Pemkab Nunukan – STTD Jalin Kerjasama Pemenuhan Kebutuhan SDM Bidang Transportasi Darat

NUNUKAN – Peningkatan Kapasitas dan Kapabilitas sumberdaya manusia adalah salah satu konsentrasi Pemerintah Kabupaten Nunukan beberapa tahun terakhir.

Hal tersebut disampaikan dalam pidato sambutan Bupati Nunukan yang disampaikan oleh Asisten Pemerintahan dan Kesra Setda Nunukan Muhammad Amin, S.H saat mewakili Bupati Nunukan menghadiri penandatanganan MoU dan Perjanjian Kerjasama (PKS) Pemkab Nunukan dengan Politeknik Transportasi Darat (STTD) Bekasi di Ruang Pertemuan Kampus STTD Bekasi, Rabu (25/01/2023).

Lebih lanjut disampaikan bahwa kebutuhan sumberdaya manusia yang berkualitas dirasakan semakin mendesak seiring dengan perkembangan dan kemajuan jaman.

” Pemerintah Kabupaten Nunukan merasakan tuntutan yang harus kami wujudkan dalam bentuk peningkatan kualitas layanan publik tidak terkecuali dalam hal transportasi darat”, ujar M. Amin.

Menurut Bupati, perjanjian kerjasama antara Pemkab Nunukan dan STTD adalah salah satu upaya dalam mempersiapkan generasi muda untuk menghadapi persaingan global yang semakin ketat serta upaya pemerintah daerah untuk memberikan pelayanan yang semakin berkualitas kepada masyarakat.

” Kami percaya dengan mencetak generasi muda yang berkompeten di bidang transportasi darat ini maka juga bisa mendorong terciptanya tatanan transportasi darat yang baik di Kabupaten Nunukan”, tambahnya.

Atas ditandatanganinya MoU dan Kerjasama dengan PTDI – STTD ini Bupati Nunukan berterima kasih memberikan apresiasi sambutan yang baik dari STTD.

” PTDI – STTD merupakan salah satu sekolah kedinasan yang memiliki program ikatan dinas sehingga perekrutannya melalui mekanisme yang telah diatur oleh negara, dan kami akan selalu mengikuti segala peraturan dan mekanisme yang ada”, ujar M.Amin.

Selain penandatangan MoU dan PKS terkait dengan perekrutan mahasiswa dengan pola Pembibitan Daerah ini, Bupati dalam sambutannya juga berharap terbuka peluang kerjasama lain di bidang transportasi seperti pelaksanaan pendidikan dan pelatihan (Diklat) serta pelaksanaan PKL (Praktek Kerja Lapangan) dan magang di Kabupaten Nunukan.

” Pemerintah Daerah sangat terbuka untuk menerima taruna Taruni tingkat akhir yang akan melaksanakan praktek kerja lapangannya dan magang”, tutur M.Amin.

Direktur STTD Ahmad Yani ATD.,MT dalam kesempatan sambutannya menjelaskan bahwa hingga saat ditandatanganinya MoU dan PKS dengan Pemkab Nunukan, tercatat sudah 253 Kabupaten dan Kota yang telah melakukan MoU dan PKS dengan Politeknik Transportasi Darat (STTD).

Menurut Ahmad Yani, dengan ditandatanganinya MoU dan PKS antara Pemkab Nunukan dan STTD maka segera bisa dilakukan rekrutmen dan seleksi dengan pola Pembibitan Daerah sesuai dengan yang tertera dalam MoU di tahun 2023 ini.

Senada dengan yang menjadi harapan Bupati Nunukan, Akhmad Yani berharap dengan program Pola Pembibitan ini STTD harapkan pembangunan sumber daya manusia, khususnya SDM di bidang transportasi di kabupaten Nunukan dapat terpenuhi dengan baik.

Setelah dilakukan prosesi penandatanganan MoU dan Perjanjian Kerjasama, acara dilanjutkan dengan diskusi dan peninjauan Taruna Taruni dan fasilitas serta lingkungan belajar yang ada di komplek kampus STTD.

(PROKOMPIM)

AKBP Taufik Nurmandia Resmi Jadi Kapolres Kabupaten Nunukan 

NUNUKAN – Kepolisian Resor (Polres) Kabupaten Nunukan gelar Welcome and Farewell dengan Kapolres baru yang resmi menjabat AKBP Taufik Nurmandia, S.I.K., M.H, menggantikan AKBP Ricky Hadiyanto, S.H., S.IK., M.H, bertempat di Polres Kab.Nnk, Selasa (24/01/23)

Sebelumnya AKBP Taufik Nurmandia, S.I.K., M.H menjabat sebagai Kapolresta Tarakan, yang saat ini digantikan mantan Kapolres Kabupaten Bulungan, AKBP Ronaldo Maradona T.P.P. Siregar, S.I.K., S.H.

