Empat Kepala Desa di Sebatik Dilantik

Nunukan-Sebanyak 4 kepala desa (kades) terpilih dalam pilkades serentak beberapa waktu lalu di Pulau Sebatik Kabupaten Nunukan, hari ini, (15/8) dilantik. Ke 4 kades terpilih tersebut terdapat di tiga Kecamatan, yakni Kecamatan Sebatik Timur, Kecamatan Sebatik Barat, Kecamatan Sebatik Utara.

Keempat Kepala Desa terpilih yakni Zulkifli S.I Kom, Kades Sei nyamuk, Kaharudin, Kades Sei Pancang, Budiman, kades Tanjung Aru dan Sarifudin, Kades Aji kuning yang dilantik dan pengambilan sumpah jabatan digedung Aztrada 88 Sungai Nyamuk yang dipimping langsung Bupati Nunukan, Hj Asmin Laura Hafid.

Dalam sambutan Bupati Nunukan mengatakan, Kita bersama-sama telah mengikuti proses pengambilan sumpah janji pengangkatan kepala desa sungai Nyamuk, Desa Pancang, Desa Tanjung Aru dan Desa Aji kuning yang merupakan hasil pemilihan dan musyawarah desa untuk masa bakti tahun 2019 sampai dengan tahun 2025 atau masa jabatan 6 tahun kedepan.

“Saya ingin mengingatkan kepada para kepala desa yang baru saja dilantik untuk benar-benar menghayati sumpah dan janji yang telah diucapkan sebagai orang yang beriman yang diawali dengan kata demi Allah dan diakhiri dengan kata kepada Tuhan sebagai pertanggung jawaban dan akan saudara berikan jawaban yang menunjukkan pengakuan dan ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa artinya saudara telah mengikat janji kepada Allah Subhanahu Wa Ta’ala atau Tuhan Yang Maha Esa dalam menjalankan tugas sebagai kepala desa tidak menyia-nyiakan tugas dan kewenangannya nantinya dan dapat dipertanggung jawabkan dengan baik kepada masyarakat, pemerintah dan terlebih lagi kepada Allah Subhanahu wa ta’ala bahwa saudara yang merupakan amanah dari Allah subhanahu wa ta’ala masyarakat dan pemerintah,” Ujarnya.

Dia juga mengatakan, Hal lain yang juga cukup penting selalu diingat oleh Kepala Desa adalah bahwa dengan jabatan yang saudara miliki bukan berarti Saudara akan memperoleh kemudahan dan keuntungan dari jabatan, saudara-saudara harus mampu menjadi wakil dari masyarakat dalam menyampaikan aspirasi yang berkembang dengan baik bagi kepentingan masyarakat secara keseluruhan, keberhasilan dan kegagalan pemerintahan desa pertama-tama akan dinilai dari kegiatan pemberian pelayanan kepada masyarakat, maka berilah layanan publik yang terbaik kepada masyarakat.

“Kepada para kepala desa yang baru saja dilantik untuk memperhatikan beberapa hal yaitu, bekerja dengan sungguh-sungguh serta penuh tanggung jawab sesuai dengan fungsi dan tugas saudara berdasarkan perundang-undangan yang berlaku, sebagai unsur Pemerintah Desa kepala desa dan BPD merupakan Mitra itu, saudara harus dapat membangun dan membina komunikasi yang harmonis sekaligus bersinergi dengan tepat dan terus melakukan koordinasi maupun konservasi serta bekerja sama dalam penyelenggaraan pemerintahan pelaksanaan pembangunan serta pembinaan kemasyarakatan di desa dalam rangka kebijakan pemerintah mengalokasikan Alokasi Dana Desa, kepala desa dan BPD dapat mengikuti dan menjalankan seluruh prosedur serta mekanisme pengelolaan keuangan ADD sehingga pelaksanaannya dapat lebih efektif transparan dalam penggunaan keuangan serta pengelolaannya dapat dipertanggungjawabkan secara baik dan benar sesuai ketentuan yang berlaku serta yang terpenting laporan keuangan yaitu dilaporkan sesuai dengan jadwal yang ditentukan. Jangan ditunda-tunda apalagi sampai terlambat dari jadwal sehingga proses pencairan tahap berikutnya juga bisa berpengaruh menjadi terhambat agar Saudara menggalakkan upaya pemberdayaan semua komponen yang ada di desa Lembaga Kemasyarakatan maupun warga masyarakat desa secara keseluruhan sehingga akan mendorong terwujudnya kemandirian Desa baik dari aspek sosial maupun aspek ekonomi sebagai ujung tombak pendidikan di desa,” tutur Laura.

Lanjutnya, saya minta kepada saudara agar tetap menjaga dan mengutamakan persatuan dan kesatuan warga masyarakat desa berita-berita yang dapat memecah persatuan dan kesatuan dan nasionalisme dan yang terpenting adalah mendukung program pemerintah daerah serta menyampaikan hasil-hasil capaian pembangunan kepada masyarakatnya dan yang terakhir saya ingatkan kepada para kepala desa bahwa para pengedar dan pengguna narkoba saat ini sudah memasuki semua lapisan masyarakat dari yang berusia, Pemuda Remaja, bahkan anak-anak kita tidak saja masyarakat perkotaan tetapi juga sudah menyebar di hampir semua tempat di seluruh pelosok pedesaan kampung-kampung dan pedalaman. Untuk itu saya minta jangan ragu dan takut untuk memerangi peredaran dan penyalahgunaan narkoba jika ada oknum yang terindikasi melalui Kepala Desa nanti bisa melaporkan ke aparat setempat.

“saya ucapkan selamat kepada Kepala Desa yang baru saja dilantik serta kepada pejabat kepala desa yang berakhir masa jabatannya atas nama pribadi dan pemerintah Kabupaten Nunukan mengucapkan terima kasih atas jasa dan Darma baktinya kepada bangsa negara, daerah dan desa selama menjabat sebagai kepala desa semoga pengabdian saudara diberi balasan oleh Tuhan Yang Maha Esa dengan balasan kebaikan yang berlipat ganda, saya juga mengucapkan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada panitia pemilihan kepala desa di masing-masing Desa dan seluruh masyarakat yang telah memilih wakilnya serta seluruh camat yang telah melaksanakan tugasnya dengan baik sampai dengan terlaksananya pengambilan sumpah janji presiden,” tutupnya.

Dalam pelantikan tersebut dihadiri langsung Bupati Nunukan Hj Asmin Laura Hafid, Beberapa Anggota Dewan Tingkat Provinsi dan Kabupaten, Camat Sebatik Timut, Barat dan Utara, Ka Dinas PMD Kabupaten Nunukan, Jumianto, S,sos, Danki Raider 600/Mdg Kapten inf Resa, Danki Marinir Ambalat Kapten Mar Maikel Roland, Tokoh Masyarakat Sebatik, H. Herman SE, MM, Dirut Astrada 88 H. Momo, Dirut MA Hotel, DR H Ali Karim, Cv Mekar Jaya, Rustam jaya, Kepala Bank BPD Wahyudin, Danramil 0911-02/Sebatik, Kapolsek Sebatik Timur Akp Susilo SE, Pj Desa Sei Nyamuk, Pj Desa Tj Aru, Pj Desa Sei Pancang, Kades Tj Harapan H Hamsah, Ketua KUA Sebatik timur Bpk Asmayadi S,hi, Ketua KUA Sebatik utara M Nur S, Ag, Ketua PKK Sebatik timur Hj Isnawati dan juga para Toga, Tomas. (Dhian)