Sinjai (Sulsel) Satgas TMMD 105 Kodim 1424/Sinjai Bersama Tim Vertial Rescue Indonesia (VRI) telah menyelesaikan pembangunan jembatan gantung yang terbentang diatas sungai tangka yang menghubungkan Desa Tompobulu Kecamatan Bulupoddo Kabupaten Sinjai dengan Desa Bana Kecamatan Bonto Cani Kabupaten Bone.
Sementara itu Dandim 1424/Sinjai Letkol Oo Sahrojat, S.Ag., M.Tr (Han) selaku Dansatgas TMMD 105 Kodim 1424/Sinjai menjelaskan bahwa tujuan utama dibangunnnya jembatan gantung tersebut adalah untuk memberikan kemudahan pergerakan antar desa serta membuka isolasi daerah yang terpisahkan sungai.
“ Untuk Jembatan gantung sudah selesai pembangunannya 100 % agar dapat dilalui masyarakat setempat untuk menyingkat jarak untuk meningkatkan ekonomi masyarakat setempat ‘ ujar Dansatgas.
Dandim juga menambahkan bahwa masyarakat sudah dapat menggunakan fasilitas jembatan gantung yang menghubungkan Desa Bana kabupaten Bone dan Desa Tompobulu Kabupaten Sinjai.
(Irwan N Raju)