Gandeng BUMN, Deddy Sitorus Gelar Sosialisasi Pemulihan Ekonomi Bersama Pelaku UMKM di Nunukan

Nunukan – Sebagai perpanjangan tangan pemerintah peran Badan Usaha Milik Negara (BUMN) sangat strategis dan memiliki kemampuan sebagai lokomotif untuk menjalankan berbagai program yang sudah sangat dinanti rakyat.

BUMN sejatinya merupakan motor penggerak yang luar biasa dahsyat dengan setidaknya memiliki kekuatan sepertiga ekonomi nasional. Selain itu infrastruktur BUMN paripurna dan dan tak tertandingi diberbagai bidang dan menjangkau jaringan mancanegara hingga pelosok-pelosok daerah dan pulau-pulau terluar.

Demikian diungkapkan Anggota Komisi VI DPR RI, Deddy Yevry Hanteru Sitorus saat membuka Sosialisasi Pemulihan Ekonomi di Balroom Hotel Fortuna, Nunukan, Kalimantan Utara, Rabu (9/2/2022). Menurutnya, UMKM merupakan salah satu soko guru dari perekonomian Nasional. Sehingga berbagai cara terus ditempuh diantaranya dengan menggandeng BUMN untuk menjadi motor penggerak bangkitnya ekonomi yang berbasis kerakyatan

“Jadi meski tugas menjalankan program program untuk mengatasi krisis akibat pandemi saat ini super berat tetapi bagi perusahaan negara juga bukan sesuatu yang mustahil dalam mengatasi kebutuhan menteri BUMN ditunjuk sebagai ketua pelaksana yang bertugas mengintegrasikan dan mengkoordinasikan pelaksanaan kebijaksanaan strategis dalam rangka mempercepat penanganan covid 19,” tuturnya.

Saddam Husein selaku Ketua Panitia dalam kegiatan ini mengungkapkan bahwa sosialisasi ini digelar untuk mengtedukasi masyarakat mengenai program BUMN dalam memimpin program percepatan penanganan pemulihan ekonomi untuk masyarakat Nunukan.

“Hal ini juga untuk menumbuhkan kembali kepercayaan para pelaku bisnis khususnya pelaku UMKM bahwa pemerintah serius dalam pemulihan ekonomi,” tandas pria yang juga sebagai Staf Ahli dari Deddy Sitorus tersebut

Sosialisasi ini, lanjut Saddam, juga sebagai bagian dari senjata utama program percepatan perputaran roda ekonomi sampai ke daerah-daerah terpencil.. Dan yang pasti ia menegaskan sebagai wujud nyata sinergi dan kolaborasi BUMN sebagai kepanjangan tangan pemerintah dengan berbagai lembaga baik pemerintah pusat daerah dan swasta.

Untuk itu dalam sosialisasi kali ini, Saddam Husein menjelaskan bahwa pihaknya sengaja menggandeng 2 BUMN yakni PT. Pupuk Kaltim dan PT. Permodalan Nasional Madani. Pasalnya, ungkap Saddam, kedua BUMN tersebut adalah 2 diantara sekian BUMN yang bergerak dan bersentuhan langsung dengan aktivitas para pelaku UMKM di Nunukan.

“Dengan sosialisasi ini kita harap akan terjalin kemitraan antara para pelaku UMKM dan BUMNĀ  yang tentu saja bermuara pada kuatnya ekonomi kerakyatan,” katanya.

Purnomo, salah satu Pengusaha dan Pelaku UMKM yang menjadi peserta dalam sosialisasi ini menyampaikan apresiasinya kepada Deddy Sitorus yang telah menjadi memvasilitasi kegiatan ini. Menurutnya, sangat banyak hal bermanfaat yang ia dapat dalam sosialisasi yang dihadiri oleh Pimpinan Cabang PT. PNM dan juga Manager PT. Pupuk Kaltim ini.

“Tentu sangat bermanfaat. Dan saya sangat berharap agar isi dari sosialisasi dapat direalisasikan,” tuturnya.

 

Pewarta : Eddy Santry