Berandankrinews.com-Nunukan, Dalam rangka Ulang Tahun Bhayangkara ke 73 tahun 2019 TNI, Polri dan Pemda Kabupaten Nunukan melaksanakan olahraga di Lapangan Tribrata Polres Nunukan, Jumat (28/6/19).
Kegiatan olahraga ini diikuti kurang lebih sekitar 500 orang peserta, tampak tuan rumah Kapolres Nunukan AKBP Teguh Triwantoro, SIK, MH mengikuti senam Senam Aerobik dan Dancer Caca bersama Danlanal, Dansatgas Pamtas Yonif 613 RJA, Waka Polres dan Bupati Nunukan yang di Wakili Asisten I Muhammad Amin beserta jajaran TNI Polri dan ASN Kabupaten Nunukan.
Kegiatan senam bersama juga ikut dimeriahkan Bhayangkari Nunukan yang dipimpin Ny. Ifa Teguh Triwantoro, Bhayangkari Brimob, Jalanastri Lanal Nunukan.
Usai melaksanakan senam bersama kegiatan dilanjutkan dengan berbagai perlombaan seperti Lomba Balap Karung dengan posisi jalan jongkok dan menggunakan Helm, lomba menggunakan corong dan menggiring bola dirumput, Lomba beregu memindahkan panci yang berisi tepung dan lomba bola dangdut yang diikuti seluruh perwakilan peserta yang hadir.
Kegiatan lomba tersebut diikuti seluruh perwakilan Polres, Kodim 0911 Nunukan, Satgas Pamtas RJA 613, Satpol PP, ASN kabupaten Nunukan., Bhayangkari polres dan Brimob, Jalanastri Lanal dan Polwan polres Nunukan. Usai perlombaan dilanjutkan dengan pemberian
Kapolres Nunukan AKBP Teguh Triwantoro, SIK,MH dalam mengatakan bahwa Olah Raga bersama TNI dan ASN kiranya kita dapat pelihara bersama agar kekompakan dan kebersamaan antara TNI-Polri dan Pemda Nunukan tetap terjaga dengan baik sehingg menambah persaudaraan yang solid.
Dalam rangka HUT Bhayangkara ke-73 ini terus di gelorakan dengan berbagai kegiatan yang digelar Polres Nunukan, seperti Bhakti Religi Kerja Bhakti di tempat-tempat Ibadah yang berada di Kabupaten Nunukan.
Tak hanya itu, Bhakti Kesehatan Donor Darah, Lomba Pos Kamling, Lomba Vlog dan Fotografi. (Humas /Red)