Ketum KERIS: Tangkap Importir dan Oknum Aparat Yang Terlibat Impor Ilegal, Negara Harus Lindungi Ekonomi Rakyat


jakarta-BERANDANKRINEWS.COM
*Disadur dari Wawancara Ketua Umum Komite Ekonomi Rakyat Indonesia (KERIS) Dokter Ali Mahsun ATMO bersama Anto Wijaya PasFM 92,4 Radio Bisnis Jakarta*, selengkapnya dibawah ini.

*Prolog Anto Wijaya PasFM Jakarta,_* Pedagang di pasar Tanah Abang, Mangga Dua dan Thamrin City Jakarta resah dengan isu razia barang impor yang akan dilakukan oleh Satgas Mafia Impor Ilegal. Pengacara kondang Hotman Paris mempertanyakan dasar hukumnnya razia barang impor di pasar-pasar tersebut.

Menurutnya barang yang sudah ada di pedagang adalah milik perorangan, yang harusnya di razia itu importir atau oknum aparat di pelabuhan yang meloloskan barang impor tersebut. Untuk membicarakan lebih lanjut saat ini sudah tersambung dengan Ketua Umum Komite Ekonomi Rakyat Indonesia (KERIS) Dokter Ali Mahsun ATMO.

*Anto Wijaya PasFM Jakarta*
Pak Ali, bagaimana mencermati isu razia impor ilegal di pedagang ini?

*Dokter Ali Mahsun ATMO Ketua Umum KERIS*
Yang pertama, soal barang impor yang dianggap ilegal oleh pemerintah. Seharusnya pemerintah instrospeksi diri kenapa barang impor ilegal bisa masuk di wilayah RI. Artinya penjagaan kedaulatan ekonomi Indonesia ini sangat rapuh. Kedua, barang impor ilegal yang masuk ke Indonesia itu sudah sejak beberapa waktu lalu, sudah lama atau klasik dan laten.

Dan pemerintah selalu menjadikan para pedagang di sektor hilir, di pasar Tanah Abang, ITC Mangga Dua, Thamrin City Jakarta, dan pasar-,pasar lain di seluruh Indonesia menjadi korban. Padahal mereka ini tidak konstribusi salah apapun terhadap masuknya barang impor ilegal itu. Yang salah adalah importirnya yang memasukkan barang ke Indonesua.

Tentunya mereka tidak sendirian, ada oknum-oknum pemerintah yang turut serta membantu memasukan barang impor ilegal ini. Oleh karena itu, untuk kesekian kalinya, selaku Ketua Umum KERIS, satya mendesak pemerintah tidak merazia barang impor ilegal ke pedagang.

Karena mereka tidak ada konstrihusi salah apapun atas masuknya barang impor ilegal ke Indonesia. Yang salah importir dan oknum-oknum pemerintah yang membantu impor ilegal ini, serta pemerintah tidak mampu menjaga kedaulatan ekonomi Indonesia.

*Anto Wijaya PasFm Jakarta*
Masalah impor ilegal ini kembali menghangat ketika banyak pabrik tekstil yang mulai tutup sehingga banyak mem-PHK karyawannya. Menurut Pak Ali, bagaimana seharusnya melihat korelasi antara impor ilegal khususnya tekstil dengan banyaknya pabrik tekstil yang gulung tikar?

*Dokter Ali Mahsun ATMO Ketua Umum KERIS*
Pertama, dimasa pandemi covid-19 perihal barang impor ilegal ini juga terjadi. Banyak pakaian impor ilegal masuk Indonesia dan akhirnya di beberapa titik dibakar Mendag RI Zuklifli Hasan. Waktu itu juga ada keluhan pabrik tekstil Indonesia alami drop omsetnya akibat barang impor ilegal di sektor tekstil. Oleh karena itu,

Pertama, Indonesia harus menegakkan dan memperkokoh kedaulatan ekonomi sesuai dengan tata peraturan dan perundangan yang berlaku di negeri ini. Kalau memang impor barang tertentu dilarang, tegaskan bahwa hal tersebut dilarang.

Tegakkan hukum, tangkap importinya, tangkap oknum pemerintah yang terlibat, adili, dan hukum seberat-beratnya. Hal ini bukan hanya sektor tekstil, melainkan barang-barang yang lain termasuk narkoba. Kedua, terkait daya saing sektor pertekstilan Indonesia.

Pemerintah juga harus memberikan sebuah pendampingan kepada para produsen sektor hulu, baik pabrik tekstil mau pun konveksi UMKM berupa fasilitas-fasilitas tertentu sehingga produknya punya daya saing yang tinggi. Tidak boleh dibiarkan seperti saat ini sehingga banyak barang murah dari luar negeri masuk Indonesia dengan seenaknya.

