Gelar Sahur on the Road , Ini temuan Ikatan Pemuda Bone di seputaran kota Watampone




Bone,Sulsel-Berandankrinews.com
sahur on the road, ikatan pemuda bone (IPB), berbagi keberkahan di penghujung ramadhan 1441 H, Berlangsung hari
Jum’at 22-05-2020, pukul 2 : 30 s/d selesai Sabtu 23-05-2020 dini hari,

Setelah lakukan survei dibeberapa titik sehari sebelumnya dan menemukan
banyak pekerja informal yang masih bekerja hingga dini hari sampai pagi, ikatan pemuda bone turun kembali kejalan memberikan takjil berupa nasi kotak 100 paket kepada masyarakat warga bone diwaktu sahur, diseputaran kota Watampone

tak hanya pekerja informal, banyak pula masyarakat tuna wisma yang hidupnya dihabiskan tidur di emperan emperan toko, bermodalkan kendaraan roda dua, mengitari kota bone, ikatan pemuda bone memulai aksinya.

walaupun pandemik covid-19 masih ada ikatan pemuda bone tetap mengikuti semua Himbauan baik dari pemerintah pusat, maklumat Kapolri, Himbauan gubenur, hingga Himbauan bupati bone, Untuk memutuskan Mata Rantai penyebaran virus Covid-19 Ini, S.O.P tetap dipatuhi ,

Namun karena jiwa terpanggil untuk kemanusiaan Sehingga Ikatan Pemuda lakukan bakti untuk kampung halaman

Azis 45 Tahun warga masyarakat bone mengucapkan terima kasih kepada Anak-anak muda Ini, Karena Apa Yang dilakukannya adalah Sebuah Bentuk kepedulian terhadap warga masyarakat Bone ditengah Bencana Non Alam Ini.

saya berharap agar pemkab bone Juga peduli Dan memperhatikan pekerja informal dan tuna wisma yang mencari nafkah diluar sana, yang karna pandemik ini masih belum hilang mereka sangat butuh bantuan dari pemkab, dan semoga mereka khususnya pekerja informal dan tuna wisma sehat selalu serta cepat mendapat perhatian dari pemkab bone. ungkap Agung Darmawan Kepada Awak Media via WhatsAppnya.

Muh Ishak Hammer