Jalin Silaturahim, Immanuel Ebenezer Gerungan Ramah Tamah Bersama Masyarakat Toraja Nunukan

NUNUKAN – Bertempat di jalan Sutanto RT.07 Kelurahan Nunukan Tengah, Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Prabowo Mania 08 serta calon legislatif Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Republik Indonesia (RI) 2024-2029 Daerah Pemilihan Kalimantan Utara (Kaltara) partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra), Immanuel Ebenezer Gerungan gelar ramah tamah bersama warga suku Tana Toraja Nunukan, Kaltara, Rabu (13/09/2023).

Hal tersebut sekaligus kegiatan silaturahmi caleg DPRD 2024-2029 daerah pemilihan (Dapil) I Kab.Nunukan dari partai Gerindra nomor urut 4 yakni Junita Bura, A.Md dengan masyarakat Toraja.

Selaku Ketua DPP Prabowo Mania 08, Immanuel Ebenezer Gerungan mengungkapkan bahwa antusias masyarakat Toraja Nunukan tulus dan sangat luar biasa.

“Luar biasa ya antusias masyarakat Toraja Nunukan, dalam menerima saya, ada atmosfir ketulusan yang terihat dari pertemuan hari ini dan ini membuat saya semakin yakin bahwa masyarakat Toraja layak berjuang bersama kita di 2024 nanti,” ujar Immanuel.

Lalu, pria yang kerap disapa bang Noel tersebut mengatakan persiapan dan bagaimana memenangkan hati warga Toraja Nunukan dalam pemilihan umum (Pemilu) 2024.

“Untuk persiapan standar ya, yang penting bagaimana memenangkan hati warga Toraja di Nunukan, kita dapat 50 persen saja itu sudah anugerah buat saya tetapi saya tidak ingin berspekulasi tentang itu, ya kita yakin aja karean orang-orang tulus itu akan bersama orang yang baik,” lanjut Ketua Umum DPP Prabowo Mania 08.

Bersama dengan itu, selaku caleg DPRD Nunukan Dapil I partai Gerindra, Junita Bura mengucapkan terima kasih atas ketersediaan Immanuel Ebenezer Gerungan menemui masyarakat Toraja Nunukan serta berharap dapat memproyeksikan diskusi kegiatan ramah tamah untuk mempererat silaturahmi.

“Saya sangat berterima kasih kepada Pak Immanuel yang berkenan hadir dalam kegiatan ramah tamah bersama masyarakat suku Toraja Nunukan, tadi juga sudah terdapat diskusi dengan masyarakat yang memang bisa menjadi satu langkah untuk mempererat ikatan persaudaraan kedepannya,” ucap Junita.

Adapun pada hari sebelumnya, Ketua Umum DPP Prabowo Mania 08 melantik dan mengukuhkan pengurus relawan Prabowo Mania 08 Kaltara di Kota Tarakan.

(Nam/Nam)