Berandankrinews.com- Sinjai, Kapolres Sinjai Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Sebpril Sesa, S.Ik usai memimpin patroli gabungan dengan TNI Kodim 1424 Sinjai, Pria tampan berpangkat Dua Bunga tersebut melanjutkan kegiatan Patroli Sepeda bersama Club Sepeda Bayangkara Polres Sinjai dalam rangka memantau situasi kamtibmas pasca penetapan Hasil Pemilu Tahun 2019.
Patroli yang dilaksanakan dipusat keramaian maupun wilayah yang sulit dilalui dengan kendaraan untuk memantau dan mengantisipasi terjadinya tindakan-tindakan kriminal.
“Kegiatan ini merupakan upaya pencegahan untuk antisipasi tindakan–tindakan yang dapat mengganggu stabilitas kamtibmas dan dengan menggunakan sepeda, anggota akan lebih leluasa patroli hingga bisa ke lokasi–lokasi yang sulit dijangkau,”Tutur Kapolres Sinjai.
Bahkan di sela-sela kegiatan patroli, petugas juga melaksanakan dialog bersama masyarakat untuk menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas dan meminta kepada masyarakat agar secara bersama – sama menjaga kamtibmas yang aman dan kondusif serta menjaga tali silahturahmi di bulan suci ramadhan serta mengajak agar tidak mudah terprovokasi oleh isu-isu yang berkembang saat ini dimedia sosial terkait penetapan hasil Pilpres, dan berharap semua permasalahan diselesaikan sesuai dengan jalurnya.
Pada kegiatan Patroli tersebut, Kapolres Sinjai juga memberikan bantuan kepada warga kurang mampu yakni puang Sappana (60) warga Jalan Bulu Manyurung, Kelurahan Bongki Kecamatan Sinjai Utara dan Lel. Saparuddin (59) warga jalan Gunung Latimojong, Dusun Cenning, Kecamatan Sinjai Utara, Kabuaten Sinjai. Bantuan itu sebagai wujud kepedulian terhadap sesama yang membutuhkan uluran tangan.
“Mudah-mudahan apa yang diberikan sedikit membantu dalam penuhan kebutuhan sehari-hari di bulan suci ramadhan ini.” ujar Kapolres Sinjai. (Irwan N Raju)