Bone kirim Bantuan ke Sulbar , bupati lepas keberangkatan PASKAS

Bone-Berandankrinews.com
Pasukan Amal Sholeh (PASKAS BONE) menuju ke Sulbar wilayah terdampak gempa Mamuju dan Majene bawa langsung Bantuan ke warga yang tinggal di pengungsian

Bupati Bone Dr.H.A.Fahsar M. Padjalangi,M.Si. melepas rombongan Pasukan Amal Sholeh (PASKAS) Bone membawa Bantuan Bencana Gempa Sulbar, Senin 18 Januari 2021.

Rombongan dilepas pada pukul 08.00 wita di markas Paskas kabupaten Bone Jalan Macan, kelurahan Watampone Tanete Riattang kab Bone Sulawesi Selatan

Pasukan Amal Saleh(Paskas Bone) tersebut membawa bantuan berupa bahan pokok beras, selimut, popok, susu dan obat-obatan.

Dalam arahannya Bupati Bone berpesan agar tetap menjaga kesehatan relawan dan tetap jaga prokes.

Selamat sampai tujuan untuk membantu dan meringankan beban saudara-saudara kita yang tertimpa musibah di Sulbar.

Kemarin juga Bone telah mengirim bantuan ke Sulbar melalui Baznas Kab. Bone, sehingga hari ini merupakan pengiriman bantuan yang kedua kalinya.

Bantuan ini merupakan bantuan yang kedua dari Bone untuk membantu saudara kita yang terkena musibah gempa di Sulbar.

Paskas Bone terjun langsung ke Sulbar seperti pada saat bawa bantuan bencana banjir bandang yang Melanda Masamba Luwu Utara sulsel tahun lalu , Ungkap Arminda gusmita Sari Ketua Paskas Bone Via WhatsApp pribadinya