Puluhan TKI Asal Bone Tiba Di Kampung Halaman, Dandim 1407/Bone Titip Pesan Khusus


BONE–Berandankrinews. com
Komandan Kodim 1407/Bone Letkol Inf. Mustamin mendampingi wakil Bupati Bone Drs. H. Ambo Dalle, M.M menerima puluhan Tenaga Kerja Indonesia asal Bone, bertempat di Posko Induk Terpadu Jl.Ahmad Yani Kelurahan Watampone Kabupaten Bone pada Jumat malam (5/6/2020).
Untuk Kab. Bone menerima sebanyak 45 TKI dari Malaysia dan mereka dipulangkan akibat pandemi Covid-19 dan mereka di jemput dan mendapat pengawalan dari Satgas PPC Kab. Bone di Pelabuhan Parepare.
Nampak hadir dalam kegiatan penyambutan tersebut Kapolres Bone, Sekertaris GTPP dan Juru bicara GTPP drg. Yusuf, beliau menyampaikan arahannya dihadapan personil yang secara langsung akan melakukan penjemputan, untuk dibawa ke kecamatan masing masing.

Dalam sambutannya Wakil Bupati Bone mengucapkan selamat datang di Kampung halaman, Kabupaten Bone. Kehadiran para TKI di Kab. Bone ini agar tidak membuat masalah di kampung sendiri.

Lebih Lanjut Wakil Bupati Bone mengatakan “Ikuti protokoler kesehatan, untuk 14 hari kedepan agar tetap isolasi mandiri dan diawasi oleh pemerintah kecamatan/desa” jelas wakil bupati bone.

Dikesempatan yang sama Dandim 1407/Bone juga mengingatkan secara langsung kepada para TKI agar mempedomani protokol Kesehatan yang berlaku.

Dandim 1407/Bone yang juga Ketua I PPC Kab. Bone membantu mengecek secara langsung para TKI baik alamat yang akan di tuju maupun kontak keluarga yang akan di datangi.

Muh Ishak Hammer