istimewa, maka  nasabahnya bisa-bisa akan pindah ke lain hati”, ungkapnya.

(PROKOMPIM)