Kita sadar dan memahami bahwa kondisi bukan hal yang mudah. Tapi, negara atau pemerintah atau presiden itu punya kewenangan sangat besar sekali hadir mendampingi ekonomi rakyatnya agar mampu bersaing dan unggul di negeri sendiri mau pun global

Kemudian yang ketiga, kita memang sedang mengalami kemerosotan sangat luar biasa, salah satu dampak kemajuan teknologi digital, bangsa ini luruh semakin tidak cinta dan bangga terhadap produk-produk rakyat dan bangsanya sendiri.

Ini juga tanggungjawab kita bersama, pemerintah dan kekuatan elemen bangsa yang lain. Ke-empat, bangsa ini memang sudah terinfiltrasi budaya pragmatis dan hedonis. Hal-hal yang berbau impor atau luar negeri seakan-akan yang terbaik sehingga mengalahkan produk-produk dalam negeri.

Infiltrasi ini harus segera ditangani dan dicegah melalui sosialisi, edukasi dan desiminasi atas rasa cinta dan bangga terhadap produk-produk rakyat dan bangsa sendiri. Ini pun jadi tanggungjawab kita semua, pemerintah dan para pemengku kepentingan di republik ini termasuk organisasi-organisasi yang ada di negeri ini.

Demikian Ketua Umum KERIS Dokter Ali Mahsun ATMO, Saya Anto Wijaya Radio Bisnis Jakarta PasFm 92,4

Apresiasi Pengendara Yang Tertib Berlalulintas, Personel Sat Lantas Polres Bone Bagi Helm Standar SNI


BONE -Berandankrinews.com. Hari Ke 11 Operasi Patuh Pallawa 2024, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Bone membagikan helm SNI kepada pengendara sepeda motor yang tertib berlalulintas yang sementara melintas di Jalan Besse Kajuara Watampone.

Kapolres Bone AKBP Erwin Syah,S.I.K.M.H melaui Kasat Lantas Polres Bone AKP Asep Wahyudi mengatakan bahwa, pembagian helm gratis itu diberikan kepada pengendara roda dua sebagai bentuk Apresiasi karena pengendara tersebut telah tertib berlalulintas.

“Pembagian helm gratis kepada para pengendara sepeda motor sebagai bentuk kepedulian Personel dan sebagai upaya kepolisian untuk menekan angka pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas khususnya di wilayah Hukum Polres Bone”, Ujarnya. Kamis (25/7/2024).

Melalui kegiatan bagi helm ini, diharapkan para pengendara dapat lebih tertib saat berkendara serta masyarakat dapat meningkatkan kesadaran dengan membiasakan diri untuk tertib berlalu lintas saat berkendara.

“Tujuan operasi Patuh Pallawa 2024 ini untuk membangun budaya tertib berlalulintas di tengah masyarakat, maka dari itu, personel Satlantas Polres Bone gencar melakukan pendekatan edukatif, persuasif dan humanis guna mewujudkan Keamanan, Keselamatan, Ketertiban dan Kelancaran Lalulintas,” Terang Kasat Lantas Polres Bone.

ODGJ Bersenjata ganggu keamanan warga diamankan Tim Presisi sat samapta polres Bone


BONE -Berandankrinews.com. Tim Presisi Satuan Samapta (Sat Samapta) Polres Bone kembali menunjukkan kesiapsiagaan mereka dalam menangani situasi darurat.

Pada Senin, 22 Juli 2024 pukul 14.00 WITA, tim yang baru saja menerima penghargaan nominasi terbaik untuk optimalisasi pelaporan, berhasil menangani insiden yang melibatkan Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ) yang membawa senjata tajam.

Insiden bermula ketika Polres Bone menerima laporan melalui telepon dari masyarakat tentang seseorang yang membawa sebilah parang di Jalan Ahmad Yani, tepatnya di depan Bank Sulselbar. Merespon laporan tersebut, Tim Presisi Sat Samapta Polres Bone yang dipimping Aipda Rasyid segera bergerak ke Tempat Kejadian Perkara (TKP).

Setibanya di lokasi, tim dengan sigap mengamankan terduga pelaku dan memulai proses interogasi. Situasi kemudian berkembang ketika seorang pria bernama Maulana Syarif menghampiri tim patroli dan mengaku sebagai saudara kandung terduga pelaku.

Setelah dilakukan interogasi lebih lanjut, terungkap bahwa terduga pelaku merupakan ODGJ. Mempertimbangkan kondisi tersebut, pihak kepolisian memutuskan untuk menyerahkan pelaku kepada saudaranya untuk dibawa kembali ke kediamannya.

Terduga Pelaku diidentifikasi sebagai Akbar, pria berusia 40 tahun, beralamat di Jalan Gunung Klabat, Bone.

