Serah terima jabatan PLH ,Bupati Mamuju Tengah

Mamuju Tengah,- Memasuki masa purna bakti periode pertamanya, Bupati dan Wakil Bupati Mamuju Tengah, periode 2016-2021, Aras Tammauni – Muh Amin Jasa, Rabu (17/02) menyerahkan jabatannya kepada pelaksana harian Bupati Mamuju Tengah.
Pelaksana harian bupati Mamuju Tengah, dijabat oleh Sekertaris Kabupaten Mamuju Tengah, Askary Anwar, untuk tenggang waktu dari tanggal 18 hingga 26 Februari 2021. berdasarkan perintah surat gubernur Sulawesi Barat No.003.06.01/301/II/2021 tentang penunjukan Sekkab Mamuju Tengah sebagai Pelaksana Harian (PlH) Bupati Mamuju Tengah, yang dituangkan dalam Surat Serah Terima Jabatan Bupati No.007.1/786/II/2021

Penyerahan memori jabatan Bupati kepada Plh Bupati Mamuju Tengah, berlansung diruang kerja bupati Mamuju Tengah, lansung oleh Bupati yang akan berakhir masa baktinya, Aras Tammauni kepada Sekkab Mamuju Tengah, Askary Anwar.

Disela sela penyerahan memori jabatan, Aras Tammauni, menyampaikan amanahnya, kiranya dua hal penting menjadi perhatian Plh, dimasa menjabat sebagai bupati Mamuju Tengah, adalah menjalankan kendali pemerintahan sebaik mungkin, semasa transisi kekosongan jabatan Bupati dan Wakil Bupati Mamuju Tengah, serta memperhatikan persoalan pengendalian penanganan Covid-19 di Mamuju Tengah.

“Saya kira ada dua hal penting, menjadi perhatian, yang kami sampaikan pada Plh Bupati, yakni menjalankan kendali pemerintahan sebaik mungkin, dan memastikan kendali penanganan pengendalian Covid-19 di Bumi Lalla’ Tassisara’ berjalan dengan baik juga,” jelas Aras.

Karenanya, Ia berharap dengan keputusan yang diembang oleh Sekkab Mamuju Tengah ini, dalam menjalankan kendali pemerintahan dimasa transisi ini, kita semua berharap berjalan sesuai dengan harapan kita semua.

“Saya percaya, dimasa transisi ini, PlH yang diberikan amanah, menjalankan kendali pemerintahan, akan dapat melaksanakan tugasnya dengan baik, sesuai dengan apa yang diamanahkan sebagai PlH, dan tentu dukungan dari semua pihak juga menjadi sangat penting,” tutup atas

Wadi / sal / mateng