Selaku Kapolres Kab. Nnk yang baru menjabat, AKBP Taufik Nurmandia, S.I.K., M.H mengatakan bahwa “Selaku orang baru kami mohon dukungan dan bantuan dari semua rekan rekan yang di Polres Nunukan untuk menjalankan organisasi Polres Nnk supaya lebih baik, dan program program yang baik dari Kapolres yang lama akan saya lanjutkan, dan mewakili Polres, kami mendoakan semoga AKBP Ricky sehat selalu dan sukses menjabat sebagai Wadir Pamobvit di Polda Kaltara” jelas Taufik dalam sambutannya.

“Dari hasil rapat, kasus Narkoba merupakan salah satu kasus yang paling banyak di Nunukan dan kita komitmen dalam penangannya karena memang musuh kita bersama, dan juga kita akan liat selama penanganan hukum apa ini punya impact besar terutama dalam restorative justice yang menjadi salah satu program Kapolri” ungkap Kapolres Kab.Nunukan.

Selaku mantan Kapolres Nunukan, AKBP Ricky Hadiyanto, S.H., S.IK., M.H menyampaikan “Saya pribadi, istri dan keluarga meminta maaf jikalau ada yang kurang berkanan atapun yang kurang dalam pelaksanaan saya menjabat sebagai Kapolres, saya harapakan seluruh anggota Polres tetap solid dan juga saya yakin Kapolres yang baru akan berjalan baik karena lebih berpengalaman, mempunyai pembanding sehingga apa yang menjadi harapan masyarakat dan Polri dapat tercapai” tutur Ricky.

Sebelumnya AKBP Ricky Hadiyanto, S.H., S.IK., M.H telah mengabdi ± 1 tahun 3 bulan sebagai Kapolres Kabupaten Nunukan, dan akan menjabat sebagai Wadir Pamobvit di Polda Kalimantan Utara (Kaltara).

(Dhin/Nam)

Wabup Buka Orientasi Penyusunan RKPD 2024

SELAYAR – Orientasi penyusunan rencana kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kabupaten Selayar tahun 2024 dibuka Wakil Bupati Selayar, H. Saiful Arif, SH, Selasa, di Ruang Rapim Kantor Bupati, Selasa (24/1) pagi.

Hadir mendampingi wakil bupati, Sekretaris Daerah (Sekda) Drs. Mesdiyono ,M.,Ec.,Dev, Asisten Administrasi, Ince Rahim, S.Pd. SH, MH.dan Kepala Bapelitbangda, Drs. H. Baso Lewa.

Tampil menjadi pemateri dalam kegiatan Orientasi penyusunan rencana kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kabupaten Selayar tahun 2024, Kepala Badan Pusat Statistik (BPS), Joko Siswanto.

Wabup Saiful Arif, dalam sambutannya sebelum membuka orientasi yang diikuti semua pimpinan OPD tersebut mengutarakan, persiapan penyusunan rencana kerja pemerintah daerah (RKPD) mulai didesign, disusun dan dirumuskan di awal tahun 2022.

Dikatakannya, proses persiapan penyusunan diawali dengan penyusunan rancangan keputusan kepala daerah tentang pembentukan tim penyusun RKPD dan orientasi penyusunan RKPD tahun 2024 yang diikuti oleh perangkat daerah, lingkup pemerintah Kabupaten Selayar.
Proses dan tahapan yang telah dilaksanakan didasarkan pada aturan serta pedoman penyusunan RKPD dan dokumen perencanaan lain, satu diantaranya yakni Peraturan Menteri Dalam Negeri (Permendagri) nomor 86 tahun 2007 tentang tata cara perencanaan, pengendalian, dan evaluasi pengendalian daerah.
Saiful menandaskan, pasal 73 huruf b peraturan Menteri Dalam Negeri (Permendagri) nomor 86 tahun 2017 menyatakan, tata cara perubahan RPJPD, RPJMD, RKPD, dan persiapan penyusunan RKPD meliputi : penyusunan rancangan keputusan kepala daerah tentang pembentukan dan penyusunan RKPD, orientasi mengenai RKPD, penyusunan agenda kerja tim penyusun RKPD dan penyiapan data informasi perencanaan pembangunan daerah berdasarkan SIPD.

