Jajaran Polsek Sebatik Barat dan Polis Malaysia Susuri Garis Batas Negara

Nunukan, Berandankrinews.com–Jajaran Polsek Sebatik Barat melakukan program Polisi Penjaga Perbatasan (Pos Jabat) yang merupakan program Kapolres Nunukan AKBP Teguh Triwantoro, SIK, MH.

Kegiatan patroli bersama yang melibatkan Tim Patroli dari Balai Polis Bergosong (PDRM) tersebut dilakukan diperbatasan Indonesia-Malaysia, Sabtu (12/1/19).

Kapolsek Sebatik Barat, AKP Oman Purnama dan Inspektur Amir

Kegiatan tersebut dipimpin langsung Kapolsek Sebatik Barat, AKP Oman Purnama dan Inspektur Amir bersama Jajaran Polsek Sebatik Barat dan Jajaran Balai polis Bergosong.

Kapolres Nunukan AKBP Teguh Triwantoro, SIK, MH melalui Kapolsek Sebatik Barat AKP Oman Purnama mengatakan, Hari Ini kita melaksanakan Pos Jabat dengan melaksanakan Apel di halaman Polsek Sebatik Barat dalam rangka persiapan pelaksanaan Patroli bersama Polri – PDRM.

Oman Menjelaskan, Kita melakukan persiapan mulai di Desa Sei Limau Kecamatan Sebatik Tengah, kemudian melakukan Rendezvous bersama Polis PDRM Malaysia, pertemuan di Patok 7 dan Patok 8,” Jelas AKP Oman.

Disampaikan Oman, pertemuan dengan Polis PDRM membahas permasalahan diperbatasan yakni Dalam rangka Harkamtibmas di perbatasan NKRI-Malaysia Polri dan PDRM akan bersama-sama mencegah perlintasan illegal pelaku TP, peredaran Narkotika dan TKI Illegal, menjalin silaturahmi dan sharing informasi terkait dengan potensi kerawanan gangguan Kamtibmas antar kedua Negara, Kegiatan Patroli bersama akan dilaksanakan secara rutin dan menyesuaikan waktu kedua belah pihak.

Usai melakukan pertemuan, Tim Patroli Gabungan Polri dan Polis PDRM melaksanakan Patroli Bersama menyusuri garis Batas dengan berjalan kaki dan mengunakan kendaraan roda dua dan roda empat.

“Kita menyusuri garis batas hingga patok Empat di Kampung Rambutan RT. 07 Desa Aji Kuning Kecamatan Sebatik Tengah,” Terang AKP Oman.

AKP Oman menuturkan, Kegiatan ini bentuk tindaklanjut Program Kapolres Nunukan yiatu Pos Jabat yang kita laksanakan, kegiatan ini menyusuri daerah perbatasan.

Dia mengharapkan, tertanam jiwa Nasionalisme Personil Polri khususnya Polsek Sebatik Barat demi menjaga dan memelihara Kamtibmas di perbatasan NKRI.

“Ini kita lakukan untuk menjalin komunikasi serta akan membawa dampak positif dengan sharing infodmasi dalam mencegah, menanggulangi traficking khususnya kejahatan transnasional. khususnya Patroli bersama antara,” Tutur AKP Oman.

Kemensos Launching E-Warong Kube di Pulau Sebatik

Nunukan, Berandankrinews.com – Kementerian Sosial (Kemensos) Republik Indonesia mensosialisasikan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) sekaligus melaunching E-Warong Kube, pada hari Senin (7/1) di Kecamatan Sebatik Timur.

Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) merupakan program pemerintah pusat yakni bantuan pangan dari pemerintah yang diberikan kepada penerima manfaat (KPM) setiap bulannya melalui mekanisme akun elektronik yang digunakan hanya untuk membeli pangan di E-Warong KUBE PKH atau pedagang bahan pangan yang bekerjasama dengan Bank. Untuk di Kabupaten Nunukan program tersebut bekerjasama dengan Bank Mandiri.

