Deddy Sitorus Bagikan 1.000 Paket Bingkisan Lebaran Kepada Warga Nunukan

Ketua DPC PDI P Nunukan, Lewi bersama Koordinator Relawan Deddy Sitorus (Ready) Irsan Humokor secara simbolis menyerahkan paket bingkisan Lebaran kepada Pengurus Panti Asuhan Al Kaustar, Sedadap, Nunukan Selatan, Nunukan, Kaltara, Selasa (4/4). Diketahui, Sebanyak 1.000 Paket Bingkisan Lebaran akan dari Deddy Sitorus akan dibagikan kepada masyarakat di Nunukan. (Foto: Eddy Santry)

Nunukan – Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1442 Hijriah, Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) Deddy Yevry Hanteru Sitorus menggelar rangkaian aksi sosial di seluruh Kabupaten/Kota se –  Kalimantan Utara (Kaltara).

 Seperti yang dilakukan di Nunukan pada Selasa 4 Mei 2021, melalui jaringan relawannya dan para Pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan,  Deddy Sitorus membagikan takjil kepada para pengguna jalan protokol di seputar Taman Kota, Nunukan.

Usai membagikan takjil, kemudian dilanjutkan dengan buka puasa bersama  dengan anak – anak Panti Asuhan Al Kautsar di Sedadap, Nunukan Selatan. 

“Tak sekedar mematuhi Perintah Allah, Ramadhan juga bulan yang penuh dengan pendidikan, kepedulian sosial. Maka Ramadhan kali ini kita jadikan momentum mempertebal rasa rasa welas asih,” tutur koordinator kegiatan,  Saddam Husain kepada Pewarta, Selasa (4/4).

Staf Ahli dari deddy Sitorus, Saddam Husain sedang memberikan sambutan di depan para pengurus Panti asuhan Al Kautsar.
(Foto: Eddy Santry)


Lebih lanjut pria yang juga Staf Ahli dari Deddy Sitorus tersebut mengungkapkan bahwa aksi berbagi tersebut rutin dilakukan oleh Deddy Sitorus setiap bulan Ramadhan. 

“Kegiatan seperti rutin beliau (Deddy Sitorus -red) setiap bulan Ramadhan di seluruh Kabupaten dan Kota di Kalimantan Utara,” paparnya.

Sebagaimana diketahui, menjelang Lebaran 2020 lalu, Deddy Sitorus membagikan ribuan bingkisan berupa bahan pokok pangan. Ketika disinggung mengenai hal tersebut, Saddam mengungkapkan bahwa pada Ramadhan  tahun ini, Deddy Sitorus juga akan melakukan hal yang sama.

“Untuk Ramadhan tahun ini, Pak Deddy juga akan membagikan ribuan paket bingkisan Lebaran sebagaimana tahun lalu. Dan menjelang Idul Fitri kali ini, 1000 bingkisan Lebaran akan beliau bagikan kepada saudara – saudara kita di Nunukan,” ungkapnya.

Adapun isi paket dari bingkisan Lebaran tersebut, ungkap Saddam, berisi Beras, Gula, Minyak Goreng, Teh, Kopi dan Kecap. Menu Saddam, Deddy Sitorus berharap melalui bingkisan tersebut tak hanya dapat bermanfaat bagi penerima, namun juga sebagai tanda mata Lebaran.

“Beliau tdk mungkin menemui warga satu persatu. Untuk itu kita berharap,  selain bingkisan tersebut nantinya dapat bermanfaat, juga sebagai tanda mata Lebaran,” jelas Saddam.

Untuk itu Saddam meminta agar para penerima nantinya tidak menilai dari besar kecilnya barang akan tetapi ia dinilai dari dan niat baik Deddy Sitorus sebagai pemberi Bingkisan.

“Niat Pak Deddy Sitorus membagikan bingkisan juga sebagai rasa syukur kepada Tuhan, untuk itu beliau berharap agar tidak dinilai dari nominalnya,” tuturnya 

Relawan Deddy Sitorus (Ready) dan para Pengurus DPC PDI Perjuangan Nunukan sedang membagikan Takjil di Seputaran Taman Kota, Nunukan, Selasa (4/4)

Saddam juga menyampaikan kepada semua umat Islam di Nunukan, bahwa Deddy Sitorus sekeluarga mengucapkan Selamat menyambut Hari Kemenangan, mohon dimaafkan segala salah dan khilaf.

“Kepada semua umat Islam di Nunukan, Pak Deddy Sitorus beserta keluarga mengucapakan Selamat menyambut Hari Kemenangan, semoga Idul Fitri 1442 Hijriyah kali ini dapat menjadi hikmah untuk semakin eratnya persaudaraan dan kegotongroyongan untuk mewujudkan pembangunan yang bermuara pada kesejahteraan masyarakat Nunukan,” tutupnya. (Eddy Santry)