Lanjut, ia memaparkan orientasi penyusunan RKPD tahun 2024 merupakan sarana untuk menyamakan persepsi dan memberikan pemahaman terhadap berbagai peraturan perundang undangan terkait dengan perencanaan pembangunan nasional maupun daerah.
Orientasi penyusunan RKPD juga dimaksudkan sebagai salah satu bentuk upaya untuk menyatukan pemahaman tentang keterkaitan dokumen lain dengan tekhnis penyusunan dokumen terutama dalam menganalisis serta menginterpretasikan data dan informasi perencanaan pembangunan daerah yang diperlukan pada tahapan penyusunan dokumen perencanaan pembangunan daerah.

Orientasi penyusunan RKPD tahun 2024 dilakukan untuk mendapatkan masukan dari perangkat daerah Kabupaten Selayar menyangkut kebutuhan yang harus dipersiapkan dalam kerangka untuk menyusun dokumen RKPD tahun 2024, pungkas wabup di hadapan jajaran Kepala organisasi perangkat daerah dan peserta orientasi lainnya.

(FS)

Gubernur Zainal Hadiri Pisah Sambut Kepala BI Perwakilan Kaltara

TANJUNG SELOR – Gubernur Bank Indoensia (BI), Perry Warjiyo telah melantik 26 pegawai Bank Indonesia untuk mengisi jabatan baru pada, Rabu 4 Januari 2023 lalu.

Adapun, 26 pegawai ini, 7 (tujuh) orang Pemimpin Satuan Kerja (Satker) di Kantor Pusat dan 18 (delapan belas) Pemimpin Kantor Perwakilan serta 1 (satu) Staf Ahli Dewan Gubernur.

Di Kalimantan Utara (Kaltara), Bank Indonesia secara resmi menyerahkan jabatan Kepala Perwakilan BI Kaltara kepada Wahyu Indra Sukma, sebelumnya menjabat Performance Manager Departemen Komunikasi menggantikan Tedy Arief Budiman yang pindah tugas menjadi Kepala Divisi Departemen Regional Kalimantan.

Dalam acara pisah sambut kepala Perwakilan BI Kaltara, Selasa (24/1/2022) di Rumah Makan (RM) Esmud, Tanjung Selor hadir diantaranya Gubernur Kaltara, Drs H Zainal A. Paliwang SH, M.Hum, Kapolda Kaltara, Irjen Pol. Daniel Adityajaya, S.H., S.I.K., M.Si, Dandrem 092/Maharajalila, Brigjen TNI Ari Estefanus, S.Sos., M.Sc, Kapolresta Bulungan, Kombes Pol Agus Nugraha, serta sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait di lingkungan Pemprov Kaltara.

Atas nama pribadi dan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kaltara, Gubernur Kaltara Zainal Paliwang mengucapkan selamat datang kepada Kepala BI Perwakilan Kaltara yang baru. Ia berharap agar kedepan dapat mempertahankan kerjasama dan sinergitas yang selama ini telah terjalin baik. Utamanya, terkait dengan pengendalian inflasi agar tetap terjaga kedepannya.

“Untuk kedepannya tetap tingkatkan kerjasama dan sinergi yang selama ini telah terjalin baik dengan Pemerintah Provinsi dan Kabupaten/Kota maupun stakeholder terkait dan mitra strategis di Kalimantan Utara,” ujar Gubernur.

Selain itu, disampaikan juga menyangkut dengan perkembangan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM). Dalam hal ini, Gubernur berharap agar BI Perwakilan Kaltara dapat terus berkomitmen dalam melanjutkan program pengembangan UMKM dan memajukan hasil-hasil karya masyarakat lokal di daerah.

Dalam kesempatan tersebut, Gubernur Zainal juga mengucapkan terimakasih kepada Kepala BI Perwakilan Kaltara yang lama, Teddy Arief Budiman yang telah malaksanakan tugas dengan baik dan memberikan dukungan luar biasa pada pengendalian inflasi dan pertumbuhan perekonomian di wilayah Kaltara.

“Terimakasih atas kinerja dan dukungan luar biasa Bapak Tedy Arief Budiman, selamat bertugas ditempat yang baru dan semoga lebih berprestasi” harapnya.

