Watampone-berandankrinews.com
Hari ini Kodim 1407/Bone melaksanakan kegiatan bakti sosial donor Darah bekerjasama dengan Unit Transfusi Darah (UTD) PMI Kabupaten Bone dan Denkesyah 14-04-01 Bone dalam rangka membantu mengatasi kekurangan persediaan darah sebagai akibat social Distancing untuk menghadapi pandemi Covid-19, di wilayah Kodim 1407/Bone.
Kegiatan donor Darah hari ini tidak seperti biasanya, Untuk kali ini hanya melibatkan personil Kodim 1407/Bone, yang berlangsung di Aula Tauwarani Kodim 1407/Bone, jalan Lapatau Kelurahan Manurunge, Kecamatan Tanete Riattang Kabupaten Bone, Senin 13 April 2020.
Nampak hadir dalam kegiatan tersebut, Komandan Kodim 1407/Bone Letkol Inf Mustamin juga turut andil mendonorkan darahnya bersama sama dengan anggotanya untuk disumbangkan kepada orang yang membutuhkannya.
Dalam kesempatan ini, Komandan Kodim 1407/Bone, Letkol Inf. Mustamin menyampaikan bahwa, pelaksanaan kegiatan donor Darah yang dilaksanakan TNI khususnya Angkatan Darat secara serentak, Seperti hari ini Kodim 1407/Bone melaksanakan donor darah dalam rangka membantu PMI mengatasi kekurangan persediaan Darah dalam menghadapi pandemi Covid-19 di wilayah Kabupaten Bone.
“Kegiatan donor Darah ini hanya dilaksanakan secara Intern Personel Kodim 1407/Bone, tidak seperti biasanya kita melibatkan beberapa instansi lain, kita tetap memperhatikan himbauan pemerintah yaitu menghidari pengumpulan massa dan harus jaga jarak”, Ucap Dandim.
“Pelaksanaan kegiatan donor Darah, Kita tetap memperhatikan dan melaksanakan SOP terkait Covid-19 diantaranya, physical Distancing (jaga jarak) untuk menghidari resiko penyebaran covid 19,
“Kita berharap dengan adaya kegiatan donor darah yang kita laksanakan ini, paling tidak bisa membantu Pemerintah Daerah Kab. Bone dalam hal ini PMI kab. Bone untuk menambah ketersediaan darah di Kabupaten Bone,” Pungkasnya.
(Pendim 1407)
Laporan
Muh Ishak Hammer