Bone,Berandankrinews.com
Kian merebaknya penyebaran Virus Covid 19, di Sulawesi selatan, telah membuat pemerintah provinsi dan pemerintah kabupaten terus waspada.dan Juga warga masyarakat diharapkan Jangan panik dalam menghadapi Wabah Corona Ini.
Kini kewaspadaan pada tingkat kabupaten/kota semakin ditingkatkan. Bahkan posko perbatasan kabupaten hingga desa pun didirikan.demi menghindari adanya korban yang terpapar virus Corona Ini.
Bupati Bone, Andi Fahsar M Padjalangi telah meminta seluruh pihak untuk bekerja sama menangani sebaran virus Covid 19 tersebut.jangan membuat kepanikan di masyarakat,Mari melawan berita Berita HOAX Yang Belum ditau Asal usul dan apa tujuannya berita itu dishare ke publik Kasian Masyarakat Yang belum paham langsung percaya dengan HOAX
Bahkan saat konferensi pers beberapa hari lalu, Ketua Umum Partai Golkar Bone ini meminta kepada wartawan untuk membantu dirinya. Baik dalam hal pemberitaan juga ikut mengedukasi warga.
“Bantuka. Saya mohon dibantu untuk memuat berita yang adem, bisa menenangkan warga. Dan bantulah saya untuk mengedukasi warga”, ungkap Fahsar dengan mata yang berkaca-kaca.
Ada kesedihan yang mendalam dialami
Bupati dua periode ini. Dia pun mengungkapkan seluruh perhatiannya diarahkan kepada penanganan virus corona ini.
Bahkan menurut Fahsar, pemerintah daerah telah menyiapkan anggaran sebanyak 42 M untuk penanganan virus mematikan ini.
(BP)