Kodim 1407/Bone, Gelar Briefing Pelatih dan Pelaku Menjelang Latnis Intel

BONE-Berandankrinews.com
Guna meningkatkan kualitas anggota Unit intel menjadi lebih profesional untuk mendukung tugas pokok sehari-hari, Kodim 1407/Bone akan menggelar latihan teknis Unit Intel Kodim 1407/Bone TW III Tahun anggaran 2020, selama 5 hari kedepan.

Sebelum dilaksanakan latihan, Kodim 1407/Bone hari ini 13 Juli 2020, melaksanakan Briefing yang dikuti oleh Pelatih dan pelaku yang dipimpin oleh Danramil 1407-07/Tanete Riattang Kapten Inf. Muh Yusuf selaku Danlat, bertempat di Ruang data Kodim 1407/Bone jalan Lapatau Watampone.

Komandan Latihan Kapten Inf Muh. Yusuf menyampaikan tujuan latihan ini adalah untuk memelihara dan meningkatkan kemampuan satuan, Intelijen dalam melaksanakan tugas – tugas penyelidikan, pengamanan, penggalangan dan administrasi terhadap informasi sekecil apapun di wilayah tanggung jawabnya,

Danlat menambahkan, bahwa berkaitan dengan perkembangan situasi saat ini, penyebaran virus Covid 19, yang sedang berkembang, harus menjadi satu atensi khusus bagi aparat Intelijen, untuk tetap memberikan informasi yang berguna bagi satuan dalam mengambil langkah pencegahan di wilayah, agar dapat segerah dilakukan pencegahan dan penanganan.”jelasnya.

Ditempat berbeda, Komandan Kodim 1407/Bone Letkol Inf. Mustamin, S.E. menjelaskan bahwa Latnis Intel merupakan program dari komando atas yang wajib dilakukan dengan serius dan penuh tanggung jawab saya berpesan kepada koordinator materi dan pelatih serta pelaku, agar melaksanakan latihan ini dengan  serius dan sesuai dengan rencana yang telah disusun, sehingga hasil dari latihan dapat terukur dan dapat dipertanggung jawabkan.

Diharapkan dengan adanya latihan ini dapat meningkatkan kemampuan dan keterampilan aparat Intelijen Kodim 1407/Bone dalam melaksanakan tugas-tugas Intelijen di wilayah Kabupaten Bone khususnya.
“Latihan Teknis Intelijen merupakan satu atensi khusus bagi aparat intelijen. Agar tetap dapat memberikan informasi yang valid dan akurat serta berguna untuk satuan dalam menjaga kondisi keamanan di wilayah agar tetap aman dan terkendali ” ujarnya


Usai kegiatan briefing pelatih dan pelaku, di lanjutkan dengan kegiatan briefing pelaku ditempat yang berbeda yang diambil oleh Danramil 1407-04/Tellu Siattinge Kapten Inf. Sualeman selaku Koordinator latihan, di aula Tauwarani Kodim 1407/Bone dengan tetap mematuhi protokol kesehatan seperti jaga jarak, pakai maske dan mencuci tangan sebelum memasuki ruangan.