TANJUNG SELOR – Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara), Drs. H. Zainal A. Paliwang, S.H., M.Hum, menghabiskan akhir pekan dengan bersepeda pada, Sabtu (23/9). Ia memulai perjalanan dari Sabanar Lama menuju lokasi normalisasi Sungai Selor di Jalan Meranti, Tanjung Selor.
SEKIRANYA pukul 08.00 Wita, Gubernur Kaltara Zainal Paliwang mulai bersepeda dari Hotel Luminor, Jalan Sabanar Lama, Tanjung Selor, Kabupaten Bulungan, Sabtu (23/9/2023).
Zainal tampak santai mengendarai sepedanya dengan mengenakan kaos hitam, celana pendek, serta helm sepeda. Ia ditemani oleh sejumlah kepala perangkat daerah Pemprov Kaltara, para Staf Ahli, dan komunitas sepeda.
Saat bersepeda, Zainal beberapa kali turun dari sepeda untuk berbaur dengan warga.
Tak hanya itu, setelah bersepeda selama sekitar 35 menit di kawasan Sabanar Lama-Bulu Perindu, Zainal pun kembali turun dari sepedanya. Kali ini, ia mengecek progres pengerjaan normalisasi Sungai Selor.
Sesuai kondisi di lapangan, progres normalisasi Sungai Selor terus berlanjut. Kegiatan pengerukan ini dilaksanakan oleh Pemprov Kaltara bekerja sama dengan Komando Resort (Korem) 092/Maharajalila.
Saat ini, normalisasi Sungai Selor pada segmen I telah mencapai panjang 3 kilometer dengan lebar rata-rata 30 meter. Sementara pada pengerjaan segmen II, yang menjadi tanggung jawab Pemprov Kaltara melalui DPUPR-Perkim, progresnya telah mencapai panjang 450 meter dengan lebar rata-rata 30 meter.
Zainal mengatakan bahwa normalisasi Sungai Selor ini sebenarnya sudah menjadi angan-angannya sejak dirinya masih menjabat sebagai Wakil Kepala Kepolisian Daerah (Wakapolda) Kaltara.
“Alhamdulillah, normalisasi sungai dapat kita lakukan tahun ini. Tahap pertama pekerjaan diharapkan tuntas pada akhir tahun ini, dan tahap dua akan dilanjutkan pada tahun 2024. Akhir 2024 selesai,” kata Zainal, Gubernur Kaltara.
Zainal menuturkan bahwa dari kawasan Bulu Perindu, dirinya akan bersepeda ke arah Jalan Meranti, kemudian menuju Jembatan Meranti di Tanjung Selor.
(dkisp)