Dengan di resmikannya E-Warong Kube maka penyaluran Beras Sejahtera (rastra) secara langsung sudah di gantikan dengan bantuan berupa uang kepada setiap KPM. Dana sebesar Rp.110.000 yang peruntukannya setiap bulan, tidak dapat dicairkan dalam bentuk uang tetapi berupa bahan pangan, di antaranya beras dan telur.

Direktur Penanganan Fakir Miskin Wilayah II, Mumu Suherlan mengatakan, peresmian e-Warong ini sebagai tindak lanjut dari komitmen Kementerian Sosial dalam upaya penanganan fakir miskin yang terarah, terpadu dan berkelanjutan melalui sinergi PKH, Program Bantuan Sosial Pangan dan KUBE. Adapun jumlah penerima Bantuan Sosial Pangan berupa Rastra di Kabupaten Nunukan sebanyak 8.677 KK untuk bukan Januari s.d Oktober 2018 6.583 KK bulan November s.d Desember 2018. Bagi seluruh Kecamatan di pulau Sebatik kata dia, direncanakan akan menerima BPNT sebanyak 2.094 KK yang terdiri dari KPM PKH 1.926 dan NON PKH 668 tersebar pada 5 Kecamatan yaitu Kecamatan Sebatik, Sebatik Barat, Sebatik Utara, Sebatik timur dan Sebatik Tengah.

Sementara itu, Bupati Nunukan Hj Asmin Laura Hafid mengatakan, agar bantuan ini tepat guna dan tepat sasaran, diperlukan pengawasan lebih spesifik, supaya penanganan kemiskinan tepat dan bermanfaat.

” Saya minta kepada Camat, Lurah dan Kepala Desa ikut mengawasinya,” ungkap Bupati Laura.

Lebih jauh, Bupati juga meminta kepada Kemensos, bukan hanya Kecamatan di pulau Sebatik saja yang mendapatkan program bantuan pangan dan Kube, tetapi di 16 Kecamatan lainnya yang ada di Kabupaten Nunukan.

Kemudian, Direktorat Jenderal Penanganan Fakir Miskin Kementerian Sosial Republik Indonesia Andi ZA Dulung mengatakan, adanya E-Warong ini akan memudahkan masyarakat dalam pemenuhan kebutuhan pangan. Di Kementerian Sosial terdapat Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT), bansos non tunai Program Keluarga Harapan (PKH) dan Beras Sejahtera (Rastra). Jumlah penerima PKH dari 6 juta Keluarga Penerima Manfaat (KPM) naik menjadi 10 juta KPM tahun 2018. Penyaluran program beras sejahtera (Rastra) sampai bulan Oktober 2018 dengan realisasi DO mencapai 92% dan Bantuan Pangan Nontunai (BPNT) sampai Oktober 2018 realisasi 92,75% dan terlaksana sesuai jadwal.

Sebelum menutup sambutannya, Andi ZA Dulung berjanji, apabila pelaksanaan ujicoba bantuan pangan non tunai di Sebatik berjalan sebagaimana mestinya, sekitar bulan Maret yang akan datang, akan diterapkan pula di Kecamatan lainnya yang ada di Kabupaten Nunukan, tutupnya.(**/Humas Pemkab Nunukan)

Sambut Tahun Baru 2019, Aztrada 88 Hadirkan Artis Ibu Kota Selvi DA Asia

Berandankrinews.com, Nunukan-Kegiatan Penyambutan Tahun Baru 2019 yang berlangsung di Jl. Ahmad Yani RT.02 Dusun Mulis Desa Sei Nyamuk, Kecamatan Sebatik Timur, Berlangsung dengan meriah.

