Kapolda Sulbar Resmi Berganti, Selamat Datang Irjen Pol Verdianto Iskandar Bitikaka

Sulawesi barat Mamuju BerandaNKRINews

Setelah menjabat lebih dari 2 tahun sebagai Kapolda Sulbar, kini tongkat estafet kepemimpinan orang nomor satu di Polda Sulbar tersebut berpindah dari Irjen Pol Eko Budi Sampurno kepada Irjen Pol Verdianto Iskandar Bitikaka.

Sesuai dengan Surat telegram Kapolri Nomor ST/747/IV/KEP/2022 tertanggal 13 April 2022, Irjen Pol Eko Budi Sampurno mendapat promosi jabatan sebagai Wakil Kepala lembaga pendidikan dan Pelatihan Polri (Waka Lemdiklat) sedangkan yang mengisi jabatan Kapolda Sulbar adalah Mantan Kepala Korps Polairud Baharkam Polri Irjen Pol Verdianto Iskandar Bitikaka.

Pelantikan Irjen Pol Verdianto Iskandar Bitikaka yang merupakan putra asli Sulawesi ini dipimpin langsung oleh Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo di Aula Rupatama Mabes Polri, Jumat (22/04/22).

Jenderal bintang dua ini lahir di Makassar pada tahun 1967 dan merupakan jebolan Akademi Kepolisian tahun 1988 yang banyak memiliki pengalaman di bidang Brimob.

Dari rekam jejaknya, Verdianto dikenal tegas dalam melaksanakan tugas namun ramah kepada Masyarakat dan sangat dekat serta bertanggung jawab kepada Anak buahnya

Untuk jabatan Kapolda, Irjen Pol Verdianto mengikuti jejak dua putra Toraja lainnya, yakni Irjen Pol Matius Salempang (mantan Kapolda Sulsel dan Kapolda Kaltim) serta Irjen Pol Aris Budiman Bulo, yang saat ini menjabat Kapolda Kepulauan Riau (Kepri).

Sejumlah jabatan strategis pernah diduduki Irjen Pol Verdianto Iskandar Bitticaca, diantaranya Kasat Brimob Polda DIY tahun 2002, Kapolres KP3 Belawan Polda Sumut tahun 2007 Juga Kapolres Binjai Polda Sumut tahun 2007.

Selain itu ia juga pernah menjabat sebagai Kasat Brimob Polda Sumut pada 2008, Kasat III/Pelopor Korbrimob Polri pada 2011, Karo Ops Polda Sulteng pada 2013, dan Dirlantas Polda Jatim pada 2014.

Verdianto juga pernah bekerja di Polda Metro Jaya sebagai Kepala Biro Operasional pada 2016. Dua tahun jabatan itu ia emban, hingga pada 2018 ia ditugaskan sebagai Danpaspelopor Korbrimob Polri. Sedangkan jabatan Kakorpolairud Baharkam Polri didudukinya sejak 3 Agustus 2020.

Sumber : Humas Polda Sulbar

Peringatan Hari Kartini ke 144 Tahun 2022 dengan Tema ” Mereka Bilang Aku Wanita ” di Ballroom hotel Grand Maleo Mamuju

Humas DPRD Sulbar__Ketua DPRD Prov. Sulbar Hj. Siti Suraidah Suhardi bersama Sekretaris Dewan Provinsi yang diwakili oleh Kepala Bagian Persidangan Musra Awaluddin menghadiri acara Peringatan Hari Kartini ke-144 tahun 2022 dengan tema “Mereka Bilang Aku Wanita” di Ballroom Hotel Grand Maleo Mamuju.

Turut Hadir Sekertaris Provinsi. Sulbar H. Muhammad Idris, Ketua Tim Penggerak PKK Hj. Andi Ruskati Ali Baal Masdar, Bupati Mamuju Hj. Siti Sutinah Suhardi beserta para tamu undangan lainnya.

Sebelum rangkaian acara tersebut terlaksana, terlebih dahulu para tamu undangan mengikuti secara virtual Penyerahan Penghargaan bagi Perempuan berjasa dan berprestasi untuk setiap Provinsi diseluruh Indonesia di Istana Negara oleh Ibu Riana Joko Widodo.

Begitupun dengan Provinsi Sulawesi Barat, juga memberikan penghargaan bagi para Perempuan berjasa dan berprestasi untuk daerah Kabupaten di Provinsi Sulawesi Barat. Kamis, 21 April 2022.

Sumber : Humas-DPRD PROV Sulbar / sal 76

Tommo Pembuka Safari Ramadhan Pemkab Mamaju

Mamuju (11/04/2022) Rangkaian Safari Ramadan Pemerintah Kabupaten Mamuju tahun 2022 dimulai hari ini, Senin 11 April 2022. Menyasar Kecamatan Tommo sebagai tujuan pertama, Safari Ramadan ini diikuti Bupati Mamuju Hj. Sitti Sutinah Suhardi, SH. M. Si, Sekda Mamuju H. Suaib, S. Sos serta sejumlah pimpinan OPD lingkup Pemerintah Kabupaten Mamuju. 