Kasat Samapta Polres Bone, AKP Muh Tahir SH, menyampaikan apresiasinya atas kinerja tim. “Penanganan cepat dan tepat seperti ini merupakan implementasi dari pelatihan dan komitmen kami untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” ujarnya.

Lebih lanjut, AKP Muh Tahir SH menambahkan bahwa penghargaan yang baru diterima oleh tim menjadi motivasi tambahan untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan. “Penghargaan ini bukan hanya pengakuan, tapi juga tanggung jawab untuk terus berbenah dan meningkatkan kinerja,” tegasnya.

Masyarakat Bone menyambut positif respon cepat dari Tim Presisi Sat Samapta Polres Bone. Fandi salah seorang warga yang menyaksikan kejadian tersebut, mengungkapkan, “Kami merasa lebih aman dengan adanya tim yang siap siaga seperti ini. Penanganan terhadap ODGJ juga dilakukan dengan sangat manusiawi.”

Insiden ini menjadi pengingat akan pentingnya kewaspadaan masyarakat serta kesiapan aparat keamanan dalam menangani berbagai situasi, termasuk yang melibatkan ODGJ. Polres Bone berkomitmen untuk terus meningkatkan kemampuan personelnya dalam menangani berbagai jenis insiden dengan cepat dan tepat.

Luar biasa ! dibawah kepemimpinan AKBP Erwin Syah, Polres Bone Raih Terbaik I Pelaporan Quick Wins Manajemen Citra Polri

BONE -Berandankrinews.com. Kepolisian Resor Bone kembali menorehkan prestasi yang gemilang. Kali ini Polres Bone dibawah kepimpinan AKBP Erwin Syah, S. I. K. M. H meraih peringkat Terbaik 1 Pelaporan Quick Wins Manajemen Citra Polri Bidang Sumber Daya Manusian Tahun 2024 Polda Sulsel.

Piagam Penghargaan ini diserahkan Kapolda Sulsel Irjen Pol Andi Rian R Djajadi, S.I.K., M.H Kepada Kabag SDM Polres Bone Kompol H. Rizal S. H pada Pelaksanaan Rapat Kerja Teknis (Rakernis) SDM Polri Polda Sulsel Tahun Anggaran 2024 yang berlangsung di Hotel Dalton Makassar.

Kapolres Bone AKBP Erwin Syah, S.I.K.M.H mengatakan bahwa, Program Quick Wins Presisi ini bertujuan untuk membangun kepercayaan antara Kepolisian dengan masyarakat (public trust building).

“Terima kasih kepada Personel Polres Bone atas kerjasama, jerih payah, dedikasi dan loyalitas tinggi yang diberikan selama ini sehingga jajaran Polres Bone mendapatkan Penghargaan Terbaik 1 dari Polda Sulsel”, Ujar Kapolres Bone. Rabu (24/7/2024).

Dengan pencapaian predikat terbaik 1 ini, Kapolres Bone bertekad untuk terus meningkatkan pelayanan publik kepada masyarakat sehingg terciptanya kondisi yang aman dan nyaman.

“Semoga Personel Polres Bone dapat mempertahankan Prestasi yang di Raih ini sehingga menjadi motivasi kedepannya untuk dapat kembali meraih peringkat Terbaik 1”, Harapnya.

Satlantas Polres Bone Rutin gelar Blue Light Patrol, untuk keamanan dan kenyamanan warga


BONE -Berandankrinews.com. Satlantas Polres Bone terus meningkatkan upaya preventif untuk menciptakan keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas di wilayah hukumnya, Rabu malam (24/7/2024).

Satlantas Polres Bone kembali menggelar kegiatan Blue Light Patrol ditempat rawan terjadi kemacetan arus lalu lintas dalam kota Watampone, Kabupaten Bone.

Kapolres Bone AKBP Erwin Syam melalui Kasat Lantas AKP Asep Wahyudi menuturkan kegiatan Blue Light Patrol rutin dilakukan setiap malam untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat.

“Hal ini untuk mencegah terjadinya pelanggaran lalu lintas yang dilakukan oleh pengguna jalan serta untuk memantau arus padat lalin yang rawan Laka Lantas,” jelasnya.

“Selain itu, pada kegiatan Blue Light Patrol juga disampaikan imbauan kepada masyarakat agar tetap berhati hati dalam berkendara dan mematuhi peraturan lalu lintas,” imbuhnya.

Kegiatan Blue Light Patrol ini mendapat respon positif dari masyarakat. Banyak masyarakat yang merasa terbantu dengan adanya patroli ini.

“Saya merasa lebih aman saat berkendara di malam hari karena ada patroli polisi,” ujar salah satu warga Sam.

“Semoga kegiatan ini terus dilakukan agar wilayah kita selalu aman dan kondusif,” tambahnya. (*)