(dkisp)

Bupati Hadiri Pisah Sambut Kapolres Nunukan, Bupati Laura : Terima Kasih Pak Ricky Hadianto, Selamat Datang Pak Taufik Nurmandia

NUNUKAN – Pucuk pimpinan Polres Nunukan resmi berganti. Setelah Serah Terima Jabatan (Sertijab) posisi Kapolres Nunukan kini dijabat oleh AKBP Taufik Nurmandia, S.I.K, M.H., dimana sebelumnya dijabat oleh AKBP Ricky Hadianto,S.H, S.I.K, M.H. Bupati Nunukan Hj. Asmin Laura Hafid, pada sore hari menyambut langsung kedatangan Kapolres Nunukan yang baru di Pelabuhan PLBL Nunukan dengan sambutan Tarian Tepung Tawar.

Kemudian malam harinya, diadakan acara Malam Pisah Sambut bagi Kapolres baru dan Lama dan juga dihadiri Bupati Laura. Acara tersebut diadakan di Lenflin Cafe dan Resto, Senin (23/1).

Selain Bupati, juga hadir Wakil Ketua DPRD Prov. Kalimantan Utara Andi M. Akbar M. Djuarzah, Ketua DPRD Kab. Nunukan Hj. Leppa, Unsur Forkopimda Kab. Nunukan, Kepala OPD Kab. Nunukan, Pinpinan Instansi Vertikal, Pimpinan Bank, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat.

Di awal sambutannya, Bupati Laura mengatakan dalam hidup ini kita mengenal yang namanya Mysteri Of Life, Rahasia Kehidupan, yaitu maut, jodoh, rejeki, serta karir yang akan ditempuh dalam hidup kita tidak ada yang bisa mengetahui, kecuali Allah SWT. Begitu pula ada pertemuan akan ada perpisahan yang terjadi pada malam hari ini. Kita melepas kepergian Bapak AKBP Ricky Hadiyanto untuk melaksanakan tugasnya di tempat yang baru.

Bupati Laura menyampaikan bahwa Bapak Ricky terbilang sukses dalam mengawal kondisi keamanan dan ketertiban masyarakat di Kabupaten Nunukan.

“Beliau mampu merangkul seluruh elemen masyarakat untuk sama-sama dan bersinergi dalam menciptakan suasana yang kondusif di kabupaten Nunukan.
Untuk itu atas nama Pemerintah Daerah Kab. Nunukan dan masyarakat saya mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang sebesar-besarnya. Atas nama pribadi saya mohon maaf, jika selama ini ada kesalahan maupun khilaf baik yang disengaja maupun tidak,” ujar Laura.

Selain itu pula pada kesempatan yang sama Bupati Laura juga mengucapkan selamat datang dan selamat bertugas di Kabupaten Nunukan kepada Bapak AKBP Taufik Nurmandia, beserta istri dan keluarga.

“Selamat bergabung menjadi bagian dari keluarga besar masyarakat Kabupaten Nunukan, Bumi Penekindi Debaya. Tangan dan hati kami senantiasa terbuka lebar menyambut kehadiran bapak beserta keluarga di bumi perbatasan ini,” ujarnya lagi.

Dalam pesan dan kesannya, AKBP Ricky Hadianto menyampaikan selama menjabat sebagai Kapolres Nunukan kurang lebih 1 tahun 3 bulan. AKBP Ricky merasa masyarakat maupun Pemerintah Daerah, serta instansi vertikal sangat menyambut baik.

“Selama bertugas di Kab. Nunukan saya merasa enjoy, serta terjalinnya koordinasi dan komunikasi yang baik bersama Pemerintah Daerah dan instansi vertikal yang ada di Kab. Nunukan. Dalam kita melaksanakan tugas semuanya tujuannya untuk masyarakat kita dan kesejahterannya. Tapi kita semua tidak bisa melaksanakannya tanpa ada sinergitas dengan jajarannya yang ada di Kabupaten Nunukan,” ungkap Ricky.

Sementara itu, Kapolres yang baru AKBP Taufik Nurmandia juga berkesempatan untuk menyampaikan sambutan dan memperkenalkan diri. Sebelum menduduki jabatannya sebagai Kapolres Nunukan AKBP Taufik Nurmandia menjabat sebagai Kapolresta Tarakan kurang lebih selama satu tahun.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada Bupati Nunukan yang sudah menyambut dengan baik kedatangan kami di Kabupaten Nunukan untuk melaksanakan tugas kami sebagai Kapolres Nunukan. Kedepannya kami menyadari bahwa kerja sendiri pasti tidak akan bisa, saya berharap dukungan dan bantuannya dari seluruh elemen masyarakat maupun Pemerintah Daerah dan seluruh stakeholder yang lain, dalam rangka pelaksanaan tugas di Nunukan,” ujarnya.

(PROKOMPIM)