Acara dimulai dengan penyerahan sejumlah bantuan. Bertempat di pelataran kantor Kecamatan Tommo, bantuan pertama yang diserahkan adalah bantuan paket sembako untuk masyarakat. Kemudian disusul penyerahan bantuan hibah bantuan rumah ibadah senilai Rp. 235.000.000,- untuk 4 unit masjid, 1 gereja, dan 2 buah pura. “Kita juga harus realistis bahwa pembangunan keagamaan tidak boleh mengabaikan pembangunan fisik sarana ibadah. Tahun ini Pemerintah Kabupaten Mamuju sudah mengalokasikan dana milyaran rupiah untuk dana hibah rumah ibadah,” jelas Sutinah.

Setelah penyerahan bantuan, acara dilanjutkan dengan tausiyah jelang buka, yang dibawakan oleh Ustad Hajrul Malik. Salah satu poin penting dalam tausiyah yang dibawakan adalah pentingnya mempraktikkan tiga kunci ketenangan hidup, yakni; bersyukur, bersabar, dan memaafkan.

Selepas buka bersama, acara berakhir di Masjid Miftahurrahman. Salah satu warga yang hadir, Masrifa, menyatakan rasa senang bahwa bupati bisa menyempatkan hadir untuk buka puasa dan tarwih bersama dengan masyarakat Tommo. Sumber : (Diskominfosandi/RF)/ a.wahid.aman

Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM ) serta keorganisasian mahasiswa di Kab.Mamuju menggelar aksi unjuk rasa di kantor DPRD provinsi Sulawesi barat

HumasDPRD Sulbar – BerandaNKRINews  , Senin (11/4/22).

Aksi unjuk rasa itu diikuti masing-masing BEM perguruan tinggi yang ada di Mamuju beserta organisasi kemasyarakatan dan pemuda.

Ada 12 tuntutan massa aksi Sulbar Bergerak untuk Indonesia” di antaranya penolakan penundaan Pemilu serta wacana amandemen Undang-undang Dasar, setelah beberapa saat menggelar orasi secara bergantian, massa aksi di persilahkan masuk kedalam ruangan paripuna Kantor DPRD Sulbar dan di terima langsung Ketua DPRD Sulbar Hj. St Suraidah Suhardi yang di dampingi Wakil Ketua Abd Rahim bersama beberapa Anggota Dewan lainnya.

Suraidah dalam menemui massa aksi mengatakan, menyikapi tuntutan pendemo sebagai Partai Demokrat sangat setuju.

“Menyikapi tuntutan adik-adik saya ada dibelakang adik-adik, tuntutan yang pertama saya jempol, keresahan adik-adik juga saya dapat rasakan apalagi kita baru selesai gempa, harga sembako naik tentu sangat menjerat, jelasnya.

Di tempat yang sama Wakil Ketua DPRD Sulbar , Abd. Rahim mengatakan sepakat dengan segala upaya menunda Pemilu, mendukung RUU TPKS untuk segera di sahkan. “Terkait revisi undang-undang ITE kami sepakat agar tidak menjerat orang-orang yang kritis” terkait Undang-undang yang sudah ada, jalurnya yudisial review silahkan diajukan, itu jalurnya. Ucapnya.

Jenderal lapangan aliansi Sulbar Bergerak, Sakti mengungkapkan, massa aksi yang hadir saat ini itu untuk menemui Ketua DPRD Sulbar Hj. St. Suraidah Suhardi.

“Kami berharap, DPRD Sulbar sepaham dengan kami terkait isu-isu nasional,” kata Sakti.

Berikut 12 tuntutan massa aksi yang menduduki kantor DPRD Sulbar :

1. Tolak penundaan Pemilu dan wacana amandemen Udara

2. Turunkan harga BBM

3. Turunkan harga sembako

4. Tolak kenaikan PPN

5. Tolak utang baru, hapus utang lama

6. Cabut UU IKN

7. Cabut UU cipta kerja dan UU minerba

8. Stop impor bahan jadi dan stop expor bahan mentah

9. Sahkan RUU masyarakat adat dan RUU kepulauan

10. Kawal pengesahan RUU TPKS

11. Revisi UU ITE

12. Stop kriminalisasi mahasiswa dan masyarakat.

Sumber : humas_Protokol DPRD Sulbar / sal 76

Kunjungan Silaturahmi Anggota DPRD Polewali Mandar ke DPRD provinsi Sulawesi barat

Mamuju Sulbar BerandaNKRINews Jum’at ,28 April 2022

Rombongan Anggota DPRD Kab. Polewali Mandar diterima langsung oleh Ketua Komisi IV DPRD Prov. Sulbar yakni H. Sudirman dan beberapa Anggota DPRD lainnya seperti H. Hasan Bado, H. Abidin Abdullah dan H. Mulyadi Bintaha.

Pada kunjungan silaturahmi ini dihadiri oleh Wakil Ketua DPRD Kab. Polewali Mandar Hamzah Syamsuddin beserta Anggota DPRD Kab. Polewali Mandar yaitu Rudi Hamzah, Juanda , Syaripuddin , Mulyadi, H. Muhasbih, H. Zaenal Abidin dan Hj. Andi Aliyawanti.

Sumber : Humas DPRD provinsi Sulawesi barat / sal 76