Acara penyambutan tahun baru 2019 tersebut yang dilaksanakan di Halaman Astrada 88 pada 31 Desember 2018, mengangkat Tema “Semangat Baru Harapan Baru Bersama Astrada 88 Sebatik”.

Kemeriahan acara semakin memuncak meriah saat Artis Ibu Kota Selvi DA Asia terobosan Liga Dangdut Indonesia bersama Nando Lida tampil di panggung spektakuler Astraza88.

Tak hanya itu saja, Artis daerah Bugis Hj. Cicha Alwi dan Hj Zaenab Alwi turut juga diundang menghibur warga Sebatik.

Pada kesempatan itu, Camat Sebatik Timur, Wahyudin,S.Sos dalam sambutanya mengatakan, untuk lebih merenungkan apa yang terjadi pada beberapa bulan lalu di wilayah, bencana beberapa kali terjadi mulai dari lombok, Palu Sigi, Dongala, dan beberapa minggu lalu terjadi kembali tsunami di lampung selatan dan banten.

“Semoga bencana ini menjadi pelajaran bagi kita semua, dan kepada korban bencana semoga ditempatkan yang terbaik serta kepada keluarga yang ditinggalkan diberikan kesabaran,” Tutur Wahyudin, Senin (31/12/18) Malam.

Dalam sambutannya, Wahyudin juga menyebutkan, keluarga besar Aztrada88 menghadirkan artis ibukota yang baru saja meraih prestasi Selvi DA Asia.

“Semoga kehadiran Selvi di Pulau Sebatik bisa menjadi inspirasi bagi pemuda-pemudi sebatik untuk menunjukan prestasinya juga,” Paparnya.

Acara penyambutan malam tahun baru kemarin malam itu tak hanya hiburan artis ibu kota saja, namun panitia juga memberikan doorprize kepada pengunjung yang datang untuk menyaksikan acara penyambutan tahun baru itu.

Terlihat hadir pada acara itu, Dir Pam Obvit Kombes Faisal, SIK, Karo SDM Kombes Hari Hariyadi, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Nunukan, Hj Nursam SH, Camat sebatik timur, Wahyudin S.Sos, Camat sebatik utara Zulkifli S.E, Wadan Satgas Raider 613/rja Kapten Inf Fadliansyah, Danramil 0911-02/ Sebatik di Wakili oleh Serka Rujito, Kapolsek sebatik timur Akp Susilo S.E, Danki Marinir Kapten Mar Yusuf, Tokoh Sebatik, Haji Herman S.E.MM, Dirut MA Hotel DR H.Ali karim dan Dirut Astrada 88 H.Nuardi, Ka Pos Bea Cukai Haji Sumase, Upt Dishub Zainal Abidinsyah, Kades Sei nyamuk Kadir dan Ribuan masyarakat sebatik.

Kegiatan tersebut berlangsung aman dengan pengamanan gabungan dari TNI Polri, Pol PP, Dishub, PMK dan Medis.(Dhian)

Asyik Pesta Sabu, 31 Paket Sabu di Amankan Polisi di Dua TKP

Berandankrinews.com, Nunukan (Kaltara)-Jajaran polsek di wilayah hukum Polres Nunukan membekuk pengedar narkotika jenis sabu-sabu, Jl. Mantikas Tidung RT. 02 Desa Setabu Kecamatan Sebatik Barat Kabupaten Nunukan pada Sabtu (29/12/2018) kemarin.

Sejumlah barang bukti berhasil diamankan polisi dari tangan tersangka.

Empat orang pengedar dan pemakai Sabu diringkus oleh Polsek Sebatik Barat, yakni Nurlasia alias Elis (32), M.Aris (23), Idris (35) dan Denti (22)

Keempat tersangka diamankan di dirumahnya Nurlasia alias Elis saat sedang bertransaksi dan pesta sabu.

