NUNUKAN – Setelah absen dalam beberapa tahun, Pemerintah Kabupaten (PEMKAB) Nunukan dalam rangkaian semarak HUT ke-23 kembali gelar Lomba Gerak Jalan, Sabtu (22/10/22).
Ratusan peserta mengikuti gelaran Lomba yang terdiri dari pelajar SD/MI, SMP/MTs, SMA/MA, beberapa instansi vertikal, dan berbagai unsur masyarakat. Jumlah peserta keseluruhan sebanyak 161 regu, untuk tingkat SD/MI sebanyak 56 regu, SMP/MTs 51 regu, tingkat SMA/MA dan umum 54 regu.
Gelaran lomba gerak jalan dimulai pukul 08.00 hingga diakhiri pukul 14.00 Wita dengan rute dimulai dari Jl. Tanah Merah dan diakhiri kembali di jalan yang sama.
Selaku Bupati Hj. Asmin Laura Hafid, S.E., M.M., Ph.D yang turut menyaksikan gelaran lomba gerak jalan menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang menyukseskan kegiatan Lomba.
“Alhamdulillah kita berterima kasih dan memberikan apresiasi kepada seluruh peserta juga masyarakat yang telah berpartisipasi menyukseskan agenda hari ini dalam rangkaian HUT Nunukan Ke-23 dan kita bangga, senang, tema yang kita angkat Bersinergi Pulihkan Ekonomi alhamdulillah tercapai sesuai yang kita rencanakan, semua perekonomian selama 2 minggu ini Insya Allah bergerak sangat maksimal” ungkap Laura.
Selanjutnya Bupati mengatakan bahwa “Harapan saya semoga kekompakan kita, kebersamaan kita terus terjalin meskipun rangkaian kegiatan kita hampir selesai esok hari Insya Allah dan seluruh pemenang lomba lomba kita bagikan hadiahnya juga sekaligus menutup rangkaian kegiatan selama 2 minggu ini” tutur Laura.
Terlihat antusias masyarakat untuk menyaksikan gelaran yang sudah absen selama beberapa tahun ini hingga memadati seluruh rute yang dilalui peserta lomba hingga garis finish di Jl. Tanah Merah.
Salah satu legenda bulu tangkis Indonesia Ricky Subagja, terlihat turut hadir menyaksikan gelaran lomba gerak jalan, yang dimana pada malam hari akan menghadiri dan memberikan Coaching Clinic pertandingan persahabatan dalam agenda yang digelar Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) Nunukan.
(Nam)