Seorang Bocah Tewas Tenggelam di Permandian AMB Aiman Sebatik

Berandankrinews.com-Nunukan, Seorang bocah laki-laki bernama Akil Bin Mustang (5) tewas tenggelam dipermandian Aiman milik Mansur yang berasa di Jalan Sultan Hasanuddin Rt.01 Desa Seberang Kecamatan Sebatik Utara Kabupaten Nunukan, Kaltara, Minggu (9/6/19).

Kapolres Nunukan AKBP Teguh Triwantoro melalui Kasubag humas Polres Nunukan Iptu Muhammad Karyadi di Nunukan mengungkapkan bahwa, Keluarganya bersama korban siang tadi rencana menikmati libur lebaran, di Permandian Aiman di Jalan Sultan Hasanuddin Desa Seberang Kecamatan Sebatik Utara.

“Sekitar Pukul 12.30 Wita, Keluarga ini tiba di Permandian AMB Aiman,” kata Iptu Karyadi.

Saat itu Korban langsung mandi dikolam anak-anak dan dijaga oleh Hj Nursaidah, keluarga Korban, kemudian Hj Nursaidah hendak perg melaksanakan Sholat Dzuhur di masjid yang dekat dengan permandian itu, Dia pun menitipkan korban kepada kakaknya Haikal Bin Murtang untuk menjaga adiknya.

Lanjut Iptu Karyadi, Setelah Hj Nursidah kembali, Dia menanyakan kepada kakak Korban, Keberadaan adiknya. Namun kakaknya tidak mengetahui, kemudian keluarga korban mencari disekitar Kolam namun tidak ketemu. Keluarga korban melapor ke petugas Jaga Kolam untuk melakukan pencarian, namun korban tidak ditemukan.

“Salah satu pengunjung saat berenang merasa tersenggol sesuatu di Kolam renang dewasa dan melaporkan kepada petugas jaga kolam dan langsung mengangkat Jasad Korban dan langsung dibawa ke Puskesmas Sungai Nyamuk untuk mendapatkan pertolongan, namun korban dapat diselamatkan,” jelas Iptu Karyadi.

Korban langsung dibawa pulang kerumah duka di Jalan Pangkalan Rt.08 Desa Binawalan Kecamatan Sebatik Barat. “Untuk segala urusan biaya administrasi dan pemakaman akan dibayarkan pihak pengelola,” terang Iptu Karyadi.

Sementara itu, Hj Nursaidah saat dikonfirmasi melalui Via Telepon menjelaskan bahwa, Sore tadi sekitar pukul 17.00 wita di TPU Binalawan.

“Tadi sore sudah kita makamkan sekitar jam 5 di Kuburan Binalawan,”Jelas Hj Nursaidah dengan Suara pelan. (Dhian)