Kapolres Nunukan, AKBP Teguh Triwantoro, SIK, MH melalui Kasubag Humas Polres Nunukan Iptu M. Karyadi mengungkapkan penangkapan ke Empat tersangka berdasarkan laporan Masyarakat yang selalu melihat dirumah tersangka dijadikan tempat transaksi dan pesta sabu-sabu.

“Dari tangan tersangka kita amankan barang bukti 8 paket kecil sabu siap edar di bungkus plastik transparan disimpan didalam Kopiah/ Songkok dan disembunyikan dibawah kursi,” ungkap Karyadi kepada Berandankrinews.com, Minggu (30/12/2018).

Selain Sabu, polisi juga mengamankan 2 buah alat hisap / bong, 1 buah gunting, 2 buah korek api, 1 toples kecil plastik transparan dan Uang tunai senilai Rp. 25.000.

Kemudian Personil Polsek Sebatik Barat meluncur ketempat lainnya Jalan Mantikas Tidung RT. 01 Desa Setabu Kecamatan Sebatik Barat Kabapaten Nunukan untuk melakukan penyelidikan.

Ditempat Kejadian Perkara (TKP) dan melihat Empat orang tersangka bernama Amiruddin (35), Aswat (38), Adam (29) dan Ocha (29) sedang melakukan transaksi dan pesta sabu di rumahnya.

Tanpa menunggu lama, polisi langsung menangkap keempat tersangka serta melakukan penggeledahan.

Polisi menemukan 5 bungkus Sabu plastik Paket sedang siap edar, 8 bungkus sabu paket kecil siap edar, 1 paket alat hisap/Bong, 4 buah korek api, 2 buah celana training warna hitam les merah, 2 buah Gunting serta pembungkus plastik transparan.

“Sabu tersebut setelah digeledah ditemukan di lipatan kain dikamar tersangka,” Terang Karyadi

Delapan tersangka dan barang bukti telah diamankan untuk pengembangan lebih lanjut dan ke Delapan tersangka dijerat Pasal 114 ayat (1) subside Pasal 112 ayat (1) UU RI No.35 Tahun 2009 tentang Narkotika.(*)

Irianto Lambrie: Jalan Lingkar Sebatik Secepatnya di Perbaiki

Berandankrinews.com, Nunukan (Kaltara)-Aspirasi Masyarakat Sebatik yang mengeluhkan ruas Jalan Lingkar Sebatik rusak Parah, kini telah direspon Gubernur Kalimantan Utara, Irianto Lambrie, Kamis (27/12).

Gubernur Kaltara, Irianto Lambri mengatakan, mendapat informasi tentang putusnya ruas jalan lingkar di Sebatik, Nunukan, saya langsung menginstruksikan kepada Kepala Dinas PUPR-PERKIM Kaltara untuk mengkoordinasikan kepada pihak terkait, agar ada penanganan cepat.

“Alhamdulillah, sesuai laporan yang saya terima, melalui hasil koordinasi Kepala Dinas PUPR-PERKIM Kaltara dengan Kepala Balai Jalan dan Jembatan Kalimantan 7, akan segera dilakukan perbaikan dan penanganan darurat. Dengan memakai jembatan balley, yang diiambil dari ruas Seimenggaris – Sei Ular,” Jelas Irianto, Kamis (27/12).

Disampaikannya, Untuk proses selanjutnya akan dikerahkan alat berat guna mengatasi dan membuka kemungkinan bisa relokasi ruas sambil menunggu jembatan balley mobilisasi.

Dia meminta ada gerak percepatan pengerjaan, Paling tidak dalam waktu beberapa hari ke depan ruas jalan tersebut bisa dilintasi sementara oleh masyarakat. Karena ruas jalan tersebut sangat penting untuk aktivitas masyarakat.

“Untuk jangka panjang, ruas jalan tersebut memang akan dibangun. Bahkan saat ini sudah dalam proses evaluasi, pasca lelang. Setelah itu bisa dimulai pengerjaannya,” Terangnya. (Win66)