BONE – berandankrinews.com, Dampak yang ditimbulkan dari wabah Covid19 tidak hanya berpengaruh sektor ekonomi warga kalangan bawah, Virus Covid 19 juga berakibat pada dunia pendidikan, dimana kegiatan di sekolah-sekolah ditiadakan sementara, sementara program belajar berlangsung secara online/daring.
Terkait dengan hal tersebut, serta dalam upaya melakukan pembinaan wilayah, Babinsa Koramil 09/Lapri Koptu Arifudin mendampingi belajar secara daring di kantor koramil 09/Lapri.Kec Lappariaja. Kab Bone. Senin (19/10/2020).
Koptu Arifuddin mengatakan Sesuai perintah danramil 09/Lapri Kapten Arh Muh.Amin Spd,sebagai aparat teritorial Babinsa tidak hanya sekedar mengawasi program belajar secara daring saja, akan tetapi juga ikut membantu dengan yang dikerjakan oleh anak-anak yg sedang melaksanakan daring di kantor koramil,” Ujarnya.
“Program belajar melalui daring ini merupakan akibat dampak dari Corona (Covid 19) yang sampai saat ini belum berakhir di Kota Bone,” terang koptu arifuddin.
Diharapkan dengan adanya peran Babinsa dalam mendampingi pelaksanaan program belajar secara daring ini dapat membantu membentuk generasi penerus bangsa yang cerdas pintar dan berpendidikan.